-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Senin, Maret 14, 2022

Hari Terakhir Ops Keselamatan, Kasat Lantas Polres Tana Toraja Beri Bantuan ke Kaum Difabel

MERTO ONLINE, TANA TORAJA - Dalam rangka Hari terakhir Ops Keselamatan 2022, Kasat Lantas Polres Tana toraja Iptu Adnan Leppang bersama anggotanya menyambangi kaum difabel di Kambisa, kelurahan Rantelabi, Kec. Sanggalla Utara, Kab.Tana Toraja, Senin (14/03/2022) sekitar pukul 12.00 Wita. 

Kasat Lantas mengatakan bahwa, kunjungan kali ini dalam rangka Ops Keselamatan sekaligus memberikan bantuan beras, mie instan serta uang tunai guna membantu meringankan beban sesama dimana dimasa-masa pandemi. 

"Kesulitan ekonomi masih sangat berat di rasakan sebagian masyarakat, oleh karena itu, melalui operasi keselamatan 2022 yang dilakukan personel lalu lintas Polres Tana Toraja diharapkan dapat meringankan beban sesama melalui program berbagi kasih", Ujar Kasaf. 

Lanjut Kasat Lantas, nama anak difabel yang diberikan bantuan tersebut bernama RENY (22 tahun) dan ayahnya bernama JIMMI YULIS, sedangkan nama ibunya SERLINA. Kedua orang tua Reny bekerja sebagai petani dalam kesehariannya. 

Pada kesempatan itu juga, Kasat Lantas Iptu Adnan menghimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker serta tidak berkerumun.


Penulis : Muh Sain

Kamis, Agustus 26, 2021

Jaga Kamtibmas Polres Toraja Utara lakukan Patroli Biru

METRO ONLINE Toraja Utara--Personel Sat Samapta Polres Toraja Utara dan seluruh Polsek Jajaran di bawah pimpinan Kasat Samapta dan para Kapolsek  pada hari Kamis malam, 25/08/2021, sekira jam 22.00 wib Melaksanakan Kegiatan patroli Biru ( Blue light ) dengan menggunakan kendaraan dinas R4 dan R2.

Kegiatan tersebut sesuai dengan perintah Kapolres Toraja Utara, AKBP,  Yudha Wirajati, S.I.K, MH, kepada satuan di jajarannya hingga ditindak lanjuti oleh Kasat Samapta dan Kapolsek Jajaran dan selanjutnya dilaksanakan oleh personel di lapangan.

Patroli Biru yang disebut juga Blue Light yang dilaksanakan oleh Sat Samapta dan Polsek Jajaran  memang difokuskan pada waktu malam sampai dengan dini hari, dengan sasaran kantor Perbankan, Perusahaan, Pemukiman warga dan obyek vital serta tempat perbelanjaan/mini market yang berada diwilayah Kab Toraja Utara untuk mengantisipasi tindak kejahatan dan tindak kriminal lainnya.

“Kami selaku karyawan  mini market serta warga masyarakat yang berada diwilayah Kab. Toraja Utara merasa tenang dengan adanya anggota Polres Toraja Utara yang sedang melaksanakan Patroli, Ujar salah seorang karyawan mini market dan warga masyarakat yang di sambangi saat melaksanakan patroli," Ucapnya.

Patroli pada malam hari merupakan salah satu cara mengoptimalkan tindakan preemtif, sehingga orang yang akan berbuat jahat dengan melihat lampu rotator yang berwarna biru akan mencegah terjadinya tindakan kejahatan yang akan dilakukannya,sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dengan adanya kehadiran polisi ditengah-tengah masyarakat " jelas AKP  H. Ismail Samad.

Tak lupa personil  yang  melaksanakan Patroli selalu mengingatkan dan menghimbau kepada warga masyarakat yang ditemui untuk tetap mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya untuk memutus penyebaran Covid - 19.

Ditempat terpisah Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, S.ik, MH melalui Kasi Humas Polres Toraja Utara Ipda Agus Martopo mengatakan bahwa kegiatan patroli biru ( Blue Light ) ini akan dilakukan secara rutin di seluruh wilayah kab.Toraja Utara.

“Semoga pengabdian kami bermanfaat bagi masyarakat,” pungkas Ipda Agus Martopo


Asri

Satuan Samapta Polres Toraja Utara terus lakukan Patroli Rutin.

METRO ONLINE Toraja Utara--Satuan Samapta polres Toraja Utara melaksanakan patroli dialogis ditempat-tempat rawan kejahatan dan tempat keramaian, giat ini dilakukan guna meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas.

Seperti halnya hari ini  Rabu tanggal 25 Agustus 2021 Satuan Samapta Polres Toraja Utara, mengunjungi Pasar Bolu Tallunglipu dan kantor Perbankan serta berdialog dengan pedagang yang ada didalam pasar dan sekuriti Bank.

Dalam kesempatan tersebut, selain melaksanakan patroli dialogis dan berdialogis dengan  pedagang, anggota anggota Satuan Samapta Polres Toraja Utara juga  berkomunikasi dengan masyarakat yang ada didalam pasar.

Anggota  Satuan Samapta Polres Toraja Utara juga tidak henti hentinya menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan edukasi tentang protokol kesehatan pencegahan covid 19.

Sementara itu, Kasat Samapta  Polres Toraja Utara AKP H. Ismail Samad, S.H., seijin Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati S.I.K., MH . mengatakan bahwa kegiatan patroli dialogis ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan oleh Satuan Samapta Polres Toraja Utara dengan tujuan mencegah niat pelaku kejahatan dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam setiap aktivitasnya serta mengingatkan masyarakat untuk senantiasa memperhatikan protokol kesehatan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid - 19" Pungkas AKP H. Ismail Samad.(Asri)

Jumat, Agustus 20, 2021

Sudah lunas: Kolektor Mandala Takalar menarik 1 unit motor tanpa surat fidusia

METRO ONLINE Gowa--Kamis19 / 08 /2021 Desa Biring balang Kecamatan Pattalassang Kabupaten Takalar Provensi Sulawesi Selatan, Kolektor Mandala Finance Daeng Maling dan Daeng ngoyo, telah mengambil paksa satu unit motor Yamaha Fino tidak sesuai standar operasi prosedur (SOP), Surat perjanjian Fidusia, Pendampingan Polisi, dan Orang Kejaksaan.

Anehnya: Kolektor Mandala Finance menyita unit motor dengan alasan sudah menunggak enam bulan padahal angsuran sisa tiga bulan, Daeng maling dan daeng ngoyo menyita motor dan tiap hari mengancam debitur.

"kalau kamu tidak melunasi hari ini maka motormu akan dilelang,"Kata daeng maling, mengancam.

Ketakutan dengan ancaman Daeng Maling, Jumadi lalu mengadukan kekakak sepupunya, A NASRUN DG TARANK, yang kebetulan berprofesi sebagai Jurnalis dengan posisi Pimpinan Redaksi salah satu media Nasional.

Mendengar aduan Jumadi, Team Reaksi Cepat (TRC) langsung kepihak Mandala Finance cabang Takalar untuk klarifikasi dan mempertanyakan  soal tunggakan pembayaran angsuran, Heran. Ternyata hasil print pembayaran membuktikan ansuran sudah lunas, Team lanjut klarifikasi keKepala cabang terkait keanehan tersebut.

Ketua umum investigasi bertanya keKepala cabang,"Pak, kenapa bisa motor Jumadi di eksekusi dan dititip dikantor ini sedangkan saya liat dari hasil print pembayaran itu sudah lunas," tanya ketua team

"Sebenarnya itu unit masih ada  sisa angsuran tiga bulan tapi Daeng maling selaku kolektornya yang lunasi, Namun  maksud Daeng maling melunasi itu saya juga tidak tau apa maksud dan tujuannya," Ungkap kepala cabang Mandala Finance.

A NASRUN DG TARANK selaku sepupu korban akan melaporkan hal tersebut kePolres Takalar dengan dugaan perampasan dan pengancaman.

"Ada apa dan kenapa sehingga daeng Maling melunasi ansuran  debitur lalu secara pribadi dia mengeksekusi unit dan dia lunasi tanpa sepengetahuan debitur, Diduga Daeng Maling ingin memiliki motor tersebut," Ungkap A Nasrun

"Berdasarkan ketentuan Pasal 3 Peraturan Menteri Keuangan No.130/PMK.010/2012 tentang Pendaftaran Jaminan Fidusia bagi Perusahaan Pembiayaan yang melakukan Pembiayaan Konsumen untuk Kendaraan Bermotor dengan Pembebanan Jaminan Fidusia (“PMK No.130/2012”) diatur pula bahwa perusahaan pembiayaan dilarang melakukan penarikan benda jaminan fidusia kendaraan bermotor apabila Kantor Pendaftaran Fidusia belum menerbitkan Sertifikat Jaminan Fidusia dan menyerahkannya kepada perusahaan pembiayaan" Tambah dg Tarank.

"Tindakan yang diambil oleh Perusahaan Mandala Finance melalui kedua oknum  tersebut, dapat diganjar dengan sanksi administratif berdasarkan Pasal 5 PMK No.130/2012 berupa: 

1.Peringatan; 2.Pembekuan kegiatan usaha; atau 3.Pencabutan izin usaha Perampasan objek fidusia tanpa Sertifikat Jaminan Fidusia juga berpotensi dijerat ketentuan Pasal (1) 365 KUHPerdata tentang Perbuatan Melawan Hukum atau tindak pidana pemaksaan dan ancaman perampasan sebagaimana diatur Pasal 365 KUHPidana."

 Herman Taruna)melaporkan

Sabtu, Juli 17, 2021

Kapolres Toraja Utara bersama Dandim 1414 / Tator Distribusikan Bansos PPKM Darurat ke Warga .

METRO ONLINE,Toraja Utara - Kapolres Toraja Utara AkbpYudha Wirajati, S.ik MH bersama Komandan Kodim 1414/Tator Letkol Inf Amril Hairuman Tehupelasury memberikan bantuan sosial  kepada warga masyarakat Toraja Utara berupa paket sembakok sebagai dampak akibat diterapkannya PPKM Mikro, Sabtu (17/7/2021). 

Diketahui beberapa waktu sebelumnya Forkompimda Toraja Utara , melihat langsung kehidupan  warga Toraja Utara di beberapa tempat.

Setelah melihat hal tersebut, Kapolres Toraja Utara bersama Dandim 1414 Tator   segera melakukan  penyaluran bantuan sosial (bansos) PPKM Darurat kepada masyarakat, yang perekonomiannya terdampak akibat Pandemi Covid-19. 

"Dalam pelaksanaan PPKM Darurat ini, kita bantu masyarakat dengan sungguh-sungguh.Dan akan kita Berikan pengabdian terbaik bagi masyarakat," kata Yudha. 

Menurut Yudha, dengan adanya bantuan tersebut akan meringankan beban masyarakat di tengah Pandemi virus corona seperti saat ini. 

Yudha Wirajati  berharap dengan disalurkannya bantuan dari personel TNI-Polri ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sehingga, masyarakat tidak perlu atau setidaknya mengurangi keluar rumah di saat PPKM Darurat. 

"Ada bantuan dari Pemerintah yang diantar TNI dan Polri. Berkenan diterima, semoga bisa dimanfaatkan dengan maksimal. Kami imbau, jangan kemana-mana selama PPKM Darurat," ucap Yudha. 

Pada kesempatan tersebut Kapolres Toraja Utara juga meminta kepada masyarakat untuk tetap patuh terhadap protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker, selalu mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan memgurangi mobilitas.

" Tolong patuhi protokol  kesehatan karena itu sebagai kunci pencegahan penularan covid - 19 

Mari kita bekerjasama untuk bisa mencapai herd immunity sehingga tercapai pemulihan ekonomi " Pungkas Yudha.


Asri

Sabtu, Juli 10, 2021

Kapolres Toraja Utara Lantik Kompol Marthen Buttu sebagai Wakapolres Toraja Utara.

METRO ONLINE TORUT--Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, SIK., MH, pimpin pelantikan jabatan WakaPolres Toraja Utara bertempat  di Aula  Polres Toraja Utara. Jumat (09/07/2021),

Pejabat yang dilantik adalah Wakapolres Toraja Utara Kompol Marthen Buttu yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Rantepao Polres Toraja Utara Polda Sulsel.

Sedangkan pejabat lama Kompol Urbanus Mangambe, S.sos, M.si mendapat alih tugas sebagai Kasiiden Dit Reskrimum Polda Sulsel.

Dalam acara Pelantikan tersebut, Wakapolres diambil sumpahnya serta meneken berita acara sumpah jabatan dan pakta integritas.

Diketahui, mutasi atas sejumlah perwira merujuk pada surat keputusan Kapolda SulSel dengan nomor: Kep/638/VI/2021 tanggal 30 Juni 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan jabatan di lingkup polda sulsel.

Upacara pelantikan dilakukan secara sederhana dan terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, karena masih dalam situasi pandemi COVID-19.

Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, SIK., MH menyampaikan apresiasi serta penghargaan pada pejabat yang telah melakukan proses pelantikan. 

Dalam sambutannya Kapolres Toraja Utara  mengatakan bahwa mutasi adalah sesuatu hal yang lumrah dalam jajaran kepolisian.

“Ini wajar terjadi dalam struktur kepolisian, dan sebagai agenda penyegaran juga,” kata Kapolres Toraja Utara.

Khusus kepada Kompol Urbanus Mangambe.,S.sos, M.si pihaknya menyampaikan rasa terima kasih. Karena telah mendampinginya di Polres Toraja Utara dan melakukan beberapa pembenahan dan Pembinaan.

“Selamat dan terima kasih pada Kompol Urbanus Mangambe,S.sos, M.si atas dedikasi dan loyalitasnya selama mendampingi saya, serta kita sama-sama telah melakukan berbagai pembenahan dan pembinaan personil,” kata Kapolres

Kapolres berharap, “semoga ditempat tugas yang baru, Kompol  Urbanus Mangambe,S.sos, M.si diberikan kesuksesan dalam karier serta keluarga,”. Ucap Kapolres.

Sementara kepada pejabat  Wakapolres Toraja Utara yang baru Kompol Marthen Buttu, Kapolres berpesan agar segera menyesuaikan dengan tugas baru sebagai Wakapolres.

“Kompol Marthen Buttu adalah orang lama pernah bertugas di Polres Toraja Utara, silahkan segera sesuaikan dengan tugas tugas sebagai Wakapolres, selamat dan sukses,” kata Kapolres.

“Kami akan mendukung kebijakan Kapolres dalam menjalankan tugas di wilayah Toraja Utara,” kata Wakapolres Toraja Utara Kompol Marthen Buttu.(Asri)

Kamis, Juni 24, 2021

Sukses Pilkalem Serentak di Toraja Utara Hari Ini.

METRO ONLINE Toraja Utara--Pelaksanaan pemilihan  kepala lembang di kabupaten Toraja Utara  dilakukan secara serentak hari Kamis 24 Juni 2021.

Kapolres AKBP Yudha Wirajati, S.ik, MH mengatakan, 120 personel kepolisian dikerahkan untuk mengamankan pemilihan kepala Lembang (pilkalem) serentak di Kabupaten Toraja Utara yang dilaksanakan pada hari Kamis 24 Juni 2021.

Polres Toraja Utara akan dibantu personel Brimob, TNI dan Satpol PP dalam melakukan pengamanan langsung di TPS.

Penguatan personel itu, menurut Yudha dilakukan untuk menjamin keamanan dan kondusivitas wilayah Toraja Utara saat pelaksanaan pilkalem serentak.

"Ada BKO (bawah kendali operasi) dari Brimob Batalyon B Pare Pare sebanyak 31 Personil ," kata Kapolres,.

Yudha mengungkapkan, dalam pilkalem serentak ini, pihaknya menerapkan tiga pola yakni rawan 1 ,  rawan 2 dan rawan 3. 

Jadi kita dalam pelaksanaan Pilkalem kita  akan menempatkan  7 personil Polri setiap TPS dan dibantu anggota TNI,  dan Satpol PP," ungkapnya.

Sementara itu, Kabagops Polres Toraja Utara  Kompol Marthen Tangallo menyebut bahwa tahapan-tahapan pilkalem di Kabupaten Toraja Utara yang puncaknya pemungutan dan penghitungan suara hari ini secara umum berjalan lancar, tertib, dan aman. 

Selanjutnya Kabagops menjelaskan terdapat 17 tempat pemungutan suara dalam pilkalem serentak di 17 lembang yang tersebar di 11 kecamatan di Kabupaten Toraja Utara.

Dan dari 17 lembang yang melaksanakan Pilkalem hari ini ada 1 lembang yang di tunda pelaksanaannya yakni lembang Palangi kec Balusu dan rencana akan dilaksanakan pada tanggal 26 Juni 2021 dan Polres Toraja Utara akan tetap melaksanakan Pengamanan.

Bahwa proses pemilihan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid - 19.


Asri

Rabu, Juni 23, 2021

Lembang Salu Sarre Wakili Toraja Utara dalam Lomba Kampung Tertib Lalu Lintas tingkat Polda Sulsel

METRO ONLINE Toraja Utara--Tim dari Subdit Kamsel Dit Lantas Polda Sulsel yang dipimpin oleh Kompol Bagus Putut menghadiri dan melakukan penilaian Kampung Tertib Lalu Lintas di lembang Salu Sarre kecamatan Sopai kab Toraja Utara,  Rabu 23 Juni 2021.

Kawasan tersebut mewakili kab Toraja Utara untuk perlombaan tingkat Propinsi Sulsel.

Kegiatan lomba kampung tertib lalu lintas ini memberikan manfaat positif kepada masyarakat karena dalam prosesnya melibatkan seluruh elemen masyarakat.

Berkaitan dengan upaya partisipasi masyarakat seperti halnya yang dilakukan di sini yakni menggerakkan seluruh masyarakat untuk bergotong-royong membangun kampung menjadi percontohan bagi lembang lembang lain.

Ketua Tim penilai Kompol Bagus Putut mengatakan bahwa pihaknya tidak mencari kekurangan pada perlombaan ini, namun mencari kawasan yang paling banyak kelebihan.

Lalu lintas, kata dia merupakan urat nadi kehidupan masyarakat. Tanpa lalu lintas, aktivitas tak bisa berjalan. Untuk itu, dia mengimbau agar masyarakat dapat sama-sama menciptakan kemanan dan keselamatan tertib berlalu lintas mulai dari rumah hingga ke tujuan. 

Kasat Lantas Polres Toraja Utara AKP Semuel To'longan berharap agar kampung tertib lalulintas di kab Toraja Utara bisa bertambah lagi. 

"Salu Sarre merupakan pilot projects. Kami mengimbau agar kampung tertib lalu lintas bertambah. Selain tertib juga tangguh terhadap ancaman Covid-19. Mengingat masih dalam pandemi, maka kepatuhan prokes Covid-19 tetap harus disisipkan," kata Semuel.

Kampung Tertib Lalu Lintas ini dicetuskan oleh kepala lembang Salu Sarre Andi Surawijaya, SH dan Proses pembangunannya dilakukan secara swadaya oleh masyarakat.(Asri)

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved