-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Rabu, Agustus 17, 2022

Dalam Rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan RI, 212 Orang Narapidana Rutan Kelas IIB Jeneponto Terima Remisi

METRO ONLINE, JENEPONTO - Dalam rangka upacara peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Jeneponto ikuti upacara pengibaran bendera di Lapangan Parang Passamaturukang Kabupaten Jeneponto 

Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Jeneponto ikutkan 1 (satu) pleton barisan untuk mengikuti upara pengibaran bendera merah putih dalam rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77. 

Diakhir kegiatan, 4 orang narapidana Rutan Kelas IIB Jeneponto terima remisi secara simbolis yang diserahkan oleh Bupati Kabupaten Jeneponto, didampingi Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto bersama Kepala Pelayanan Tahanan, dan Kepala Subseksi Pengeloaan dan Kepegawaian Rutan Kelas IIB Jeneponto. 

Pemberian remisi umum kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sesuai Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor 3 Tahun 2018 tentang Syarat dan Tata Cara Pemberian Remisi, Asimilasi, Cuti Mengunjungi Keluarga, Pembebasan Bersyarat, Cuti Menjelang Bebas, dan Cuti Bersyarat selalu diberikan pada WBP yang telah menunjukkan perubahan perilaku serta berkelakuan baik dalam masa pembinaan menjelang Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 Tahun 2022. 

Total sebanyak 212 Orang Narapidana penerima remisi, termasuk 72 orang diantaranya adalah kasus Penyalahgunaan Narkotika. Berikut yang mendapat remisi umum 17 Agustus 2022 yaitu Remisi umum 1 bulan 31 orang, Remisi umum 2 bulan 56 orang, Remisi umum 3 bulan 69 orang, Remisi umum 4 bulan 41 orang, Remisi umum 5 bulan 8 orang  Remisi umum 6 bulan 7 orang. 


Editor: Muh. Sain

Kamis, Agustus 11, 2022

Dalam Rangka Peringati HDKD ke-77, Pegawai Rutan Kelas IIB Jeneponto dan WBP Bersih-bersih Masjid

 

METRO ONLINE, JENEPONTO - Dalam rangka peringatan hari lahir Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia atau disebut Hari Dharma Karya Dhika ke-77 Tahun 2022, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Jeneponto Laksanakan Bakti Sosial di Rumah Ibadah atau Masjid. Kamis (11/08/2022). 

Kegiatan yang berlangsung di Masjid Btn Rahmadillah Al-Munawwar, Jln. Lingkar, Kab.Jeneponto mengangkat tema Dengan Semangat Kebersamaan Kita Tingkatkan Kinerja Semakin Pasti dan Berakhlak. 

Kegiatan bersih-bersih rumah ibadah ini melibatkan para pegawai Rutan Kelas IIB Jeneponto dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang telah memenuhi syarat untuk dikeluarkan. 

Tujuan kegiatan bakti sosial untuk mengingatkan kepada semua arti perjuangan para Pahlawan agar senantiasa tertanam jiwa nasionalisme yang tinggi, rasa cinta kepada bangsa dan negara. 

"Terimakasih untuk Rutan Jeneponto, yang terjun langsung membersihkan masjid ini, apalagi kita masih dalam proses pembenahan, partisipasi kegiatan baksos yang dilakukan Rutan Jeneponto sangat bermanfaat bagi kami", Ujarnya.


Editor: Muh. Sain

Selasa, Agustus 09, 2022

Pekan Olahraga dan Seni Narapidana Resmi Dibuka Oleh Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto

METRO ONLINE, JENEPONTO - Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto, Hendrik membuka secara resmi kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (PORSENAP) dalam rangka Hari Kementerian Hukum dan HAM dan Hari Dharma Karya Dhika dan HUT RI Ke- 77 Tahun 2022. Selasa (9 Agustus 2022). 

Kegiatan upacara pembukaan diikuti oleh seluruh pegawai Rutan Jeneponto beserta narapidana peserta PORSENAP. 

Kegiatan diawali dengan laporan ketua panitia PORSENAP, dilanjut pembacaan janji wasit yang diwakili salah satu petugas Rutan Kelas IIB Jeneponto selaku wasit beserta janji pemain yang diwakili oleh salah satu Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Jeneponto. 

Kegiatan diakhiri dengan amanat pembina upacara sekaligus membuka secara resmi pagelaran PORSENAP dilingkungan Rutan Kelas IIB Jeneponto. 

"Kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Narapidana PORSENAP dalam rangka memperingati Hari Kementerian Hukum dan HAM dan Hari Dharma Karya Dhika dan HUT RI Ke-77 secara resmi, saya buka". Ujar Hendrik. 

Hendrik juga berharap selama kegiatan berlangsung agar menjunjung tinggi sportifitas dan menjaga ketertiban guna menghindari terjadinya gesekan-gesekan yang tidak diinginkan. 

Kegiatan dilanjutkan dengan dimulainya beberapa pertandingan antar warga binaan, seperti Tarik Tambang, Tenis Meja dan Lari Karung. 

Selama Kegiatan berlangsung, pengawasan tetap dilakukan secara ketat oleh para panitia pelaksana dan regu pengamanan untuk menciptakan situasi yang tertib dan aman dilingkungan Rutan Kelas IIB Jeneponto. 



Editor: Muh. Sain

Karutan Kelas IIB Jeneponto Pimpin Apel Sekaligus Penyematan Tanda Naik Pangkat Bagi 15 Pegawai

METRO ONLINE, JENEPONTO - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Jeneponto gelar apel pagi yang dirangkaikan dengan penyematan tanda pangkat kepada 15 orang petugas Rutan Kelas IIB Jeneponto. Senin (08/08/2022). 

Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto, Hendrik pimpin langsung apel pagi yang dirangkaikan dengan penyematan tanda pangkat bagi pegawai Rutan Kelas IIB Jeneponto. 

Sebanyak 15 orang pegawai Rutan Kelas IIB Jeneponto disematkan tanda pangkatnya satu tingkat lebih tinggi dari sebelumnya oleh Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto. 

Hendrik, Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto sekaligus selaku pembina apel memberikan ucapan selamat dan sukses kepada 15 orang pegawai Rutan Kelas IIB Jeneponto atas kenaikan pangkatnya. 

Hendrik juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kinerja yang telah ditunjukkan serta  memberikan banyak sumbangsih baik itu tenaga, pikiran bahkan waktu kepada institusi khususnya di Rutan Kelas IIB Jeneponto. 

Hendrik mengajak seluruh pegawai untuk berpartisipasi aktif dalam rangkaian kegiatan menyemarakkan Hari Kementerian Hukum dan HAM RI Hari Dharma Karya Dhika Ke-77 

Diakhir amanat, Hendrik juga menghimbau kepada seluruh petugas peserta apel pagi untuk tetap menjaga kekompakan, integritas, dan selalu berikan yang terbaik untuk Kemenkumham, khususnya untuk Rutan Jeneponto. 


Editor: Muh. Sain

Selasa, Agustus 02, 2022

Capai Nilai IKPA, Kepala Satuan Kerja Rutan Kelas II B Jeneponto Terima Penghargaan dari KPPN Bantaeng

METRO ONLINE, JENEPONTO - Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bantaeng memberikan penghargaan kepada Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Jeneponto karena telah mencapai nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) katergori II Periode Semester I Tahun 2022 dengan nilai terbaik. 

Paiagam penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala KPPN Bantaeng, Moch. Fajar Adcha kepada Kepala Satuan Kerja Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Jeneponto, Hendrik, di Ruang Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Jeneponto, Selasa (2/8/2022). 

IKPA (Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran) adalah indikator yang ditetapkan oleh Kementerian Keuangan untuk mengukur kualitas kinerja pelaksanaan anggaran belanja Kementerian/Lembaga dari sisi Kualitas impelementasi perencanaan anggaran, Kualitas pelaksanaan anggaran, Kualitas hasil pelaksanaan anggaran, Revisi, Devisasi Hal III DIPA, Penyerapan Anggaran, Belanja Kontraktual, Penyelesaian Tagihan, Pengelolaan UP/TUP, Dispensasi SPM serta Capaian Output. 

Penghargaan IKPA ini dibagi ke dalam tiga kategori, yaitu Kategori Pagu Dipa diatas 7M, Kategori II Pagu Dipa 3M sampai 7 M, Kategori III Pagu Dipa dibawah 3M. 


Editor: Muh. Sain

Minggu, Juni 05, 2022

Petugas Rutan Kelas IIB Jeneponto Berhasil Gagalkan Penyeludupan Sabu ke Tahanan

METRO ONLINE, JENEPONTO - Petugas Rutan Kelas IIB Jeneponto menggagalkan penyelundupan narkotika jenis sabu oleh petugas bernama Lizar, Sabtu (4/6/2022) sekitar pukul 17.11 Wita. 

Barang tersebut dibawa oleh supir angkutan umum dari Makassar melalui barang titipan. Yang mana barang titipan tersebut berupa perlengkapan mandi dan makanan ringan.

Kepala Rutan Kelas IIB Jeneponto Hendrik, mengtakan bahwa, Sabu tersebut diselundupkan oleh seseorang yang ditujukan kepada seorang tahanan bernama Idil, saat rutan akan ditutup. 

Menurut Hendrik, nama (Idil, red) sengaja di samarkan untuk mengelabui petugas, karena dalam rutan tersebut tidak ada tahanan bernama Idil. Yang ada hanya Asran dan menempati blok hunian D6 yang mengakui bahwa barang titipan adalah untuk dirinya. 

Asran adalah napi kasus narkoba yang sebelumnya mendekam di Lapas Gunung Sari Makassar kemudian di pindahkan ke Rutan Jeneponto. 

“Jadi itu adalah kode untuk penerima barang dengan memakai nama Idil, padahal barang tersebut untuk Asran. Buktinya saat petugas memanggil Idil yang muncul adalah Asran yang mengaku Idil, dan itu bukti kuat bahwa titipan kemasan perlengkapan mandi tersebut adalah miliknya yang dibawa seseorang. Kini petugas sudah mengantongi ciri-ciri orang tersebut dari CCTV Rutan Jeneponto,” Ujar Hendrik. Sabtu (4/6/2022). 

Hendrik mengungkapkan bahwa, untuk mengelabui petugas, narkotika jenis sabu tersebut dimasukkan dalam sebuah kemasan botol shampo. Karena titipan barang tersebut mencurigakan, petugas rutan bersama Kasat dan Kanit Narkoba Polres Jeneponto akhirnya membuka botol shampo dengan cutter. Ternyata didalamnya terdapat beberapa sachet yang diduga berisi sabu. 

“Sebelumya yang didapat 3 sachet berisi sabu dari dalam shampo, namun setelah petugas membuka lagi botol sabun cair lifebuoy oleh petugas ternyata didapat lagi 2 sachet berisi sabu yang diikat dengan paku sebagai pemberat. Jadi ada 5 sachet yang kita temukan semua,” kata Hendrik. 

Untuk penyelidikan lebih lanjut, kata Hendrik, pihaknya akhirnya berkoodinasi dengan Satuan Narkoba Polres Jeneponto untuk penyelidikan lebih lanjut. 

“Sabu berjumlah 5 sachet tersebut selanjutnya diserahkan ke Satnarkoba Polres Jeneponto termasuk Asran yang diduga adalah titipannya untuk penyelidikan lebih lanjut,” pungkas Hendrik. 


Editor: Muh. Sain

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved