-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Rabu, Desember 21, 2022

Kapolres Bulukumba Hadiri Upacara Peringatan HUT ke 77 PGRI dan HGN 2022

METRO ONLINE BULUKUMBA - Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 PGRI dan HGN tahun 2022 di Kabupaten Bulukumba, Sulsel, dipusatkan di Stadion Mini Bulukumba, di Jalan Sam Ratulangi, Kecamatan Ujung Bulu, Rabu (21/12/2022). 

Kegiatan itu dihadiri ribuan guru dan pejabat teras Pemkab Bulukumba. Kapolres Bulukumba AKBP Suryono Ridho Murtedjo, juga hadir langsung dalam kegiatan itu. 

AKBP Suryono Ridho mengatakan, bahwa jasa-jasa dari guru-guru tak akan lekang oleh waktu. Guru tak hanya mendidik, tapi juga banyak menginspirasi. 

"Kita semua bisa menjadi seperti saat ini, tak terlepas dari peran guru-guru kita. Wajarlah jika guru disebut pahlawan tanpa tanda jasa," kata AKBP Suryono Ridho Murtedjo. 

"Saya ucapkan Selamat Hari Ulang Tahun ke 77 kepada anggota PGRI," lanjutnya. 

Sekadar diketahui, kegiatan itu juga dihadiri langsung oleh Bupati Bulukumba Muchtar Ali Yusuf. Legislator PBB H Safiuddin, juga hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 1411 Bulukumba Inf Kaharuddin Dj, Sekda Bulukumba HM Ali Saleng, beserta Forkopimda yang lain. 


Editor: Muh.Sain

Minggu, Desember 18, 2022

Ini Sasaran Patroli TNI- Polri dan Satpol-PP Jelang Natal dan Tahun Baru 2023

METRO ONLINE, BULUKUMBA -  Personel gabungan dari Kodim 1411/Bulukumba, Polres Bulukumba dan Satpol-PP Kembali menggelar Patroli gabungan pada malam hari di wilayah Kabupaten Bulukumba. Sabtu (17/12/2022) malam. 

Adapun sasaran patroli yang digelar bersama kali ini yakni tempat keramaian, Pos jaga,  dan gereja serta melaksanakan patroli dialogis dengan warga. 

Kegiatan dimulai dengan Apel pengecekan di Bundaran Pinisi Bukukumba dipimpin Kabag Ops Polres Bulukumba KOMPOL Muh.Tawil S.Sos, didampingi AKP Lis Mulyadi S.Sos Kapolsek Ujung Bulu dan IPDA Aswad Salam SH,.MH Kaur Bin Ops Satsamapta. 

Dalam arahannya, Kabag Ops menyampaikan untuk selalu menjaga keselamatan diri masing-masing, laksanakan Patroli dialogis dengan humanis, serta jika memerlukan tindakan tegas harus sesuai SOP yang berlaku. 

"Paling utama jaga keselamatan diri masing-masing, Profesional dan Humanis, serta bertindak sesuai SOP",, Tegas KOMPOL Muh. Tawil S.Sos Kabag Ops Polres Bulukumba. 

Usai Apel pengecekan, selanjutnya Tim gabungan melaksanakan patroli dengan sasaran pertama di Gereja Toraja Jl.S.Majidi Kelurahan Loka Kecamatan Ujung Bulu. 

Setelah itu tim gabungan menyambangi dan mengecek pos jaga setiap Instansi dan memberikan himbauan kepada Security untuk selalu waspada menjaga situasi keamanan. 

Selanjutnya Tim Patroli gabungan mengunjungi tempat keramaian yakni kegiatan pasar malam di belakang Masjid Islamic Center Dato' Tiro Kelurahan Bintarore. 

Tim Gabungan stanby di lokasi pasar malam tersebut, dan melaksanakan pengamanan serta memberikan imbauan kepada pengunjung untuk bersama menjaga keamanan agar tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif.


Editor: Muh. Sain

Jumat, Desember 16, 2022

Gelar Rakor Evaluasi, Kakanwil Kemenkumham Sulsel Siapkan 8 Langkah Pelaksanaan Anggaran 2023

METRO ONLINE Bulukumba - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Liberti Sitinjak persiapkan 8 (Delapan) langkah-langkah pelaksanaan Anggaran tajun 2023. Hal ini diungkapkan Liberti saat membukan kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Tahun 2022 serta Penyusunan Rencana Penarikan Dana (RPD) dan Kalender Kerja Tahun 2023 di Ballroom Hakuna Matata, Bira, Bulukumba, Kamis (15/12/2022). 

"Langkah-langkah persiapan pelaksanaan anggaran tahun 2023 sebagai berikut Pertama, Segera alokasikan anggaran atas kewajiban tunggakan yang akan dibayarkan pada T.A 2023, Kedua Optimalkan serapan anggaran TA 2023 secara proporsional setiap bulannya didasari Rencana Kegiatan dan Rencana Penarikan Dana Bulanan (RPD) yang telah disusun, dan Ketiga Laksanakan kegiatan di awal tahun dengan memaksimalkan penggunaan anggaran untuk menghindari Automatic Adjustment," Ungkap Liberti. 

Kemudian Keempat, Laksanakan dan selesaikan pengadaan Barjas dengan nilai 50 s.d 200 juta pada T.W I secara akuntabel dan sesuai aturan dan Kelima Prioritas pada transparansi dan akuntabilitas dalam berkinerja khususnya dalam hal pengelolaan keuangan untuk meminimalisir segala bentuk penyimpangan dan kerugian negara. 

Keenam, Tingkatkan sinergitas antara pelaksana kegiatan dengan pengelola keuangan serta lebih mematuhi regulasi-regulasi terkait pelaksanaan dan pertanggungjawaban anggaran, Realisasikan target-target yang telah di sepakati bersama dalam perjanjian kinerja dan target kinerja dan Tingkatkan kualitas belanja melalui peningkatan efisiensi dan efektivitas belanja (value for money). 

Liberti kemudian menekankan bahwa pada tahun 2023 mari kita bersama-sama mengatasi kekurangan, mencari solusi atas masalah yang dialami dan mempertahankan yang sudah kita capai. Mari bekerja lebih keras lagi untuk hasil yang lebih baik lagi. 

Kakanwil mengatakan bahwa Pelaksanaan Rapat Koordinasi ini merupakan tindak lanjut dari Rapat Koordinasi yang telah dilaksanakan pada tingkat nasional yang bertujuan untuk melihat dan mengukur sejauh mana capaian kinerja yang telah dilaksanakan selama Tahun 2022, sekaligus mempersiapkan rencana kerja Tahun 2023. 

Sebelumnya, Kepala Divisi Administrasi, Sirajuddin dalam laporannya mengungkapkan bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan evaluasi dan/atau refleksi terhadap pelaksanaan anggaran pada seluruh Satuan Kerja di tahun 2022 meliputi penyerapan anggaran serta nilai IKPA dan SMART. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk melakukan pendampingan dari Kantor Wilayah kepada seluruh Satuan Kerja dalam penyusunan RPD dan Kalender Kerja Tahun 2023. 

Kegiatan ini dihadiri Kepala Divisi (Kadiv) Pemasyarakatan Suprapto, Kadiv Keimigrasian Jaya Saputra, Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Nur Ichwan, dan Para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Sulsel serta para pengelola anggaran UPT.


Editor : Muh Sain 

Selasa, Desember 06, 2022

Kapolres Bulukumba Hadiri Upacara Peringatan Hari Aids Sedunia, Ini Pesannya

METRO ONLINE BULUKUMBA - Kapolres Bulukumba AKBP Suryono Ridho Murtedjo S.IK.,M.Si menghadiri  Upacara dalam rangka Peringatan Hari AIDS sedunia yang digelar oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bulukumba. Senin (05/12/2022)

Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan upacara kantor Bupati Bulukumba, dipimpin Wakil Bupati Bulukumba Drs.H.Andi Edy Manaf selaku inspektur upacara dan diikuti oleh peserta dari ASN instansi lingkup pemerintahan kabupaten Bulukumba.

Turut hadir Letkol Inf Kaharuddin DJ S.Pd M.Tr (Han) Dandim 1411/Blk, bersama perwakilan Kajari kabupaten Bulukumba serta para pimpinan OPD se-Kabupaten Bulukumba.

Kapolres Bulukumba menyampaikan bahwa peringatan hari AIDS Sedunia yang diperingati setiap 1 Desember tersebut, bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dunia terhadap wabah penyakit AIDS yang sangat berbahaya bagi tubuh.

Tentunya, Polres Bulukumba siap bersinergi dengan pihak terkait dalam hal atau langkah-langkah pencegahan seperti proaktif memberikan informasi dan edukasi melalui penyuluhan kepada masyarakat terkait pencegahan dan penanganan penyakit AIDS.

"Mari mencegah HIV dengan menghindari segala hal yang berhubungan dengan perilaku berisiko, hidup sehat serta aktif dalam kajian keagamaan, untuk meningkatkan iman dan taqwa. Dengan hal positif itu kita dapat mencegah penyakit AIDS." Pungkas AKBP Suryono Ridho Murtedjo.


Editor : Muh Sain 

Jumat, November 18, 2022

Dalam Rangka Kesiapsiagaan Penanganan Bencana Alam, Polres Bulukumba Ikut Apel Gelar Pasukan

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Apel gelar Pasukan dalam rangka Kesiapsiagaan penanganan Bencana alam berlangsung di lapangan Upacara Poles Bulukumba, Jl. Pahlawan (Poros Bulukumba-Sinja) Desa Taccorong, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba. Jum'at (18/11/2022) 

Bertindak selaku pimpinan Apel Muhammad Ali Saleng SH.,MH Sekretaris Daerah Bulukumba dan selaku Komandan Apel IPTU H.Amri Kasubbag Bin Ops Polres Bulukumba. 

Kegiatan Apel Gelar Pasukan tersebut diikuti peserta dari 1 Pleton Personel Kodim 1411/Blk, 2 Pleton personil gabungan Polres Bulukumba, 1 Pleton Satpol PP/Damkar Bulukumba, 1 Pleton BPBD Bulukumba, 1 Pleton Dishub dan PMI Bulukumba. 

Dalam sambutannya, Muhammad Ali Saleng SH.,MH Sekretaris Daerah Bulukumba Mengatakan bahwa Apel Kesiapsiagaan ini merupakan wujud kesiapan TNI-POLRI bersama instansi terkait lainnya untuk bersinergi dalam menghadapi bencana yang akan terjadi. 

"Akhir-akhir ini hal yang perlu diwaspadai adalah cuaca ekstrem, seperti curah hujan yang tinggi disertai angin kencang yang dapat mengibatkan bencana alam seperti tanah longsor dan banjir", Kata Sekda Bulukumba. 

"Sekarang ini kita berada di ujung tahun 2022 yang biasanya mengalami curah hujan yang tinggi, dan rawan terjadi banjir." Tambahnya. 

Sekda kabupaten Bulukumba menutup sambutannya dengan memberikan semangat kepada TNI-POLRI dan instansi terkait dalam melaksanakan tugas kemanusiaan ini. 

"Mari bersinergi satukan tekad dan komitmen dalam rangka penanganan bencana, semoga pengabdian kita menjadi berkah untuk masyarakat Bulukumba", Tutup Sekda Bulukumba. 

Semntara itu mewakili Kapolres Bulukumba KOMPOL Umar S.Sos.,MM Waka Polres Bulukumba mengatakan pelaksanaan Apel ini sebagai sarana untuk konsolidasi dan pengecekan kesiapan para personel dan kelengkapan sarana sebelum menghadapi tugas penanganan bencana. 

"Apel gelar pasukan ini merupakan Kesiapan kita, dalam upaya menghadapi dan mengantisipasi bencana alam sedini mungkin," Ucap KOMPOL Umar. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut KOMPOL Umar Siatta Waka Polres Bulukumba, Kapten Inf. Asri Ahmad Pasi Ops Kodim 1411/Blk, Andi Akrim Amir Kepala BPBD Bulukumba, Panai Kasi Trantib Satpol PP Bulukumba, Syamsuddin Kasi Pencegahan Bencana BPBD, Para PJU dan para Kapolsek jajaran Polres Bulukumba. 

Selesai Apel, kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan peralatan SAR yang akan di gunakan dalam penanggulangan bencana oleh Muhammad Ali Saleng SH.,MH, Sekda Bulukumba di dampingi KOMPOL Umar S.Sos.,MM Waka Polres Bulukumb dan diikuti tamu undangan. 


Editor: Muh. Sain

Selasa, November 08, 2022

Satreskrim Polres Bulukumba Berhasil Amankan Empat Pelaku Pencurian Uang Nasabah Bank Lintas Provinsi

METRO ONLINE BULUKUMBA - Polres Bulukumba Polda Sulsel menggelar Konferensi pers terkait kasus tindak pidana pencurian nasabah Bank Lintas Provinsi yang terjadi di wilayah hukum Polres Bulukumba. Senin (7/11/2022) kemarin 

Saat ini Satreskrim Polres Bulukumba telah mengamankan empat pelaku pencurian tersebut yakni S (30), seorang wiraswasta yang berdomisili di Jl.Letjen Soeprapto M 30 Jakarta Pusat,  sementara tiga pelaku lainnya berprofesi sebagai buruh harian lepas yang berdomisili di Kota Palembang yakni YC (41), AA (36) AP (34). 

Sebelumnya pada Kamis 27 Oktober 2022 telah terjadi tindak pidana pencurian oleh keempat pelaku tersebut, terhadap korban seorang warga Kabupaten Bulukumba, korban pada hari itu telah melakukan penarikan tunai di salah satu Bank di kabupaten Bulukumba. 

Setelah melakukan penarikan di Bank, korban menuju pasar sentral Bulukumba untuk berbelanja, lalu memarkirkan Mobilnya, tiba-tiba pelaku membuka pintu mobil sebelah kanan dan mengambil uang korban berjumlah Rp.45.000.000yang disimpan diatas tempat duduk mobil sebelah kiri. 

Setelah berhasil mengambil uang, pelaku yang berboncengan bersama rekannya kabur dengan mengenderai sepeda motor Merek Yamaha Mx King warna merah hitam. 

Atas kejadian tersebut korban melaporkan Kepihak Kepolisian guna pengusutan lanjut. Berdasarkan laporan Polisi tersebut Polisi melakukan Serangkaian penyelidikan dan berhasil mengidentifikasi ciri-ciri dan keberadaan pelaku yang berjumlah 4 orang. 

Tim Resmob Satreskrim Polres Bulukumba yang dipimpin oleh Dantim AIPTU Ardiman A Yacob yang di backup oleh tim Resmob Ditreskrimum Polda Sulsel yang dipimpin oleh Panit 3 IPDA Abdillah Makmur,S.E.,M.H, berhasil mengamankan empat orang pelaku pencurian dana nasabah Bank lintas Provinsi, pada Jumat (4/11/22). 

Keempat pelaku diamankan di salah satu penginapan Wisma Kanaan Buntang di Jalan poros Rantepao - Palopo km.2 Kelurahan Tallunglipu Matalo Kecamatan Tallunglipu Kabupaten Toraja Utara. 

"Pelaku ini spesialis pencurian nasabah Bank lintas Provinsi, dimana mereka melakukan aksinya Secara berkelompok, dan berpindah-pindah lokasi mencari calon korbannya yang melakukan transaksi penarikan tunai di Bank" Ucap Kasat Reskrim 

Dalam Konferensi Pers yang digelar di Polres Bulukumba, Kasat Reskrim Polres Bulukumba AKP Abustam mengungkapkan dari hasil keterangan saksi-saksi dan para pelaku atau tersangka, yang berjumlah 4 orang ini, menginap disalah satu wisma di kabupaten Bulukumba, pada Kamis (27/10/2022) sekitar pukul 09.00 Wita, mereka berembuk akan melancarkan aksinya di salah satu Bank di Bulukumba. 

"Jadi, sebelumnya mereka telah memantau salah satu Bank,  Disana mereka membagi tugas, 2 orang yakni khusus dipinggir jalan sebagai eksekutor, 1 orang di parkiran memantau, dan 1 orang lagi masuk di bank untuk mengintai atau mencari calon Korbannya." Ungkap Kasat Reskrim. 

Lanjut, Kasat Reskrim Menjelaskan peranan masing-masing, Pelaku S berperan masuk di Bank memantau dan mencari calon Korban atau nasabah yang telah menarik dananya dari Teller. 

Setelah itu pelaku S menghubungi rekannya AA yang berada di parkiran yang berperan memantau ciri-ciri dan kendaraan calon korbannya 

Kemudian AA menghubungi dan memberikan informasi ciri-ciri dan kendaraan yang di gunakan oleh calon korban kepada rekannya yang berada di jalanan yakni AP dan YC berperan sebagai eksekutor dengan cara mengikuti korban yang keluar dari Bank BRI 

Keempat pelaku tersebut pada saat diinterogasi Kabupaten Toraja Utara diminta untuk menunjukkan keberadaan Barang Bukti Kendaraan sepeda motor yang digunakan dan barang bukti lainnya, namun keempat pelaku terpaksa dilumpuhkan karena melakukan perlawanan dan berusaha melarikan diri. 

"Keempat pelaku tidak kooperatif sehingga anggota melakukan tindakan tegas dan terukur dengan cara menembak ke arah kaki pelaku dengan tujuan melumpuhkan," Jelas Kasat Reskrim 

"Saat ini keempat pelaku telah diamankan di Polres Bulukumba guna proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut dan atas perbuatannya keempat pelaku di jerat dengan pasal 362 KUHP subsider 363 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara."Pungkas Kasat Reskrim. 


Editor: Muh. Sain

Selasa, Oktober 25, 2022

Polisi Berhasil Ringkus Tiga Pelaku Pengeroyokan di Kasimpureng Bulukumba

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Kepolisian Resor (Polres) Bulukumba berhasil mengungkap dan meringkus tiga orang terduga pelaku penganiayaan secara bersama - sama atau pengeroyokan, Selasa (25/10/2022). 

Ketiga terduga pelaku tersebut diamankan lantaran diduga telah melakukan penganiayaan secara bersama - sama terhadap Reynaldi Halik, seorang wiraswasta, warga Jl.Pangeran Diponegoro Kecamatan Ujung Bulu, pada Sabtu 23 Oktober 2022 di Kelurahan Kasimpureng Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba Sulsel. 

Korban Reynaldi Halik menjadi korban pengeroyokan saat mengantar seorang rekannya dengan menggunakan sepeda motor ke daerah Kasimpureng Lorong Satu dan menunggu di pinggir jalan yang tidak lama kemudian datang salah seorang pelaku yang mengajaknya untuk berkelahi namun oleh korban tidak meladeni ajakan terduga pelaku. 

Namun beberapa saat kemudian rekan terduga pelaku datang dan terjadilah penganiayaan atau pengeroyokan terhadap korban. Akibat dari kejadian itu korban yang mengalami luka bengkak pada muka, luka robek dan berdarah pada kelopak mata bagian kiri dan luka bengkak pada bagian kepala sebelah kiri. Korban yang tidak menerima dengan kejadian tersebut sehingga melaporkan ke pihak Mapolsek Ujung Bulu. 

Menindak lanjuti laporan korban oleh tim Resmob Satreskrim Polres Bulukumba bersama dengan tim URC Polsek Ujung Bulu yang dimpin oleh Dantim Resmob AIPTU Ardiman A Yacob berhasil mengungkap tiga orang terduga pelaku. 

Ketiga terduga pelaku merupakan warga Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba yakni berinisial D alias P (21), berdomisili Jl.Abbudl Jabbar, AF alias I (19), berdomisili Jl.Lanto Dg Pasewang dan MI alias I (18),berdomisili Jalan Sungai Bialo. 

Kasi Humas Polres Bulukumba IPTU H.Marala, membenarkan hal tersebut bahwa tim Resmob Satreskrim bersama dengan tim URC Polsek Ujung Bulu telah berhasil mengamankan tiga orang terduga pelaku penganiayaan secara bersama - bersama. 

“Alhamdulillah, berkat kerja keras tim dilapangan akhirnya berhasil mengungkap dan meringkus tiga pelaku penganiayaan secara bersama-sama atau pengeroyokan”, Ucap Kasi Humas. 

Terspisah, Kasat Reskrim Polres Bulukumba AKP Abustam, menjelaskan bahwa pengungkapan ketiga terduga pelaku tersebut berawal dari serangkaian penyelidikan mengumpulkan keterangan dari saksi - saksi sehingga akhrinya mampu meringkus ketiganya di tempat yang berbeda. 

AKP Abustam, menjelasakan bahwa bermula pada saat personel dilapangan berhasil meringkus terduga pelaku AF di salah satu rumah kost yang terletak di Jl.Bhakti Adi Guna Kelurahan Caile 

Kemudian dilakukan pengembangan mencari rekan-rekan terduga pelaku lainnya dan anggota berhasil mengamankan rekan terduga pelaku berinisial D alias P yang sedang berada di rumah rekannya di Jl.Sungai Jene Berang dan kemudian tidak jauh dari sasaran kedua anggota langsung bergerak menuju rumah terduga pelaku lainnya yakni di jl.Sungai Bialo dan berhasil mengamankan terduga pelaku MI alias I. 

“Jadi tim gabungan Resmob Polres dan tim URC Polsek Ujung Bulu, bergerak mengamankan para pelaku ini mulai dari Senin sekitar pukul 23.00 Wita hingga Selasa sekitar pukul 02.30 Wita dini hari,”Jelas Kasat Reskrim. 

Kasat Reskrim AKP Abustam, menambahkan bahwa dari hasil introgasi awal para pelaku telah mengakui perbuatannya telah melakukan penganiayaan atau pengeroyokan terhadap korbannya yang terjadi pada Sabtu 23 Oktober 2022. Saat ini ketiga pelaku telah diamankan di Mapolsek Ujung Bulu guna proses lebih lanjut. 

“Pera terduga pelaku sudah diamankan di Mapolsek Ujung Bulu untuk pemeriksaan lebih lanjut guna mengungkap motif dan peran masing - masing pelaku”, Pungkas Kasat Reskrim AKP Abustam.


Editor: Muh. Sain

Dalam Rangka HUT Humas ke-71, Polres Bulukumba Gelar Bakti Sosial dan Donor Darah

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Humas Polres Bulukumba Polda Sulsel menggelar Donor darah dan Bakti Sosial Pemberian Paket Sembako dalam rangka Hari Ulang Tahun ke - 71 Humas Polri yang di peringati setiap tanggal 30 Oktober. 

Peringatan HUT Humas Polri Ke-71 Tahun 2022, Kali ini mengusung tema Humas Polri Yang Presisi Bangkit Bersama Masyarakat Menuju Indonesia Maju. 

Kegiatan Donor darah di laksanakan di ruangan Instalasi Transfusi darah RSUD H.Andi Sultan Daeng Raja, di ikuti oleh peserta donor dari Personel Polres Bulukumba, masyarakat dan Wartawan media Bulukumba. Selasa (25/10/2022) 

Selanjutnya, Bakti Sosial Pemberian paket sembako kepada Wartawan oleh KOMPOL Kamiluddin S.Sos Kabag Log Polres Bulukumba dan Pemberian Sembako kepada Masyarakat yang membutuhkan di serahkan langsung oleh KOMPOL Umar S.Sos.,MM.Wakapolres Bulukumba 

Kapolres Bulukumba AKBP Suryono Ridho Murtedjo S.IK.,M.Si bersama Wakapolres Bulukumba KOMPOL Umar S.Sos.,MM bersama para PJU Polres Bulukumba dan Direktur RSUD Andi Sultan Daeng Raja dr.H.Rizal Ridwan Dappi Sp.OG (K).,M.Kes hadir menyaksikan langsung kegiatan donor darah yang di gelar di RSUD H.Andi Sultan Daeng Raja Bulukumba. 

"Kegiatan Donor darah dan Bakti Sosial pemberian paket sembako ini adalah merupakan rangkain HUT Humas Polri Ke-71," Kata Kapolres Bulukumba. 

Kapolres juga berharap, di HUT Humas yang Ke-71 tahun ini, jajaran Humas dan wartawan dapat lebih meningkatkan kerjasama atau sebagai Mitra yang saling membutuhkan dalam memberikan informasi yang dapat di akses oleh masyarakat luas.


Editor: Muh. Sain

Kamis, Oktober 06, 2022

Tim Resmob Polres Bulukumba Berhasil Ungkap Pelaku Pencurian Cengkeh

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Tim Reserse Mobile (Resmob) Polres Bulukumba Polda Sulsel, kembali berhasil mengungkap pelaku pencurian cengkeh di Kabupaten Bulukumba. 

Seorang remaja berinisial M alias D (24), berhasil diringkus oleh tim Resmob bersama dengan unit opsnal Polsek Gantarang di kediamannya Jalan Garuda Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba. 

Penangkapan itu dipimpin oleh Dantim Resmob Polres Bulukumba Aiptu Ardiman A Yacob bersama Panit 1 Opsnal Unit Reskrim Polsek Gantarang Aiptu Asbar Abbas. 

M alias D diamankan oleh pihak kepolisian lantaran telah melakukan pencurian cengkeh sebanyak dua karung di gudang milik korban yang terletak di Bolacippe Desa Paenre Lompoe Kecamatan Gantarang Kabupaten Bulukumba pada Sabtu 01 Oktober 2022, Kejadian tersebut dibuktikan dengan adanya laporan Korban Misbang di Polsek Gantarang pada Minggu 2 Oktober. 

Kasih humas Polres Bulukumba IPTU H.Marala, membenarkan hal tersebut bahwa tim Resmob Polres Bulukumba telah mengamankan seorang pelaku tindak pidana pencurian pada Rabu 5 Oktober 2022. 

“Ya, Tim Resmob telah berhasil mengungkap dan mengamankan pelaku pencurian cengkeh yang terjadi di wilayah Kecamatan Gantarang dan Pelaku diamankan dikediamannya di Jalan Garuda Kecamatan Ujung Bulu, sore kemarin”, Ujar Kasi Humas. 

Sementara Kasat Reskrim Polres Bulukumba menyampaikan bahwa dari hasil introgasi terhadap pelaku, mengakui perbuatannya telah melakukan pencurian cengkeh sebanyak dua karung dalam gudang milik korban yang terletak di Bolacippe Desa Paenre Lompoe Kecamatan Gantarang. 

AKP Abustam mengungkapkan bahwa modus pelaku dalam melakukan aksi pencurian dengan cara merusak pintu belakang gudang milik korban kemudian masuk dan mengambil dua karung cengkeh yang selanjutnya menaikkan keatas motor yang digunakannya dan langsung meninggalkan TKP. 

“Jadi pelaku ini masuk dengan cara merusak pintu belakang gundang milik korban lalu mengambil dua karung cengkeh dan selanjutnya diangkut menggunakan sepeda motor miliknya”, Jelas Kasat Reskrim. 

Dari hasil curian itu, Kasat Reskrim menjelaskan bahwa pelaku menjualnya ke beberapa pedagang seharga Rp 3,2 Juta dan Rp 3 Juta. 

AKP Abustam menyebutkan bahwa dari hasil pengungkapan tersebut telah diamankan barang bukti berupa  1 unit Sepeda motor Merek Honda CRF warna Hijau Hitam tampa plat,  1 Lembar Baju atau Sweeter warna Abu-abu, 1 Lembar Celana jeans pendek warna biru muda. 

“Pelaku beserta barang bukti yang digunakan pada saat melakukan aksi pencurian telah kami amankan dan saat ini telah ditangani oleh unit Reskrim Polsek Gantarang guna proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut”, Pungkas Kasat Reskrim.


Editor: Muh. Sain

Kapolres Bulukumba Mengikuti Doa Bersama Atas Tragedi di Kanjuruhan Malang

METRO ONLINE BULUKUMBA- Kapolres Bulukumba AKBP Suryono Ridho Murtedjo S.IK.,M.Si mengikuti Doa bersama atas tragedi kemanusiaan yang menewaskan ratusan suporter Bola Arema Malang FC, di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Senin 1 Oktober 2022 yang di gelar di pelataran loby Kantor Bupati Bulukumba, Rabu (5/10/2022) malam, sekitar pukul 20.00 Wita. 

Hadir dalam kegiatan Doa bersama tersebut, H.A.Muhtar Ali Yusuf Bupati Bulukumba, H.Andi Edy Manaf wakil Bupati Bulukumba, Letkol Czi Dendi Rahmat Subekti S.IP Dandim 1411/Blk, dan Muh.Ali Saleng SH.,M.Si Sekda Bulukumba. 

Selain itu hadir sebagai penyelenggara kegiatan Doa bersama yakni Direktur Radar Selatan Bulukumba, Sunarti Sain , bersama Perwakilan Askab PSSI Bulukumba Muh. Ali, SH, dan Perwakilan suporter Aremania Bulukumba, serta Para Komunitas Suporter Klub Sepak Bola yang ada di Kabupaten Bulukumba. 

Pembacaan Doa bersama berlangsung khidmat, di pimpin oleh Ustadz Andi Satria dan di ikuti seluruh peserta yang hadir. Dalam kegiatan Doa bersama tersebut juga di rangkaikan dengan pendantanganan Komitmen bersama untuk menjaga perdamaian di Kabupaten Bulukumba oleh para stakeholder dan masing-masing suporter Bola di kabupaten Bulukumba. 

Kapolres Bulukumba AKBP Suryono Ridho Murtedjo mengatakan bahwa, kegiatan doa bersama ini adalah wujud rasa duka, empati, solidaritas serta kepedulian Pemerintah dan masyarakat Bulukumba, atas peristiwa yang telah merenggut nyawa ratusan suporter Aremania. 

"Doa bersama ini sebagai bentuk keprihatinan dan duka cita kami yang sedalam-dalamnya kepada para korban tragedi kemanusiaan di Kanjuruhan Malang, kami berharap kejadian ini adalah yang pertama dan terakhir terjadi di tanah air Indonesia"  Jelas Kapolres Bulukumba. 

"Saya mengajak seluruh Masyarakat Bulukumba untuk mengheningkan cipta seraya mendoakan semoga arwah korban insiden Kanjuruhan diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi ketabahan, serta para korban yang luka-luka semoga segera diberikan kesembuhan dan dapat beraktifitas kembali, Aamiin,” Pungkas AKBP Suryono Ridho Murtedjo S.IK.,M.Si 


Editor: Muh. Sain

Senin, Oktober 03, 2022

Ini Penyampaian Kapolres Bulukumba Dihadapan Personelnya Saat Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Zebra 2022

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Kepala Kepolisian Resort Bulukumba AKBP Suryono Ridho Murtedjo S.IK,.M.Si memimpin Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Zebra tahun 2022, Senin (3/10/2022) pagi. 

Apel Gelar Pasukan di hadiri oleh Dandim 1411 Bulukumba Letkol CZI Dendi Rahmat Subekti S.I.P, para PJU Polres Bulukumba dan di ikuti peserta apel dari Personel Polres Bulukumba, Anggota Kodim 1411 Bulukumba, Dishub dan Satpol-PP/Damkar kabupaten Bulukumba. 

Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra di mulai dengan pemasangan tanda pita operasi oleh Kapolres Bulukumba kepada perwakilan dari Polri, Tni, Satpol-PP dan Dishub. 

Kapolres Bulukumba menyampaikan amanat Kapolda Sulsel bahwa Polri telah menetapkan Kalender Operasi Kepolisian di bidang Lalu lintas yang rutin di laksanakan setiap tahun. Operasi Zebra tahun 2022 ini Merupakan operasi cipta kondisi Keamanan Keselamatan Ketertiban Dan Kelancaran Lalu lintas (Kamseltibcarlantas) menjelang Natal 2022 dan tahun baru 2023. 

Kapolres melanjutkan bahwa, operasi kepolisian mandiri kewilayahan Zebra 2022, dilaksanakan selama 14 hari, di mulai hari ini senin 03 September sampai dengan 16 Oktober 2022 secara serentak di seluruh Indonesia. 

Untuk Polda Sulsel menetapkan 7 sasaran prioritas yang di jadikan sasaran penegakan hukum pada operasi zebra tahun ini yakni  pelanggaran yang dapat menyebabkan terjadinya fatalitas korban berat (meninggal dunia dan luka berat) pada kecelakaan lalu lintas. 

Adapun tujuh sasaran operasi zebra meliputi Pengemudi atau pengendara Ranmor yang menggunakan ponsel saat berkendara, Pengemudi atau pengendara yang masih di bawah umur, Pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari satu orang dan pelanggaran over dimensi dan over loading (odol), Pengemudi Ranmor yang tidak menggunakan sabuk pengaman dan pengendara yang tidak menggunakan helm standar, Pengemudi atau pengendara Ranmor dalam pengaruh atau mengkonsumsi minuman beralkohol, Pengemudi atau pengendara Ranmor yang melawan arus, Pengemudi atau pengendara Ranmor yang melebihi batas kecepatan. 

Dalam penanganan pelanggaran tersebut di lakukan secara persuasif humanis dengan memberikan tindakan teguran tertulis kepada pelanggar. 

Juga dalam operasi ini, dilakukan kegiatan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang disiplin dalam berlalu lintas serta melakukan sosialisasi penerapan Protokol kesehatan di mana Covid-19 masih ada sampai saat ini. 

"Diharapkan operasi Zebra tahun ini dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta dapat meminimalisir fatalitas korban Laka lantas",  Ucap Kapolres Bulukumba. 

Kapolres menambahkan, Operasi Zebra 2022 mengusung tema Tertib Berlalu Lintas Guna Mewujudkan Kamseltibcarlantas yang Presisi. 

Personel Polantas yang Presisi agar mampu memberikan pelayanan prima yang cepat, tepat, akurat, transparan, akuntabel, informatif dan mudah di akses. 

"Saya berharap kepada seluruh masyarakat kabupaten Bulukumba, kesadarannya dalam berlalu lintas, lengkapi surat-surat kendaraan dan patuhi peraturan lalu lintas, demi keselamatan kita bersama." Harap Kapolres. 

"Mari jadikan ini, sebagai momentum untuk bekerja secara profesional dan ikhlas dalam memberikan pelayanan kepolisian di bidang Lalu lintas kepada masyarakat dengan tetap mematuhi protokol kesehatan serta terus berkontribusi terhadap upaya penanganan pandemi covid-19," Ajak AKBP Suryono Ridho Murtedjo.



Editor: Muh. Sain

Rabu, September 28, 2022

Ancam Pakai Busur, Seorang Nelayan Di Bulukumba Diamankan Polisi

METRO ONLINE BULUKUMBA-Unit Reaksi Cepat (URC) dan Unit intelkam Polsek Ujung Bulu bersama Satintelkam Polres Bulukumba mengamankan seorang nelayan lantaran melakukan pengancaman dengan menggunakan senjata tajam jenis Ketapel dan anak busur.

Ambo Rowa (70) Nelayan, warga Jl. Sunu Kelurahan Terang-terang Kecamatan Ujung Bulu, Bulukumba menjadi korban pengancaman yang di lakukan oleh MR Alias R (20) nelayan, warga Jl. Sungai Je'ne Berang Lingkungan Kasimpureng Kelurahan Kasimpureng Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba.

Kejadian Tindak pidana pengancaman tersebut terjadi pada Selasa 27 september 2022 sekitar pukul 23:30 Wita di Jl.Sunu Kelurahan Terang-terang Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba.

Dari kejadian tersebut Tim URC, unit Intelkam Polsek Ujung Bulu bersama Satintelkam Polres Bulukumba melakukan serangkaian penyelidikan atas laporan tersebut.

Tim Gabungan di pimpin langsung Kapolsek Ujung Bulu AKP Lis Mulyadi, S.Sos didampingi Wakapolsek Ujung Bulu IPDA Hendra Yunus, SH dan Kanit Reskrim Polsek Ujung Bulu Aipda Ely Taufan Kardede, SH, berhasil mengamankan pelaku yang sedang bersembunyi di salah satu rumah di BTN Sam Ratulangi Dusun Ponci Desa Taccorong Kecamatan Gantarang, Bulukumba, Rabu (28/9/2022)  sekitar jam 01.15 Wita.

Pelaku di amankan beserta barang bukti senjata tajam 1 buah ketapel dan 4 buah anak panah atau busur, yang di gunakan pelaku melakukan tindak pidana pengancaman terhadap korban.

Ps.Kasi Humas Polres Bulukumba IPTU H.Marala membenarkan kejadian tersebut bahwa Personel Polsek Ujung Bulu dan Personel Satintelkam Polres Bulukumba berhasil mengamankan seorang pelaku tindak pidana pengancaman berserta barang buktinya.

"iya, tadi malam Tim gabungan di pimpin Pak Kapolsek Ujung Bulu berhasil mengamankan seorang pelaku dalam perkara tindak pidana pengancaman dengan menggunakan senjata tajam," Ucap IPTU H.Marala

Sementara itu Kapolsek Ujung Bulu AKP Lis Mulyadi S.Sos Mengatakan bahwa dari Introgasi awal pelaku mengakui telah melakukan pengancaman dengan menggunakan senjata tajam jenis busur terhadap korban.

"Jadi dari pengakuan pelaku, pelaku mengakui melakukan pengancaman karena dipicu rasa jengkel terhadap korban sebab pelaku tidak terima diusir dari rumah korban." Ungkap AKP Lis Mulyadi.

AKP Lis Mulyadi juga menambahkan bahwa pelaku dengan korban masih berhubungan keluarga di mana korban adalah kakek dari pelaku itu sendiri.

"Saat ini Pelaku beserta barang bukti 1 buah ketapel dan 4 buah Anak panah atau busur telah di amankan di Polsek Ujung Bulu guna proses penyidikan lebih lanjut. Pungkas AKP Lis Mulyadi.


Editor : Muh Sain 

Jumat, September 23, 2022

Keren! Satlantas Polres Bulukumba Juara 1 Pelayanan Regident Yang Digelar Ditlantas Polda Sulsel

METRO ONLINE, BULUKUMBA- Tepat di Peringatan hari Lalulintas Bhayangkara Ke -67 tahun 2022,  Satuan Lalulintas Polres Bulukumba meraih perestasi terbaik pertama kategori lomba yang diselenggarakan oleh Ditlantas Polda Sulsel yang digelar di Golden Lily hall ballroom Four Points by Sheraton Jln. A.Jemma. 

Mengawali peringatan hari lalulintas Bhayangkara Ke-67 tahun 2022 melalui Ditlantas Polda Sulsel menyelenggarakan berbagai kegiatan dan lomba-lomba. 

Jenis kegiatan perlombaan yang di selenggarakan meliputi lomba pelayanan di bidang Regident yakni Pelayanan penerbitan SIM, Pelayanan Samsat dan pelayanan BPKB. Lomba Kampung tertib Lalulintas, dan juga lomba TPTKP Laka Lantas. 

Dalam kegiatan lomba tersebut, Satlantas Polres Bulukumba berhasil meraih juara terbaik pertama di bidang Pelayanan Regident, sementara Juara kedua diraih oleh Satlantas Polrestabes Makassar dan Juara ketiga di raih oleh Satlantas Polres Pare-Pare. 

Piagam penghargaan di serahkan langsung oleh Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Chuzaini Patoppoi,S.ST.,M.K.,SH kepada Kasat Lantas Polres Bulukumba AKP Desi Ayu Dwi Putri.,S.IK.,M.H, Kamis 22 September 2022. 

“Alhamdulillah, Satlantas Polres Bulukumba berhasil menjadi terbaik 1 pada bidang pelayanan Regident,” kata AKP Desi Ayu Dwi Putri.,S.IK., M.H

AKP Desi Ayu Dwi Putri yang didampingi oleh Kanit Regident IPDA Arafat Soepalman, SH, mengatakan bahwa keberhasilan yang diraih ini berkat kerjasama dan kerja keras para tim personel lantas Bulukumba. 

“Dengan adanya penghargaan ini tentu kami akan lebih meningkatkan pelayanan dan selalu memberikan yang terbaik untuk masyarakat Bulukumba,” Pungkas AKP Desy Ayu Dwi Putri. 


Editor: Muh. Sain

Kamis, September 22, 2022

Unit Jatanras Satreskrim Polres Bulukumba Berhasil Amankan Pelaku Penganiayaan Terhadap Seorang Pelajar

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Unit Jatanras Satreskrim Polres Bulukumba mengamankan terduga pelaku penganiayaan yang terjadi di Jl. Yos Sudarso Kelurahan Terang-terang Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba Sulsel. 

AF (19), Warga Kelurahan Kasimpureng Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba, diamankan oleh Polisi lantaran diduga telah melakukan penganiayaan terhadap korban DINAL (17) yang merupakan seorang pelajar. 

Dari kejadian tersebut Polres Bulukumba melalui unit Jatanras Satreskrim bersama Satintelkam Polres Bulukumba melakukan serangkaian penyelidikan atas laporan korban dan berhasil mengamankan seorang terduga pelaku di salah satu penginapan atau Wisma yang berada di Jalan Pisang Kelurahan Loka Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba. 

Terduga pelaku berhasil diamankan sekitar Pukul 01.00 Wita, pada Selasa 20 September 2022. 

Dari keterangan terduga AF bahwa yang melakukan penganiayaan terhadap korban adalah rekannya yang berinisial AR yang mana pada saat itu terduga AF dengan menggunakan sepeda motor membonceng AR 

Kasat Reskrim Polres Bulukumba AKP Abustam, SH, membenarkan hal tersebut bahwa telah diamankan seorang yang diduga terlibat dalam kasus penganiayan. 

“Ya, sementara sudah ada diamankan yang diduga terlibat dalam kasus penganiayaan terhadap korban”, Ucap Kasat Reskrim. 

AKP Abustam mengungkapkan bahwa dari hasil introgasi awal terhadp terduga pelaku yang diamankan menyampaikan bahwa bukan dirinya yang melakukan penganiayaan namun rekannya berinisial AR 

“Jadi saat ini penyidik masih melakukan proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut setelah kejadian penganiayaan tersebut telah dilaporkan oleh korban ke Mapolres Bulukumba pada 10 September 2022", Terangnya. 


Editor: Muh. Sain

Jumat, September 16, 2022

Tingkatkan Mutu dan Kualitas SDM Bagi WBP, Lapas Bulukumba Gandeng PKBM Nadya Lakukan Produksi Abon Telur

METRO ONLINE, BULUKUMBA – Dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas Sumber Daya Manusia Bagi Warga Binaan Lapas Bulukumba serta keseriusan Lapas Bulukumba dalam meningkatkan mutu pembinaan terkhusus pembinaan kemandirian, Lapas Bulukumba Bekerjasama dengan PKBM Nadya Bulukumba melakukan produksi Abon telur di Lapas Bulukumba, Jum’at (16/09/2022) 

Kegiatan ini juga merupakan salah satu program pelatihan kemandirian bagi WBP Lapas Kelas IIA Bulukumba yang dipersiapkan menjadi modal bagi warga binaan setelah bebas nantinya agar mampu untuk mandiri dan menjadi pegiat usaha mandiri atau UMKM, pelaksanaan kegiatan ini diikuti oleh 20 orang warga binaan pemasyarakatan dan memungkinkan akan bertambah sesuai dengan kebutuhan kerja barang yang akan di produksi 

Kalapas Bulukumba Mut Zaini menyampaikan, hal ini atas kerjasama PKBM Nadya dalam proses produksi abon telur dan berharap kegiatan pembinaan kemandirian ini juga bisa menjadi bekal keterampilan yang dapat menjadikan para WBP menjadi insan yang berkualitas, produktif dan mandiri dalam kehidupan masyarakat nantinya. 

"Saya sangat apresiasi dan berterimakasih kepada Kalapas Pak Mut Zaini, karena sudah mengajak kami untuk secara bersama melakukan kegiatan yang produktif tentunya Kegiatan ini merupakan bentuk keseriusan kami dari hasil diskusi kami sebelumnya dengan Kalapas Bulukumba, kami berharap bahwa Kerjasama ini bisa mengajarkan kita semua banyak hal terkhusus bagi warga binaan sendiri”, Ujar Ketua PKBM Nadya Fatmawati Umbo.


Editor: Muh. Sain

Senin, September 12, 2022

Unjuk Rasa Berjalan Komdusif, Kabag Ops Polres Bulukumba Beri Apresiasi ke Peserta Aksi

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Sejumlah Personel Polres Bulukumba melaksanakan pengamanan aksi unjuk rasa (Unras) oleh Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Universitas Mahammadiyah Bulukumba (IMM UMB) dan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) Universitas Muhammadiyah Bulukumba, Senin (12/9/2022). 

Pengamanan unras ini di pimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Bulukumba KOMPOL Gani SH,MH bersama Kasat Intelkam, Kasat Samapta, Kapolsek Ujung Bulu dan Personel Polres Bulukumba. 

Aksi di koordinir oleh Irul Fahrul (Korlap) dengan estimasi massa sekitar 100 orang dengan melakukan orasi secara bergantian dengan tertib. 

Titik Aksi pertama di mulai sekitar pukul 10.30 Wita, di Perempatan Teko Jl. Ir. Soekarno Kelurahan Tanah Kongkong Kecamatan Ujung Bulu Dan titik Aksi kedua di  Gedung DPRD kabupaten Bulukumba. 

Di depan gedung DPRD Bulukumba, para peserta aksi melakukan orasi secara bergantian dengan menggunakan megaphone atau sound system. 

Adapun beberapa aspirasi atau tuntutan para peserta aksi di antaranya masih mengenai penolakan kenaikan harga BBM Subsidi, dan mendesak Pemerintah untuk mencabut aplikasi My Pertamina serta Mendesak pemerintah agar penyumbatan dana pembangunan IKN dialihkan pada perbaikan ekonomi, stabilisasi APBN, terutama problem kenaikan harga BNM Subsidi. 

Pukul 13.10 Wita semua peserta aksi diterima oleh anggota DPRD Bulukumba di ruang sidang Paripurna oleh ketua DPRD H.Rijal S.Sos bersama Wakil ketua DPRD H.Patudangi S.Sos dan Andi Pangeran, S.Hi dan Ismail Yusuf S.Sos. 

Dalam Pertemuan anggota DPRD dan para peserta aksi, yang dikawal oleh sejumlah pengamanan dari Polres dan Satpol-PP kabupaten Bulukumba berlangsung tertib dan kondusif. 

Para peserta aksi membubarkan diri dan meninggalkan gedung DPRD dengan tertib setelah aspirasi atau tuntutannya di terima oleh Anggota DPRD kabupaten Bulukumba. 

Kabag Ops Polres Bulukumba KOMPOL Gani SH, MH menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi kepada adik-adik mahasiswa yang telah bersikap dewasa dalam menyampaikan pendapat di depan umum sehingga kegiatan unjuk rasa ini berjalan aman, lancar dan tertib hingga selesai. 

"Mewakili Bapak Kapolres Bulukumba, saya mengucapkan terimakasih atas pelaksanaan Unjuk rasa yang berjalan kondusif, semoga ini menjadi contoh yang baik bagi kita semua dalam menyampaikan pendapat," Ucap KOMPOL Gani SH, MH.



Editor: Muh. Sain

Kamis, September 08, 2022

Puluhan Personel Polres Bulukumba Kawal Aksi Unjuk Rasa Tolak Kenaikan BBM

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Puluhan Personel Polres Bulukumba kembali melaksanakan pengamanan aksi unjuk rasa (Unras) di 3 lokasi di wilayah Kabupaten Bulukumba, Rabu (7/9/2022) siang tadi.

Pengamanan Unjuk rasa tersebut di pimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Bulukumba KOMPOL Gani SH,MH bersama Kasat Intelkam, Kasat Samapta dan Kapolsek Ujung Bulu. 

Aksi unjuk rasa dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) dan Kurirta Kabupaten Bulukumba di koordinir oleh (Korlap) Irsan dengan jumlah peserta aksi sekitar 30 Orang. 

Aksi di mulai di depan Mall Teko Lajae Desa Polewali dengan berorasi secara bergantian terkait kebijakan presiden RI tentang kenaikan harga BBM bersubsidi dan dugaan adanya mafia BBM di Kabupaten Bulukumba. 

Selesai melakukan orasi di depan Mall, Selanjutnya Para peserta aksi menuju Polres Bulukumba dan melakukan orasi secara bergantian di depan Mako Polres Bulukumba. 

Dalam Orasinya di depan Mako Polres Bulukumba, Para peserta aksi mempertanyakan dugaan adanya mafia BBM di Kabupaten Bulukumba. 

Kasat Reskrim Polres Bulukumba AKP Abustam SH,MH menemui langsung para pengunjuk rasa dan menyampaikan bahwa pada intinya dugaan tindak pidana penimbunan BBM di Bira penanganan kasusnya diambil alih oleh Polda Sulsel. 

Setelah menerima penjelasan terkait permasalahan dugaan adanya mafia BBM di Kabupaten Bulukumba, selanjutnya para pengunjuk rasa menuju gedung DPRD Kabupaten Bulukumba. 

Tiba di DPRD para pengunjuk rasa kembali melakukan orasi secara bergantian dengan tuntutan yang sama.Selanjutnya tuntutan Asprisi pengunjuk rasa diterima di ruang rapat paripurna oleh anggota DPRD Syamsir Paro. 

KOMPOL Gani mengatakan bahwa tugas polisi adalah memastikan kegiatan masyarakat dalam menyampaikan pendapat dimuka umum berlangsung aman dan tertib guna menciptakan situasi yang kondusif pada pelaksanaannya. 

“Alhamdulillah, Unjuk rasa yang di laksanakan di Depan Mall Mega Zanur, Polres Bulukumba dan DPRD Bulukumba  berlangsung damai dan tertib,” Ucap KOMPOL Gani. 

"Saya Kabag Ops Polres Bulukumba mewakili Bapak Kapolres Bulukumba mengucapkan terima kasih kepada adik-adik dari PMII dan Kurirta Kabupaten Bulukumba  atas pelaksanaan Unjuk rasa dengan damai dan tertib," Pungkas KOMPOL Gani. 


Editor: Muh. Sain

Jumat, September 02, 2022

Kalapas Kelas IIA Bulukumba Teken MoU dengan Kakan Kemenag, Ini Tujuannya

 

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Mengingat pentingnya pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bulukumba jalin kerjasama resmi dengan Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba dengan melakukan penandatanganan MoU. Jumat (02/09/22). 

Penandatanganan MoU yang berlangsung di Masjid Babut Taubah Lapas Bulukumba dan di hadiri langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Bulukumba, Mut Zaini didampingi Kasi Binadik H.Mappasomba dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, Muh. Yunus bersama dengan jajaran serta beberapa Pejabat Struktural dan Fungsional Umum 

Kegiatan diawali dengan sambutan Kalapas Bulukumba yang menekankan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kemampuan dan kapasitas WBP dalam bidang Keagamaan 

"Kegiatan ini kami laksanakan agar seluruh WBP mempunyai wadah untuk lebih meningkatkan pengetahuan di bidang keagamaan seperti Ilmu Dasar, Baca Tulis Al-Qur'an, sampai dengan Perawatan Jenazah", Ungkap Kalapas 

Senada dengan Kalapas, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, Muh. Yunus dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa kegiatan ini tentunya merupakan bentuk aplikasi nyata dari Kementerian Agama untuk lebih memperdalam ilmu Agama terhadap masyarakat pada umumnya dan Warga Binaan Lapas Bulukumba pada khususnya. 

"Tentunya kami sangat berterima kasih kepada Kalapas dan jajaran atas fasilitas yang diberikan sehingga kami bisa hadir dan berbaur langsung dengan Warga Binaan, Kami harap ini bisa terus terjalin sehingga setelah selesai menjalani hukuman teman-teman Warga Binaan bisa memiliki bekal yang lebih di bidang keagamaan", Harapnya. 

Setelah sambutan, Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan MoU antara Lapas Bulukumba dan Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba yang dilanjutkan dengan foto bersama dan kegiatan ditutup dengan pembacaan Do'a.


Editor: Muh. Sain

Kontributor : Edy/Rezky-HumasLpBlk

Kamis, Agustus 25, 2022

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Bulukumba Kawal Unjuk Rasa Serikat Nelayan di Gedung DPRD

METRO ONLINE, BULUKUMBA - Sejumlah Personel Polres Bulukumba laksanakan pengamanan aksi unjuk rasa dari masyarakat nelayan yang tergabung dalam Serikat Nelayan Bulukumba (SNB) di Gedung DPRD Bulukumba, Kamis (25/8/2022). 

Pengamanan aksi unjuk rasa tersebut di pimpin langsung Kabag Ops Polres Bulukumba KOMPOL Gani, SH, MH Bersama Kapolsek Gantarang dan Kapolsek Ujung bulu, dan sejumlah personel Polres dan Polsek. 

Sebelumnya massa dari Serikat Nelayan Bulukumba, berkumpul di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kelurahan Bentengnge, dan melakukan aksi long march dengan berjalan kaki menuju DPRD Bulukumba sambil berorasi dengan mobil pengeras suara. 

Aksi long march tersebut mendapatkan pengawalan dari satuan Lalulintas Polres Bulukumba. 

Tiba di DPRD para pengunjuk rasa melakukan orasi secara bergantian, salah satu tuntutan dari aksi unjuk rasa tersebut yakni penolakan adanya penggunaan  Perre-perre sebagai alat penangkapan ikan di perairan Bulukumba. 

Setelah berorasi, selanjutnya pengujuk rasa memasuki gedung DPRD dan diterima langsung oleh anggota dewan dengan menerima Aspirasi dari massa Serikat Nelayan Bulukumba. 

KOMPOL Gani, SH,MH,. mengatakan bahwa pengamanan ini merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat, di samping itu untuk menjaga dan antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, sehingga dalam pelaksanakan aksi unjuk rasa dapat berjalan lancar. 

"Jadi, Kami dari Polres Bulukumba memberikan pengawalan aksi unjuk rasa, karena ini merupakan bentuk Pelayanan kepada masyarakat, agar kegiatannya dapat berjalan lancar," Ucap KOMPOL Gani, SH,MH,. Kabag Ops Polres Bulukumba.



Editor : Muh. Sain

Rabu, Agustus 24, 2022

Pria Bertopeng Dengan Bersenjata Tajam Berhasil Diringkus Tim Resmob Bulukumba

METRO ONLINE BULUKUMBA_Tim Resmob Satuan Reserse Polres Bulukumba berhasil meringkus pelaku pencuri bertopeng dengan membawa senjata tajam jenis parang yang beraksi di beberapa lokasi di wilayah Kabupaten Bulukumba Sulsel beberapa bulan lalu.

Berdasarkan laporan Polisi dari Korban, kejadian pencurian itu terjadi di kompleks BTN Rindra empat, Desa Paenre Lompoe Kecamatan Gantarang Kabupaten Bulukumba pada 28 Mei 2022.

Serta di BTN Bunga Citra Lestari Desa Paenre lompoe Kecamatan Gantarang Kabupaten Bulukumba pada 18 Juli 2022.

Menanggapi hal itu, pihak Polres Bulukumba melakukan serangkaian penyelidikan guna mengungkap pelaku bertopeng tersebut.

Alhasil dari upaya yang dilakukan oleh pihak Polres Bulukumba, melalui tim Resmob Satreskrim beserta Personel Satintelkam yang dipimpin Kasat Reskrim AKP Abustam yang didampingi oleh Dantim Resmob AIPTU Ardiman A Yacob berhasil mengungkap pelaku bertopeng itu dan mengamankan barang bukti hasil kejahatannya.

Pelaku pria bertopeng tersebut berhasil di ringkus di BTN Metro Residence Desa Nipa-nipa Kecamatan Pajjukukang Kabupaten Bantaeng

Pelaku merupakan seorang pria berinisial AA alias AE (41) tahun asal Kecamatan Pajukukang Kabupaten Bantaeng dan dari tangan pelaku ditemukan barang bukti berupa :

- 1 (satu) unit HP merek Oppo warna biru , 

- Sebilah parang panjang 

- 1 (satu) lembar baju warna hitam yang dijadikan penutup muka atau topeng

- 1 (satu) unit sepeda motor merek Yamaha Mio M3 warna biru yg digunakan pda saat melakukan aksinya. 

Dari hasil introgasi yang dilakukan polisi, pelaku mengakui bahwa benar telah melakukan pencurian di beberapa TKP yang berada di Wilayah hukum Polres Bulukumba tepatnya di Kecamatan Gantarang dan Ujung bulu.

Selain itu Pelaku mengakui bahwa dalam melakukan aksinya hanya seorang diri dengan menggunakan bajunya untuk dijadikan sebagai penutup muka atau topeng sambil membawa sebilah parang dan hasil curiannya itu di jual disalah satu counter HP yang berada di Kabupaten Bantaeng.

Dari keterangan pelaku AA tersebut sehingga tim gabungan Resmob dan Intelkam melakukan penangkapan terhadap IR alias KA (47) tahun, yang berdomisili di Kecamatan Bantaeng Kabupaten Bantaeng

Dari tangan IR alias KA diamankan barang bukti berupa 1(satu) unit HP merek Samsung A51 warna hijau tosca, 2 (dua) unit HP xiomi Poco X3 Pro dan 1 (satu) unit HP merek Samsung A31.

Kasat Reskrim AKP Abustam, membernarkan hal tersebut bahwa telah mengamankan dua orang pelaku yakni seorang merupakan pelaku pencurian dan seorang merupakan penadah dari hasil curian.

“Ya, pelaku bertopeng sambil membawa parang yang selama ini beraksi di wilayah Bulukumba sudah kita ringkus Senin 22 Agustus 2022, kemarin dan seorang penadah hasil curian pelaku kita juga amankan” Ucap Kasat Reskrim

AKP Abustam, menyampaikan bahwa ada beberapa tempat kejadian perkara (TKP) yang diakui oleh pelaku dan saat melakukan aksinya hanya seorang diri dengan cara menutup mukanya menggunakan baju kaos sebagai topeng dan sambil membawa sebilah parang.

Selain itu AKP Abustam juga mengungkapkan bahwa selain mengamankan pelaku pencurian dan yang bertindak selaku penadah, turut diamankan barang bukti berupa 5 unit HP berbagai merek, 1 unit sepeda motor Yamaha Mio M3 Biru, sebilah parang panjang, 1 lembar baju warna hitam yang digunakan sepagai topeng.

“Jadi kita amankan itu 5 unit HP berbagai merek, 1 unit HP kami amankan dari tangan pelaku pencurian dan 4 unit lainnya kami amankan dari counter HP milik penadah dan kami juga amankan 1 unit Motor Yamaha, Sebilah Parang serta baju yang digunakan pelaku sebagai topeng saat melakukan aksinya”. Jelas Kasat Reskrim.

Kasat Reskrim AKP Abustam menambahkan bahwa saat ini keduanya telah diamankan di mapolsek Gantarang guna proses Penyelidikan dan Penyidikan lebih lanjut.

“Pelaku sudah kami amankan di Polsek Gantarang Polres Bulukumba karena Laporan Polisinya di tangani Polsek Gantarang dan pelaku ini juga sudah mengakui perbuatannya dan berdasrkan pengakuan pelaku bahwa hasil penjualan barang curiannya di gunakan untuk berjudi dan keperluan sehari-hari” Pungkas Kasat Reskrim AKP Abustam.


Editor ,: Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved