-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Kamis, Desember 01, 2022

Inovator Semen Tonasa, Borong 9 Penghargaan Sepanjang November

METRO ONLINE,PANGKEP-Kabar gembira kembali datang dari PT Semen Tonasa. Kali ini, Semen Tonasa mendapatkan rentetan penghargaan di bidang Inovasi. Total ada 9 penghargaan yang didapatkan oleh perusahaan persemenan terbesar di Indonesia Timur ini, dari 2 event Inovasi Internasional dan Nasional sepanjang bulan November 2022.

Yang pertama adalah 2 penghargaan dari International Convention on Quality Control Circles 2022, yang diselenggarakan di Jakarta pada tanggal 16-18 November 2022. Pada ajang internasional yang bergengsi ini, Semen Tonasa mengukir sejarah melalui salah satu tim inovatornya yaitu QCC RHINO, dengan mendapatkan award Prime Gold yang merupakan penghargaan tertinggi. Award ini hanya diberikan untuk 10 tim terbaik dari 300 tim yang berasal dari berbagai negara. Kemudian, untuk tim QCC THE YOUNG FATHER 3 berhasil mendapatkan penghargaan Gold atas inovasinya.

Selanjutnya, pada ajang Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) 2022 yang berlangsung tanggal 22-25 November di Lombok, Semen Tonasa kembali berhasil mendapatkan 7 penghargaan. 5 penghargaan diperoleh diperoleh  Tim BI DOCTOR CEMENT, Tim BI GO BEYOND, Tim BI ETERNAL, Tim GKM MEKANIK BERDASI serta Tim GKM BESI MILENIAL. Sedangkan 2 Gold diraih Tim SS DOCTOR CEMENT dan GKM INTI SEASON 2. 

Direktur Utama PT Semen Tonasa Mufti Arimurti mengapresiasi seluruh capaian yang diperoleh para inovator perusahaan. Menurutnya, capaian ini merupakan bukti bagaimana budaya inovasi di PT Semen Tonasa telah berjalan sesuai arah yang benar. "Penghargaan ini selain merupakan bukti nyata bagaimana iklim inovasi sudah sedemikian membudaya di perusahaan, juga menggambarkan bagaimana kepedulian serta kepekaan insan perusahaan dalam melihat berbagai peluang improvement untuk menghasilkan sesuatu yang lebih baik lagi. Apresiasi untuk seluruh inovator, pembimbing, serta seluruh pihak yang terlibat."

GM Komunikasi dan Hukum Andi Muhammad Said Chalik menyebutkan bahwa Semen Tonasa selama ini memang sangat concern dengan penerapan budaya inovasi. "Perusahaan mendorong dan mendukung kreativitas dan inovasi karyawan. Berbagai program seperti innovation culture, Konvensi Mutu Semen Tonasa, seminar dan workshop inovasi, hingga menjadikan inovasi sebagai Key Performance Indicator merupakan beberapa bentuk nyata yang sudah kami lakukan selama ini." pungkasnya


Thiar

Bentuk Karakter Personel Polri, Polres Toraja Utara Laksanakan Binrohtal

METRO ONLINE TORUT -- Dalam membentuk karakter personel Polri menjadi lebih humanis. Berbagai upaya dilakukan oleh Polres Toraja Utara salah satunya dengan cara meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa melalui Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) yang dilaksanakan setelah pelaksanaan kegiatan rutin apel pagi.

Digelarnya Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) tersebut sebagai wadah unuk membentuk karakter Anggota Polri dalam hal ini personel Polres Toraja Utara menjadi lebih humanis, sehingga Citra Kepolisian di mata Masyarakat terkhusus di Kabupaten Toraja Utara semakin lebih baik.

Kegiatan Binrohtal tersebut berlangsung di 2 lokasi, untuk personel yang beragama Islam digelar di Masjid Agung (Masjid Besar) Rantepao bersama dengan Ustadz Syair, sedangkan untuk Personel yang beragama Kristen digelar di Aula Sanika Satyawada Mapolres Toraja Utara dalam bentuk Ibadah dipimpin oleh Kapolsek Sa’dan Balusu Iptu T. Sirenden, (Kamis (01/12/2022).

Saat dikonfirmasi, Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, S.I.K mengungkapkan bahwa, digelarnya kegiatan Bimbingan Rohani dan Mental (Binrohtal) merupakan salah satu upaya dalam membentuk mental serta kepribadian yang baik kepada para personel Polres Toraja Utara sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan Masyarakat serta penegak hukum yang profesional.

Dengan diadakannya kegiatan ini maka moral atau kepribadian setiap personel niscaya bisa berubah, Binrohtal ini menjadikan pribadi personel Polres Toraja Utara semakin ikhlas dan bertanggung jawab dalam pelaksanaan tugas ke depan. terangnya.

“Semoga dengan kegiatan Binrohtal ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan yang dapat diimplementasikan dalam kegiatan dan tugas sehari- hari sebagai personel Polri, sehingga terwujud sikap profesional yang dilandasi dengan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa”, harapnya.

Intinya, Binrohtal ini bertujuan untuk membentuk karakter Anggota Polri khususnya Polres Toraja Utara, agar bisa menjadi lebih baik, dan seluruh personel sadar bahwa Agama merupakan alat kontrol diri, tutupnya


(Humas Polres Toraja Utara Polda Sulsel)

Kanit Sabhara Polsek Anggeraja Pimpin Patroli Ke Pasar Cakke

METRO ONLINE Enrekang - Guna menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas)  Personil Polsek Anggerana yang di pimpin Kanit Sabhara Polsek Anggeraja Aiptu Syawaluddin bersama Personil Polsek Anggeraja melakukan patroli kamtibmas di beberapa titik kawasan keramaian.  Salah satunya yakni Pasar Cakke, Kelurahan Lakawan Kecamatan Anggeraja Kabupaten Enrekang , Kamis (1/12/2022).

“Patroli yang kami lakukan ini, merupakan rangkaian kegiatan kami dari pihak kepolisian guna menjaga kondusifitas, dengan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat atau pengunjung pasar,” ucap Aiptu Syawaluddin

Berada di dalam lokasi Pasar , petugas pun mengingatkan masyarakat untuk senantiasa menjaga kewaspadaan terhadap potensi terjadinya gangguan kamtibmas maupun tindak kriminalitas.

“Mengingatkan masyarakat maupun para pedagang agar selalu waspada dan berhati-hati. Terutama bagi yang membawa barang-barang berharga dan kendaraan pribadi yang diparkirkan pada kawasan pasar wadai ini,”ujarnya.

Selain itu Kapolsek Anggerana AKP Rusli.,S.H juga mengatakan bahwa ” Kegiatan Patroli ini merupakan kegiatan rutin di lakukan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta di wilayah hukum Polsek Anggeraja Khususnya di tempat-tempat keramaian”Ujar Kapolsek Anggeraja


Editor : Muh Sain 

Sat Binmas Polres Enrekang Bersilaturahmi Dengan Penerima Pensiunan Bank BTPN

METRO ONLINE Enrekang - Dalam pelaksanan fungsi Sat Binmas dalam pelaksanaan tugas untuk mewujudkan situasi kamtibmas kondusif pada kegiatan pemantauan dan koordinasi degan pelaksanaan tugas satpam. Kamis (01/12/2022) pagi.

Anggota Sat Binmas Polres Enrekang Kanit Binpolmas Aipda Parjan  dan Kanit Binkamsa Bripka Irwansyah dalam pelaksanaan koordinasi terkait pelaksanaan tugas satpam juga melaksanakan dialogis terhadap nasabah Bank penerima gaji Pensiunan yang memadati Bank BTPN Enrekang dipagi hari

Kanit Binkamsa Bripka Iwansyah mengatakan ” Mari kita bersama sama wujudkan kamtibmas di Enrekang, Walau diusia Peniun ini kami tetap mengharapkan masukan dari bapak bapak sekalian karena kami menganggap kita semua adalah orang tua kami” Ungkap Bripka Irwansyah

“Selain untuk penggajian tempt ini tidak dipungkiri menjadi salah satu wadah utuk kita bersilaturahmi dengan teman teman sejawat, semoga aman selalu itulah harapan kita bersma”, Pungkasnya.


Editor : Muh Sain 

Bhabinkamtibmas Polsek Curio Turut Ambil Bagian Saat Masyarakat Bergotong Royong

METRO ONLINE Enrekang - Dalam rangka menjaga silaturahmi dengan warga desa binaan, Brigpol Hafrianto selaku anggota Bhabinkamtibmas turut serta bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong di Kantor Desa Mandalan, Kamis (1/12/2022).

Pada kegiatan tersebut terlihat Brigpol Hafrianto turut andil membantu menyekop pasir ke dalam molen campuran untuk digunakan dalam pembangunan fasilitas kantor desa.

Kapolsek Curio IPTU Muhammad Arif,SH  menyampaikan selain Bhabikamtibmas melakukan sambang ke warga binaan dengan memberikan himbauan kamtibmas juga melakukan kegiatan yang bermanfaat bersifat sosial.

Kami berharap sinergitas seperti ini tetap terus terjalin bukan hanya dalam kegiatan sosial seperti ini tapi juga dalam hal menjaga kamtibmas.


Editor : Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved