-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Rabu, April 21, 2021

Cegah penyebaran covid-19, Polres Pangkep Himbau Masyarakat untuk Patuhi protokol Kesehatan

METRO ONLINE,PANGKEP---Memasuki hari ke 9 Operasi Keselamatan 2021 Polres Pangkep. genjar melakukan himbauan Kamsebtibcar Lantas ( keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas ) di pasar sentral Pangkajene. Rabu (21/04/21).

Adapun sasaran dari Ops Keselamatan pada hari ke 9 yakni para pengunjung pasar sentral Pangkajene.

Selain memberikan himbauan Kamsebtibcar lantas, para personil Ops Keselamatan juga membagikan masker kepada kepada para pedagang dan pengunjung pasar sentral Pangkajene serta pembagian brosur himbauan protokol kesehatan dan larangan mudik demi mencegah penyebaran covid-19.

"Kami bagikan brosur himbauan larangan mudik dan masker kepada para pedagang dan pengunjung yang tidak memakai masker, guna mencegah penyebaran virus korona," kata Ipda Asri Laco.

Ipda Asri juga mengharapkan agar dalam bulan ramadan ini masyarakat mematuhi protokol kesehatan dalam menjalankan ibadah dengan menerapkan 5 M,


Thiar Taba

Jelang Idul Fitri, Kapolres Pangkep ikuti Vicon Lintas Sektoral

 

METRO ONLINE ,PANGKEP---Jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H pihak Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) berkomitmen menciptakan stabilitas keamanan dan kenyamanan di setiap daerah. Untuk itu, Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, Dandim 1421 Pangkep Letkol. Inf. Hengky Vantriardo, SE.,MM.,M.han, Bupati Pangkep yang diwakili oleh Sekertaris Daerah Kabupaten Pangkep Irdas, SH, bersama sejumlah instansi terkait mengikuti  Video Conference (Vicon) lintas sektoral, di Aula Andi Mappe Polres Pangkep, Rabu (21/04/21).

Melalui video conference, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan pengecekan kesiapan pengamanan jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H di setiap daerah dan membahas isu penting, antara lain isu terorisme, Vaksinasi, kelangkaan 9 bahan pokok, upaya penanganan covid-19 dan larangan mudik yang diberlakukan pada tanggal 6 Mei sampai tanggal 17 Mei 2021.

Dalam sambutannya Kapolri mengharapkan Para Kasatwil diarahkan agar memprioritaskan penanganan pencegahan covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan, mengecek langsung perkembangan 9 bahan pokok di Wilayah masing-masing.

Pada Vicon lintas sektoral ini juga dihadiri oleh Para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Pangkep.


Thiar Taba

Senin, April 19, 2021

Kapolres Pangkep Pimpin Apel Pagi, Ini Arahannya!


METRO ONLINE ,PANGKEP---Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, pimpin apel pagi pada jam pimpinan dihadapan personil Polres Pangkep, Senin (19/04/21)

"Pada bulan ramadhan kerawanan kamtibmas sedikit beruba terkait ancaman kamtibmas, adanya balap liar, konvoi dan petasan yang menjadi atensi kita bersama demi terciptanya kamtibmas yang kondusif," ujar Kapolres.

Selain melaksanakan patroli, agar memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, jaga jarak dan tidak berkerumun.

Yang terakhir Kapolres mengharapkan agar dalam melaksanakan tugas dengan penuh keikhlasan dan bertanggung jawab, jangan tugas dijadikan beban tapi jadikan sebagai ibadah. pungkas Kapolres.


Thiar Taba

Minggu, April 18, 2021

Jaga Situasi tetap kondusif, Polres Pangkep Siagakan Personil


METRO ONLINE,PANGKEP---Demi menjaga situasi tetap kondusif di Wilayah Kabupaten Pangkep, Polres Pangkep siagakan personil gabungan stand by/oncall.

Personil yang disiagakan melaksanakan  apel pengecekan pada pukul 09.00 Wita, dan pada pukul 16.30 Wita. 

Usai melaksanakan apel selanjutnya personil melakukan patroli disejumlah titik yang rawan macet, jambret dan balap liar.

Kasat Intelkam Polres Pangkep AKP Taufik Ismail selaku perwira pengendali mengatakan bahwa apel ini merupakan bentuk kesiap-siagaan Polres Pangkep dalam menjaga Kamtibmas.

"Kami siagakan personil pada hari libur dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif," uajr kasat intel


Thiar Taba

Personil Polsek Marang Himbau Disiplin Protokol Kesehatan Demi Mencegah Penularan Virus Corona


METRO ONLINE,PANGKEP-Disiplin Protokol Kesehatan Sama Dengan Mencegah Penularan Virus Corona, personil Polsek Marang Ps Kanit Sabhara Bripka Mustakim

Terus mengampanyekan protokol kesehatan kepada karyawan di konter HP seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.

Polri terus melakukan himbauan terkait penerapan disiplin protokol kesehatan dalam rangka untuk memutus rantai penyebaran virus corona.

Polri terus mensosialisasikan protokol kesehatan dan 3M. Ada tiga disiplin protokol kesehatan yang harus dilakukan, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak. Disamping itu, terus berolahraga dan mengkonsumsi makanan-makanan yang bervitamin, untuk menjaga serta meningkatkan imunitas pada tubuh.

Sudah saatnya untuk saling mengingatkan, sudah waktunya untuk berupaya saling melindungi agar pemutusan rantai ini bisa dilaksanakan dengan efektif. Patuhi protokol kesehatan. Ikuti berita tentang Covid-19 ini dengan saluran-saluran yang benar.


Thiar Taba

Jumat, April 16, 2021

Kapolres Pangkep Pimpin Rapat koordinasi Percepatan Pembangunan Rel Kereta Api

METRO ONLINE,PANGKEP- Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, Pimpin Rapat koordinasi percepatan pembangunan perkeretaapian Makassar - Pare-pare di Wilayah Kabupaten Pangkep yang berlangsung di Aula Andi Mappe Polres Pangkep. Jumat (16/04/21).

Dalam rapat tersebut dibahas sejauh mana progres pelaksanaan pembangunan perkeretaapian di Wilayah Kabupaten Pangkep serta membahas pembayaran ganti rugi lahan warga yang dilintasi rel kereta api yang sampai detik ini belum diambil warga.

"Semua pihak harus bersinergi dalam menyukseskan pembangunan perkeretaapian Makassar - Pare-pare karena ini merupakan Proyek Strategis Nasional pemerintah," Kata Kapolres 

Penjabat pembuat komitmen (PPK) Konstruksi Kabupaten Pangkep-Barru, Ahmad Affandy, ST, mengatakan bahwa hingga saat ini progres pembangunan konstruksi kereta api wilayah Pangkep sudah mencapai 68 persen, Target rampung akhir 2021, dan awal 2022 sudah bisa dilewati kereta api  dari Maros sampai Pare-pare.

Terkait pembebasan lahan, sudah 92 persen dititip uang ganti rugi di pengadilan, masyarakat tinggal mengambil di pengadilan dengan membawa surat pengantar.

Rapat koordinasi percepatan pembangunan perkeretaapian dihadiri oleh Kabag Ops Polres Pangkep, Kasat Binmas Polres Pangkep dan Kapolsek yang wilayahnya terkena lintasan rel kereta api, PPK Konstruksi Kabupaten Pangkep, PPK pembebasan lahan Kabupaten Pangkep.


Thiar Taba

Kamis, April 15, 2021

Kapolres Pangkep mengikuti Rakor Kepala Daerah Seluruh Indonesia


METRO ONLINE,PANGKEP--- Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, mengikuti rapat koordinasi kepala daerah / wakil kepala daerah hasil pilkada serentak tahun 2020 diruang kerja Bupati Pangkep, Rabu (14/04/21).

Rapat koordinasi kepala daerah / wakil kepala daerah hasil pilkada serentak tahun 2020 disampaikan langsung oleh Presiden Jokowidodo melalui Zoom Meeting.

Selain Kapolres Pangkep hadir juga Dandim 1421 Pangkep dan Ketua DPRD Pangkep dalam Rapat Koordinasi yang diselenggarakan oleh Kementrian Dalam Negeri .

Dalam sambutannya Presiden Jokowi mengucapkan, selamat kepada kepala daerah yang terpilih dan yang telah dilantik dari hasil Pilkada serentak Tahun 2020.

Dalam arahannya Presiden menyampaikan, pentingnya kebijakan arah alokasi anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) oleh kepala daerah agar pembelanjaan APBD menjadi Efektif dan berdampak, juga dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

Jokowi juga mengarahkan kepada Kepala Daerah agar terus menarik dan meningkatkan investasi dan meminta kepala daerah untuk mendukung UU Cipta Kerja yang telah di sahkan oleh presiden pada 2 November 2020 yang lalu.

Jokowi menyampaikan dengan mempermudah dan mempercepat pengurusan izin bagi investasi, Hal itu akan menarik investor untuk berinvestasi khsusnya di daerah.

"Saya meminta kepada Kepala Daerah untuk memberikan pelayanan penuh bagi investasi baru, karena investasi dapat menciptakan lapangan pekerjaan yang akan membantu perekonomian masyarakat, dengan adanya lapangan pekerjaan baru hal itu juga akan menekan angka pengangguran yang artinya akan mempengaruhi perkembangan ekonomi di daerah maupun nasional," ujar jokowi

Selain itu Presiden juga meminta keseriusan dan dukungan penuh dari Kepala Daerah dalam penanganan Covid-19 di daerah agar selalu meningkatkan sosialisasi dan penegakkan protokol kesehatan (Prokes) supaya dapat terus menekan penyebaran Covid - 19. ( Thiar Taba )

Selasa, April 13, 2021

Wujudkan Polisi yang bersih, Kapolres Pangkep lakukan Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Polri

.

METRO ONLINE,PANGKEP-Polres Pangkep melakukan penandatanganan pakta integritas dalam peroses penerimaan anggoa Polri dengan mengedepankan prinsip bersih, transparan, dan akuntabel, tanpa korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN).

Proses penandatanganan penerimaan terpadu anggota Polri T.A. 2021 dan pengambilan sumpa kepada panitia, peserta, dan orang tua/wali peserta seleksi dilakukan di Aula Endra Dharmalaksana yang dipimpin Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, didampingi Wakapolres Pangkep Kompol Mustafa Sani dan Kabag Sumda Polres Pangkep Kompol Nurdin. Selasa (13/04/21).

Kegiatan penandatangan pakta integritas ini juga dilaksanakan secara virtual atau vicon dengan Polda Sulsel yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol. Merdisyam.

"Untuk mewujudkan proses seleksi yang baik, seluruh panitia, pengawas dan peserta yang telah diambil sumpahnya untuk memegang teguh komitmen betah." ucap Kapolres.

Ia pun menekankan kepada para peserta agar mempersiapkan diri semaksimal mungkin selama proses penyeleksian berlangsung.

"Percaya kepada kemampuan diri sendiri, berikhtiar dan berdoa, sehingga akan lahir sebagai anggota Polri yang profesional modern dan terpercaya," terangnya.(Thiar Taba)

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved