-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Minggu, Mei 31, 2020

Wakapolres Kompol Nugraha Cek Rutan Polres Pelabuhan dan Polsek Jajaran

METRO ONLINE,MAKASSAR- -Guna memastikan ruang tahanan dalam keadaan aman, Wakapolres Pelabuhan Makassar Kompol Nugraha Pamungkas melakukan pengecekan ruang tahanan di Polres dan Polsek jajaran, Minggu (31/5/2020).

Didampingi Kasat Reskrim, Kanit Opsnal dan  anggota piket jaga, Wakapolres mengingatkan para tahanan untuk berperilaku baik selama menjalani masa tahanan dan tidak mengulangi perbuatannya.

“Kalau ada yang sakit segera lakukan pengobatan, dan pemeriksaan kesehatan kepada petugas jaga tahanan" Ucap Kompol Nugraha kepada para tahanan

Wakapolres Pelabuhan, juga menyampaikan kepada para petugas jaga bahwa tahanan telah memiliki hak untuk diperlakukan secara baik, baik menyangkut kesehatan maupun kebutuhan pribadi untuk kelancaran proses penyidikan.

"Selalu siaga, dan tingkatkan kewaspadaan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, lakukan kontrol kepada tahanan khususnya terkait masalah kesehatan dan kebersihan mengingat Pandemi Covid-19 saat ini sesuai prosedur penanganan pencegahan Virus Corona,” tegas Wakapolres.

Kontrol sekaligus pemeriksaan ruang tahanan tersebut dimaksudkan untuk mengetahui jumlah tahanan, kondisi kesehatan para tahanan serta kondisi ruang tahanan dan cek kesiapsiagaan anggota baik anggota yang bertugas jaga di Pos Penjagaan depan mako maupun anggota yang bertugas jaga tahanan. (ril/Aldi)

Warga Temukan Benda mirip Mortir, Kapolres Pangkep Lngsung ke Lokasi

METRO ONLINE,PANGKEP-- - Warga Desa Parenreng dikejutkan dengan adanya benda mirip Mortir yang ditemukan oleh Lelaki Kadir (46) pekerjaan tukang batu pada saat menggali pondasi.

Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji, SIK  setelah mendapat laporan tersebut langsung ke lokasi penemuan tersebut di Desa Parenreng Kecamatan Segeri Kabupaten Pangkep pada hari Sabtu (30/05)

"Setelah kami terima laporan langsung ke lokasi penemuan benda tersebut dan menghubungi Tim Jihandak Gegana Brimob Polda Sulsel untuk dievakuasi" ujar Kapolres.
Adapun kronologis kejadian tersebut berawal dari Lelaki Kadir yang menemukan benda mirip mortir pada saat menggali podasi pada hari Sabtu tanggal 02 Mei 2020, lalu lelaki Kadir membawa benda tersebut ke rumah Abd. Rahim alias Dorahim untuk dijadikan parang, pada tanggal 29 Mei 2020 datang Lelaki Nurdin alias Panre Janggo, setelah memeriksa benda tersebut lelaki Nurdin tidak berani mengerjakannya karena itu mortir peninggalang Belanda.

Pada pukul 18.00 Wita Tim Jihandak Gegana Polda sulsel tiba di lokasi bersama dengan Kabag Ops Polres Pangkep Kompol Andi Muh Zakir dan langsung mengevakuasi benda mirip mortir tersebut.
( Thiar)


Editor :Muh Sain

Bantuan BLT DD Tahap II di Serahkan Langsung Plt Desa Penuba

METRO ONLINE LINGGA-Pemdes Penuba timur salurkan Bantuan BLT DD tahap ll Bertempat di ruangan pertemuan kantor desa Penuba timur kecamatan Selayar kabupaten lingga pada Sabtu, (30/05/2020) Sekira pukul 08.30

Penyerahan Bantuan tahap II tersebut  di pimpin langsung oleh Plt Kepala desa penuba timur Adnan

Dalam kata sambutannya Adnan mensampaikan kan "Penyaluran BLT DD tahap II dengan jumlah penerima yang sama  pada tahap I  sebanyak  78 kepala keluarga (KK) dengan nominal yang sama sebesar Rp. 600,000 Per kepala keluarga (KK) yang telah di salurkan sesuai dengan data penerima dengan jumlah  Rp. 46,800,000 ",

" Saya berharap kepada masyarat dengan bantuan dari pemerintah  ini ,benar-benar dipergunakan dengan sebaik mungkin dan semoga bermanfaat dan menghimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan  dengan cara  mencuci tangan ,memakai masker,  jaga jarak dan hindari dari kerumunan Guna memutus rantai penyebaran Disease Covid-19 ", _jelas Adnan

Kegiatan ini dihadiri Babinsa penuba Pelda Beni .S , Kapolsubsektor penuba Aipda Andi Saputra , Anggota pos AL Serda Fajrul Ikhwan , Pos siaga Basarnas  Nugraha Ade candra , Anto Setiawan, kasisos kecamatan Selayar Mahadan.

Acara ini berjalan aman dan kondusif tetap  mematuhi protokol Kesehatan dengan melakukan  Pengecekan suhu tubuh  ,Mencuci tangan , dan memakai masker oleh tim Gugus penangan Covid-19 Kecamatan Selayar dari Anggota  TNI , polri. 
( pendy)


Editor : Muh Sain

Cegah pencurian, ini yang dilakukan Sat. Sabhara Polres Pangkep

METROONLINE,PANGKEP- - dalam rangka menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif di area pelabuhan Biringkassi Kecamatan Bungoro Kabupaten Pangkep, Satuan (Sat) Sabhara Polres Pangkep perketat pemeriksaan kendaraan yang keluar masuk pelabuhan. Sabtu, (30/05)

"Setiap kendaraan yang masuk maupun keluar akan diperiksa terlebih dahulu, baik orang maupun barang" ujar Bripka Aminullah Arifin Komandan Pos Pelabuhan Biringkassi.

Lanjut komandan Pos Pelabuhan Biringkassi selain melakukan pemeriksaan kendaraan juga melakukan  patroli di area pelabuhan guna mencegah terjadinya tindak pidana pencurian.

"Patroli ini untuk mempersempit ruang gerak para pelaku yang ingin melakukan kejahatan. tutup Aminullah.( Thiar)


Editor : Muh Sain

Tim Covid-19 Lakukan Pengecekan Ke 7 Orang dari Tanjung Pinang Didermaga Penuba

METRO ONLINE LINGGA--Tim  penanganan pencegahan  Covid-19 kecamatan selayar yang terdiri dari kapolsubsektor penuba, Babinsa penuba dan petugas puskesmas  Penuba  ,Lakukan Sterilisasi  Di dermaga Desa penuba  kecamatan Selayar kabupaten lingga Pada Sabtu, (30/05/2020) Sekira pukul 21.30 wib

Warga pendatang  ini berasal dari tanjung pinang.Mereka datang berjumlah 7 orang dengan menggunakan speed boat datang ke kecamatan Selayar

Mereka tmerupakan pekerja dari salah satu perusahaan tambang pasir  yang beroperasi di  Desa pantai harapan kecamatan selayar.

Sebelum di naik keatas dermaga  seluruh  barang -barang bawaan  ,Ketujuh orang penumpang , Kapten  dan Anak buah  Speed boat  dilakukan Sterilisasi Dengan  melakukan penyemprotan cairan Disinfentan Dan pengecekan Suhu tubuh oleh Tim penangan Covid-19 Guna Mengantisipasi Penyebaran  Deisiase Covid-19 Masuk ke wilayah kecamatan Selayar
"Dari Hasil Pengecekan Suhu tubuh seluruh penumpang sama kapten speed boat dengan Hasil yang Normal ",

kapolsubsektor penuba Aipda andi saputra di dampingi Babinsa penuba  Pelda Beni .S Menyampaikan  dan memberihimbau  kepada warga pendatang tersebut agar  Mematuhi protokol kesehatan yang telah di anjurkan pemeritah 

,Dengan tidak melakukan  keluar dari rumah dulu  dan  selalu mencuci tangan , menjaga jarak dan memakai masker", Tegasnya
(Pendy)


Editor : Muh Sain
© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved