-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Selasa, Mei 07, 2024

Cegah Gangguan Kamtib, Rutan Pangkajene Laksanakan Troling dan Sidak Kamar Hunian

METRO ONLINE Pangkep - Rutan Kelas IIB Pangkajene melaksanakan kontrol keliling sekaligus sidak kamar hunian untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban, Senin (6/5).

Kontrol keliling yang dipimpin oleh Kepala Kesatuan Pengamanan, Muh. Arman ini dilakukan guna memastikan situasi dan kondisi Rutan dalam keadaan aman dan tertib serta lingkungan Rutan dalam kondisi yang bersih.

Pengecekan dilakukan secara menyeluruh oleh para petugas pada area blok hunian mengenai kondisi keamanan, kebersihan lingkungan dan kelayakan sarana dan prasarana. Area lain yang menjadi tujuan pengecekan ialah branggang.

Pada kesempatan ini, Kepala Kesatuan Pengamanan, Muh. Arman bersama jajaran sekaligus melakukan sidak kamar hunian guna mendeteksi adanya benda-benda terlarang dan berbahaya.

Muh. Arman mengatakan bahwa penggeledahan kamar rutin dilakukan sebagai deteksi dini terhadap potensi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban.

“Sidak kamar hunian ini merupakan rutinitas yang kami lakukan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di Rutan Pangkajene dalam keadaan aman dan terkendali.”, ujarnya.


Editor : Muh Sain 

Minggu, Mei 05, 2024

Peduli Korban Banjir di Luwu, Polres Pangkep Distribusikan Bantuan Logistik

METRO ONLINE,PANGKEP-Kasi Humas Polres Pangkep AKP Imran, S.H., menjelaskan dalam penanganan banjir dan longsor di Kab. Luwu, jajaran Polres Pangkep melakukan pendistribusian bantuan logistik dan makanan kepada masyarakat yang terdampak banjir dan longsor dibeberapa titik dalam wilayah Kab. Luwu, Sabtu (05/05/2024). 

Pelepasan pemberangkatan donasi bantuan logistik dipimpin langsung oleh Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., yang di antar langsung oleh Personil Sat Samapta dan Sat Lantas Polres Pangkep. 

Adapun bantuan logistik berupa :

1. Selimut sebanyak 80 lembar

2. Sarung sebanyak 30 lembar 

3. beras 5 kg sebanyak 100 karung

4. Indomie sebanyak 100 dos 


Dan barang tersebut di angkut menggunakan 1 Unit Truk Dinas Polres Pangkep. 

AKP Imran, S.H., menuturkan bahwa bantuan ini sebagai bentuk kepedulian pihak Kepolisian kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir dan longsor di 13 kecamatan di Kab. Luwu. 

Harapannya, lanjutnya, dengan pemberian bantuan sosial ini dapat membantu dan meringankan beban para korban banjir.(thiar)

KPU Pangkep Mengundang Seluruh Komponen Untuk Menghadiri Sosialisasi Calon Perseorangan Pemilu Serentak 2024

METRO ONLINE,PANGKEP-Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Pangkajene dan kepulauan melaksanakan kegiatan sosialisasi pencalonan perseorangan pada pemilihan serentak 2024 mengambil tempat di Rever Jalan Poros Makassar pare depan stasiun rel kereta api Pangkajene, pada Sabtu 4 Mei 2024.

KPU Pangkep mengundang seluruh komponen masyarakat yang ada di Kabupaten Pangkep, hadir forkopimda atau perwakilan, Kementerian Agama Kabupaten Pangkep para pimpinan partai-partai politik, pimpinan organisasi kemasyarakatan organisasi kepemudaan para Insan pers.

Berdasarkan sebaran undangan dari KPU Kabupaten Pangkep, sosialisasi ini diadakan berdasarkan surat dinas Ketua Komisi Pemilihan Umum RI no. 605/PL.02.2-SD/05/2024 perihal persiapan pencalonan gubernur dan wakil gubernur bupati dan wakil bupati serta walikota dan wakil walikota dalam pemilihan serentak 2024.

Sebagaimana disampaikan oleh ketua KPU Kabupaten Pangkep Ichlas, tujuan dari pada kegiatan sosialisasi ini adalah untuk memberikan informasi terkait dengan tahapan dan tata cara persyaratan calon perseorangan karena calon perseorangan itu dimulai nanti diumumkan dari tanggal 5 sampai dengan tanggal 7.

Lanjut Ichlas, kesempatan ini kita memanfaatkan dengan menghadirkan narasumber yang sudah berpengalaman di bidangnya hadir Ibu Aminah S.Sos eks komisioner 2 periode sehingga ini setidaknya memberikan memori kemudian memberikan evaluasi terkait dengan tata cara pencalonan yang kita akan penuhi di tahun 2024.

"Dengan kehadiran seluruh komponen ini kami berharap informasi ini bisa cepat tersampaikan karena kami yakin dan percaya bahwa melalui gadget atau teknologi yang bisa di yang kita miliki sekarang itu lebih banyak kaum-kaum milenial itu menggunakan teknologi handphone Android sehingga ini bisa menyebarluaskan informasi ini," harapnya.

Ditambahkan Ichlas, yang kedua kita ingin menyamakan persepsi, menyamakan frekuensi sehingga apa yang menjadi diskusi kita ini, kita bisa satu bahasa terkait dengan tata cara.

Sedangkan pemateri Aminah menekankan ini informasi terkait calon perseorangan cukup mengumpulkan dukungan 10% dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT) 249.723 pemilih dan tersebar minimal 50% kecamatan dalam Kabupaten atau tersebar di 7 kecamatan se Kabupaten Pangkep.(thiar)

Sabtu, Mei 04, 2024

DWP Rutan Pangkajene Gelar Pertemuan Rutin Dan Arisan Bulanan Guna Membangun Solidaritas

METRO ONLINE Pangkep - Dharma Wanita Persatuan Rutan Kelas IIB Pangkajene menggelar acara pertemuan rutin bagi ketua dan para anggota. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Lantai 2 Rutan Kelas IIB Pangkajene, Sabtu (4/5).

Kegiatan ini menjadi rutinitas setiap bulannya untuk memperkuat silaturahmi serta membahas rencana kegiatan DWP di masa yang akan datang.

Ketua DWP Rutan Pangkajene, Ny. Dian Hakim Sanjaya, memberikan arahan kepada para anggota agar dapat berperan aktif terlibat dalam pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan. 

"Mari kita satukan langkah menyukseskan pelaksanaan kegiatan yang telah kita rencanakan bersama, semoga semua dapat berjalan lancar dan sesuai harapan.", ujarnya.

Pada pertemuan ini dilakukan pengundian arisan rutin yang dikuti oleh para pegawai serta anggota DWP Rutan Kelas IIB Pangkajene dan pengundian doorprize bagi para anggota DWP yang hadir.

Kegiatan ini dikuti dengan antusias oleh ibu-ibu DWP Rutan Kelas IIB Pangkajene yang hadir.


Editor : Muh Sain 

Jumat, Mei 03, 2024

Karutan Pangkajene Hadiri Upacara Peringatan Hardiknas Tahun 2024 Di Alun Alun Kab. Pangkep

METRO ONLINE Pangkep - Kepala Rutan Kelas IIB Pangkajene, Hakim Sanjaya menghadiri upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2024 yang digelar di Lapangan Alun-Alun Citra Mas Kab. Pangkep, Kamis (2/5).

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional ini dihadiri oleh Bupati Kab. Pangkep selaku Inspektur Upacara. Selain itu, turut hadir pula Forkopimda, Kepala UPT Wilayah Pangkep beserta jajaran, tenaga pendidik serta peserta didik pada Kab. Pangkep.

Bupati Pangkep selaku Inspektur Upacara mengisi sambutannya dengan membacakan sambutan dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

"Selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari terus bergotong royong menyemarakkan dan melanjutkan Gerakan Merdeka Belajar.", ucapnya.

Upacara Peringatan Hardiknas ini bertujuan memotivasi seluruh masyarakat Indonesia agar dapat terus mendukung dan memajukan sistem pendidikan Indonesia ke arah yang lebih baik serta mengingatkan pentingnya memberikan pendidikan yang berkualitas pada setiap anak bangsa sebagai generasi penerus.

Rangkaian upacara juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada tenaga pendidik serta peserta didik berprestasi.


Editor : Muh Sain 

Kamis, Mei 02, 2024

Kerukunan Istri Karyawan PT Semen Tonasa Adakan Lomba Fashion Show Busana adat Sulawesi Selatan dan Lomba Busana Profesi

METRO ONLINE,PANGKEP-Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST) mengadakan lomba fashion show Busana Adat Khas Sulawesi Selatan dan lomba busana profesi. Kegiatan lomba ini merupakan rangkaian peringatan puncak Hari Kartini yang dilaksanakan oleh Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa, bertempat di Ruang Auditorium Kantor Pusat PT Semen Tonasa, Selasa (30/4/24).

Lomba Peragaan busana ini diikuti sebanyak 14 peserta dari 7 wilayah domisili yang tergabung dalam wadah Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST), yakni wilayah Perumahan Baru, Perumahan Lama, Biringere / Bontoa, Samalewa, Bungoro, Pangkep dan Tonasa 1.

Hadir pada perayaan peringatan Hari Kartini yakni Penasehat KIKST Erni Meiyanti Asruddin, Octiani Rosmaladewi Alfin, Darwati Anis, Ketua KIKST Nikka Primiastri Yosi Reapradana, Pengurus KIKST serta Anggota KIKST dari beberapa wilayah masing-masing.

Dalam sambutannya, Penasehat KIKST Erni Meiyanti Asruddin mengatakan bahwa lomba yang dilaksanakan hari ini, tidak sekedar ajang pamer busana akan tetapi untuk mengingat kembali dan meneladani kisah perjuangan dari Kartini dimasa lalu demi kesetaraan perempuan, ungkapnya.

Peringatan Hari Kartini tahun ini mengangkat tema “Dengan Semangat Kartini, Jadikan Diri Berprestasi", adalah momentum bagi kita untuk merenungkan peran dan kontribusi kita masing-masing dalam membangun masa depan yang lebih baik, mari kita terus bergandengan tangan dalam memperjuangkan kesetaraan, keadilan dan pendidikan yang merata bagi semua anak bangsa, urai Erni Meiyanti.

Semangat dan dedikasi Kartini, tidak hanya menginspirasi wanita, tetapi juga seluruh lapisan masyarakat untuk berjuang demi terciptanya kesetaraan dan keadilan sosial. Sosok Kartini merupakan sosok nyata bahwa dengan tekad yang kuat dan semangat yang membara, setiap orang dapat meraih cita-cita yang tinggi dan memberikan kontribusi besar bagi kemajuan bangsa, imbuhnya.

Adalah Perwakilan Perumahan Lama Nyonya Rahma Ihsan dengan mengenakan busana khas Adat Bugis berhasil memukau tim juri dan berhak atas predikat Juara 1, disusul oleh Nyonya Ainun Rezky Aulia perwakilan Wilayah Bungoro sebagai Juara ke 2 (Baju Adat Makassar) dan Nyonya Halijah Basri perwakilan wilayah Tonasa 1 sebagai Juara ke 3 (Baju Khas Bugis).

Sementara pada kategori kostum Baju Profesi Juara 1 berhasil diraih oleh Nyonya Hasanah Nurdiansyah mengenakan Baju Profesi Petani, Juara Ke 2 Nyonya Ulyah Sari Perwakilan Bungoro Profesi Mbak Jamu Keliling, sementara Nyonya Rosdiana Alimuddin dengan busana Mbak Jamu Keliling meraih predikat ke 3.(thiar)

Selasa, April 30, 2024

Kepala Rutan Pangkajene Beserta Jajaran Ikuti Upacara Peringatan HBP Ke-60 Secara Virtual

METRO ONLINE Pangkep - Kepala Rutan Kelas IIB Pangkajene beserta jajaran mengikuti upacara Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 secara virtual. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kemenkumham RI ini digelar terpusat di Lapangan Upacara Kemenkumham RI, Senin (29/4).

Dalam upacara tersebut, yang bertindak sebagai Inspektur upacara ialah Menteri Hukum dan HAM RI, Prof. Dr. Yasonna H. Laoly. Dalam sambutannya, ia memberikan apresiasi terhadap jajaran Kemenkumham dan pihak lain yang telah membantu mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi Pemasyarakatan.

"Peringatan HBP merupakan wujud rasa syukur sekaligus momentum dalam mengukuhkan kembali komitmen untuk mencapai tujuan Pemasyarakatan. Disini saya ingin memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran dan berbagai pihak yang telah membantu dan bekerjasama dalam mendukung penyelenggaraan tugas dan fungsi Pemasyarakatan.", ucap Yasonna.

Menindaklanjuti hal tersebut, Kepala Rutan Kelas IIB Pangkajene kembali memberikan atensi kepada seluruh jajaran untuk terus berkomitmen untuk menjadi insan Pemasyarakatan yang senantiasa berkinerja maksimal, berintegritas, dan berakhlak mulia. Ia sekaligus menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran yang mana telah bersedia memberikan kontribusi demi menjalankan roda organisasi.


Editor : Muh Sain 

Polres Pangkep Amankan Pelaku Penganiayaan di Pulau Balang Lompo

 

METRO ONLINE,PANGKEP-Polres Pangkep, Selasa ( 30/04 ) Polres Pangkep melaksanakan Conferensi Pers di Aula Endra Dharmalaksana Polres Pangkep, terkait kasus penganiayaan di pinggir laut Pulau Balang Lompo, Kab. Pangkep, Selasa (30/04/2024). 

"Kejadian berawal pada Selasa (23/04/2024) sekira pukul 15.30 WITA di pinggir laut Pulau Balang Lompo, kelurahan mattiro sompe, kecamatan liukang tupabbiring, kabupaten Pangkep yang dilakukan oleh pelaku berinisial (A), laki-laki umur 64 tahun beralamat di Pulau Balang Lompo, kabupaten Pangkep ," ujar Kasi Humas AKP Imran, S.H. 

Kasi Humas, AKP Imran, S.H., mengatakan bahwa "Sebelumnya si korban yang berinisial (N), perempuan, umur 36 tahun yang beralamat di Pulau Balang Lompo berselisih paham dengan pelaku (A) yakni bertengkar mulut namun tidak sempat adu fisik dan hingga saat ini korban dengan pelaku tidak saling menyapa. Ungkapnya. 

Lanjut kata Kasi Humas, Tak lama kemudian pelaku akhirnya berpapasan dengan anak korban (i) kemudian menantang anak korban untuk berduel, lalu si korban kemudian berniat untuk melindungi si anak dan di situlah pelaku mengayunkan parangnya dan mengenai kepala samping kanan yang mengakibatkan kepala korban mengalami luka robek dan mengeluarkan darahmm sehingga anak korban langsung membawa korban ke Puskesmas untuk mendapatkan perawatan medis."ujarnya 

Barang bukti yang diamankan yaitu 1 (satu) buah parang tak bersarung. 

"Akibat dari kejadian tersebut, kini Pelaku (A) diamankan oleh Satreskrim Polres Pangkep dan dijerat dengan pasal 351 ayat (1) KUHP dengan ancaman hukuman penjara paling lama dua tahun delapan bulan." Ungkap Kasi Humas(thiar)

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved