-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Sabtu, November 13, 2021

Ketua DPRD Kabupaten Lingga hadiri Peresmian pembangunan Sarana air bersih di Desa kelombok,Ini Pesannya

METRO ONLINE LINGGA --Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Ahmad Nashiruddin minta perangkat pemerintah setempat dan pemerintah daerah dapat menjaga fasilitas sarana air bersih yang telah dibangun di Desa Kelombok. Hal itu disampaikannya saat menghadiri peresmian pembangunan sarana air bersih di Desa Kelombok, Kecamatan Lingga, Jumat (13/11/2021)

“Saya berharap setelah ini diresmikan dan nikmati oleh seluruh masyarakat tentunya harus kita jaga dan rawat bersama jangan sampai fasilitas ini dirusak tolong dijaga, ini aset kita bersama,” kata Ketua DPRD Ahmad Nashiruddin dalam sambutannya di halaman Gedung Serba Guna Desa Kelombok

Dijelaskan politisi partai NasDem ini, pembangunan sarana air bersih di Desa Kelombok melalui yang proses panjang dan dianggarkan pemerintah daerah secara bertahap mengingat kemampuan anggaran yang terbatas dan kebutuhan pembangunan diwilayah lainnya.

“Ini dibangun secara bertahap mengingat kemampuan anggaran kita, dan kepentingan atau keperluan pembangunan untuk daerah lain juga, jadi terbagi-bagi porsi nya. Tapi Alhamdulillah hari ini sudah terealiasi meski melalui proses panjang,” kata Ketua DPRD Lingga

Ketua DPRD Lingga mengaku, mengenal dan menginjakkan kaki di Desa Kelombok bukanlah yang pertama kalinya, sebelum duduk di kursi DPRD ia telah melakukan kunjungan liputan ke Desa Kelombok tersebut, kala itu kata ia berprofesi sebagai wartawan.

“Perlu diketahui, ini bukan yang pertama kali saya kesini, tapi dalam jabatan saya sebagai ketua dewan betul ini yang pertama kalinya. Tapi jauh sebelumnya saya sering berkunjung ke sini, kala itu saya melakukan liputan persoalan air bersih di desa ini,” ungkapnya

Untuk itu, ia berharap dengan sangat sarana fasilitas air bersih yang telah dibangun agar dapat dijaga dengan baik secara bersama oleh pemerintah setempat dan masyarakat di Desa Kelombok, dengan tujuan agar dapat dinikmati secara berkelanjutan.

(Kasubag Humas Protokol dan Dokumentasi Sekretariat DPRD Kab. Lingga/Effendi Kabiro lingga)

Jumat, November 12, 2021

Bupati Lingga Resmikan SPAM Desa Tajur Biru

METRO ONLINE Lingga - Bupati Lingga, Muhammad Nizar meresmikan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Desa Tajur Biru, Kamis (11/10/2021).

 Peresmian tersebut ditandai dengan pemutaran ketuk tuas air bersama Ketua DPRD Lingga, Ahmad Nashiruddin, dan Kepala Dinas PUPR, Novrizal.

"Dengan mengucapkan bissmillahiraahmanirrahim, saya resmikan SPAM Desa Tajur Biru," kata dia.

Bupati lingga Mohammad Nizar dalam sambutannya berharap, hadirnya air bersih di Desa Tajur Biru ini, dapat benar-benar dimanfaatkan masyarakat seluruhnya. Terutama pada sistem pengelolaan dan pemeliharaan. 

Tinggal diatur bagaimana sistem pengelolaannya oleh pemerintah dan masyarakat setempat. Bisa dengan memberdayakan BUMDes atau dengan melibatkan pihak Prumdam Tirta Lingga. 

"Untuk penjagaan dan pengelolaan, pemerintah setempat dan masyarakat harus kompak, entah itu menggunakan dari dana desa melalui BUMDES atau dengan pungutan iuran/ bulan, atau bisa saja diatur oleh Prumdam Tirta Lingga yang hari ini hadir dan siap menampung," kata Nizar.

Untuk mendirikan SPAM ini, jelas Nizar membutuhkan tahapan yang sangat panjang. Lebih kurang 6 miliar dana APBD digelontorkan untuk membangun SPAM ini dalam 3 tahapan. Walaupun dalam prosesnya banyak menemui kendala, baik itu lokasi dan lainnya dan akhirnya bisa diresmikan.

"Semoga dengan diresmikannya air bersih di Desa Tajur Biru ini dapat bermanfaat untuk masyarakat," ucap Nizar.

Kemudian terkait, permintaan pembangunan jalan menurut Nizar, DPRD telah melakukan koordinasi dengan Dinas PUPR, agar ada peningkatan jalan di Desa Tajur Biru, tahun depan. Walaupun pada prosesnya nanti dilakukan dengan penganggaran yang bertahap. 

"Memang fokus kita dulu pada penyedian air, alhamdulilah tuntas dan diresmikan tahu 2021 ini. Karena Pemda ingin, persoalan air bersih di Kecamatan Temiang Pesisir ini tuntas," sambung dia.

Namun disamping itu, menurut Nizar pemerintah daerah punya rencana jangka panjang yang dikhususkan untuk Kecamatan Temiang Pesisir. Apabila Perda RT RW yajg direncanakan sudah bisa di sahkan tahun 2022, pemerintah daerah akan menjadi wilayah Kecamatan Temiang Pesisir, sebagai wilayah kawasan industri dengan lahan lebih kurang 1000 hektar.

"Mudah-mudahan tidak ada kendala tahun depan, sudah disusun DED dan LS untuk kawasan industri di Kecamatan Temiang Pesisir," jelas dia.

Terkait rencana kawasan industri tersebut, menurut Nizar pemerintah daerah punya rencana yang apabila proyek jembatan Batam-Bintan direalisasikan oleh pemerintahan pusat. Maka kawasan Temiang Pesisir mendapatkan dampak yang cukup signifikan. 

"Kalau itu berjalan, dan direalisasikan oleh pusat, maka tempat terdekat atau efek dominannya itu di Temiang Pesisir," lanjut dia.

Sebagai penutup, dia mengucapkan terimakasih kepada semua yang terlibat membangun SPAM Desa Tajur Biru ini.

Selain meresmikan SPAM Tajur Biru, Muhammad Nizar juga membagikan paket sembako sempena hari jadi Kabupaten Lingga ke 18 di Desa Cempa, Kecamatan Balung Serumpun. Kemudian meninjau lokasi budidaya pembesaran teripang yang dikelola pihak asing di Dusun Tenan, Desa Temiang, Kecamatan Temiang Pesisir. 


(Kasubag Komunikasi Pimpinan/Effendi Kabiro lingga)

Gubenur Kepri Resmikan Trans Studio Garden(TSG) Dengan ditandai pemotongan pita

METRO ONLINE KEPRI--Trans Studio Garden (TSG) atau wahana bermain diresmikan oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad dan dihadiri oleh Wali Kota Tanjungpinang, dengan ditandai pemotongan pita,yang terletak di Jalan Adi Sucipto Batu 11 kota Tanjung pinang  provensi Kepri pada Jumat (12/11/2021).

Dalam sambutanya, Ansar Ahmad mengapresi kepada pihak TSG yang sudah membuka wahana bermain di ibu kota Provinsi yang satu-satunya ada di Indonesia secara outdor.

Menurutnya, kehadiran TSG seluar 1,8 hektare ini dengan dilengkapi berbagai macam wahana bermain ini menjadi tambahan aset pariwisata di Tanjungpinang.

“Aset ini nanti tidak hanya dinikmati wiswatawan domestik melainkan juga akan menarik wisatawan mancanegara. Saya harap, dengan adanya TSG ini bisa menambah kunjungan wisatawan dan bisa memulih perekonomian,” sebutnya.

Memang kata dia, saat ini dirinya bersama Wali Kota Tanjungpinang, Rahma sudah sepakat untuk mempersolek Kota Tanjungpinang agar terlihat cantik dan menarik.

“Jadi mohon doanya, saya dan bu wali sudah sepakat untuk mempersolek Tanjungpinang, supaya Tanjungpinang ini lebih bisa di kenal lagi,” tukasnya.

Ditempat yang sama, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma mengatakan, dengan adanya TSG di Tanjungpinang ini menjadi suatu kebanggaan bagi masyarakat Tanjungpinang.

Bahkan ia yakin, keberadaan TSG ini akan mampu menjadi alternatif pilihan baru objek wisata yang memiliki daya dorong terhadap potensi unggulan wisata yang dimiliki Tanjungpinang.

“Semoga dengan adanya TSG bisa menarik kunjungan wisatawan internasional. Dan saya harap TSG dapat berkolaborasi dan berkerjasama dengan Pemko untuk mempromosikan wahana ini,tutupnya


Sumber :  Suryadi/Pendi

Polres Tanjung pinang Gelar Apel gabungan dalam Rangka kesiapsiagaan Penanganan bencana alam

METRO ONLINRE Kepri - Polres Tanjungpinang menggelar apel gabungan dalam rangka kesiapsiagaan penanganan bencana alam diwilayah Kota Tanjungpinang. Jumat (12/11/10/2021)

Apel Gabungan dalam rangka Kesiapsiagaan Penanganan Bencana Alam diwilayah Kota Tanjungpinang dipimpin oleh Walikota Tanjungpinang Hj. Rahma, S.IP dan dihadiri Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, SH, S.I.K, Danlanudal Tanjungpinang Letkol Laut Rivai, A.Md.Pi., SH., M.H, Danwing Udara I diwakili Mayor Laut Istio, Dandim 0315 diwakili Pasi Ops Mayor Inf R. Simanjuntak, Danlanud RHF diwakili Dansatpom Mayor Pom Khalid, Danyonmarhanlan IV diwakili Letda Mar Syahdodi, Kepala SAR Kota Tanjungpinang Mu’min, SE, MM, Waka Polres Tanjungpinang Polres Tanjungpinang Kompol Very Edulfandria Nor, Kabag Ops Polres Tanjungpinang AKP Reza Anugrah A P, SH, S.IK, PJU Polres Tanjungpinang, Kepala BPBD Kota Tanjungpinang, Damkar Kota Tanjungpinang, Dinas Perhubungan, Satpol PP Kota Tanjungpinang. 

Dalam amanatnya Walikota Tanjungpinang Hj. Rahma, S.IP menyampaikan dalam kurun waktu 5 tahun terakhir pada periode 2016 hingga 2020, bnpb mencatat ada sebanyak 17.032 kali kejadian bencana yang terjadi di tanah air. adapun dari data tersebut, hampir 99 % kejadian bencana yang dilaporkan adalah jenis bencana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang, longsor, cuaca ekstrem, kekeringan serta kebakaran hutan dan lahan.

Data yang dirangkum BNPB selama periode 2021, tercatat setidaknya ada 2.172 kejadian bencana alam hingga 3 November 2021 yang juga didominasi oleh jenis bencana hidrometeorologi. Dari data tersebut, perlu di garis bawahi bahwa kejadian bencana itu bukanlah jumlah yang kecil, apabila dirata-rata, maka setidaknya Indonesia mengalami kejadian bencana sebanyak 10 kali dalam sehari di sisi lain setiap bencana juga diikuti oleh kerugian harta dan jiwa raga. 

"Kota Tanjungpinang sendiri pada dua tahun terakhir telah terjadi sebanyak 596 kali kejadian bencana. data yang dirangkum oleh badan penanggulan bencana daerah Kota Tanjungpinang selama periode 2021, tercatat 359 kejadian bencana alam hingga 31 Oktober 2021, data ini menunjukan peningkatan yang signifikan atas kejadian bencana alam di Kota Tanjungpinang", terang Walikota Tanjungpinang

Berdasarkan surat dari badan nasional penanggulangan bencana nomor b-290/bnpb/dii/bp.03.02/11/2021 tanggal 08 November 2021 terkait peringatan dini dan langkah-langkah kesiapsiagaan menghadapi potensi ancaman bencana banjir dan gerakan tanah ( longsor ).

Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, SH, S.I.K menyampaikan apel kesiapsiagaan merupakan salah satu rangka antisipasi dampak la nina di wilayah masing-masing, sehingga setiap daerah memiliki rencana kontijensi yang berisikan siapa berbuat apa pada saat menuju kedaruratan nanti. 

"Rencana kontinjensi ini perlu dilatih dan disimulasikan, agar meningkatkan kesiapsiagaan kita", tuturnya


Kasubbag Humas polres tanjung pinang/Effendi

Kamis, November 11, 2021

Camat Bakung Serumpun lakukan rapat koordinasi seluruh Kepala Desa dan Ketua BPD, Se- Kecamatan Bakung Serumpun

METRO ONLINE LINGGA Demi meningkatkan  kenerja dan Kedisiplinan Aparatur Desa Camat Bakung Serumpun Abdul Kadir, beserta jajarannya mengadakan rapat koordinasi  yang diselenggarakan di ruang rapat kantor camat Bakong Serumpun, Senin (04/10/2021)

Camat Bakung Serumpun Abdul Kadir, selaku pimpinan tertinggi di Kecamatan Bakung Serumpun menekankan tentang pentingnya kedisiplinan Para Aparatur Desa, diwilayah kecamatannya.

“Kita berharap semoga para Aparatur desa, masing-masing melaksanakan tugas dan fungsinya selaku kepala desa, sesuai dengan tupoksi dan penuh dedikasi dan disiplin yang tinggi,” ujar Abdul Kadir,

Tidak hanya itu, Abdul Kadir selaku Camat Bakung Serumpun juga berharap agar setiap desa bersinergi bersama sama  membangun desa masing-masing khususnya dan kecamatan Bakung Serumpun pada umumnya.

Dirinya juga menyampaikan paska pelaksanaan Pilkades yang lalu, tidak ada lagi kotak-kotak atau perpecahan antar pendukung agar seluruh komponen dapat menyatukan tekad dalam membangun desa masing-masing agar lebih maju.

Di kesempatan yang sama Firman selaku Sekretaris Camat (Sekcam)  dalam sambutannya juga menyampaikan kepada seluruh kepala Desa yang ada di kecamatan Bakung serumpun ini

Agar dapat menyisihkan anggaran desa untuk bidang keagamaan terutama pembinaan TPA.

“Hal ini dikarenakan bahwa Bidang keagamaan di Kecamatan Bakung Serumpun Sangat kurang sekali,” ujar Firman.

Hal tersebut terbukti di event STQ tingkat Kabupaten Lingga tahun 2021 bahwa kecamatan Bakung Serumpun di urutan 13 dari 13 Kecamatan.

Tidak hanya itu, Firman mengatakan bahwa hal ini sangat miris sekali. Namun begitu dirinya ikut merasa bangga, karena di Kecamatan Bakung Serumpun telah melahirkan 2 orang Santri lulusan Pondok Pesantren Tebu Ireng Surabaya.

“Saya merasa bangga karna kecamatan Bakung Serumpun Kabupaten Lingga khusus nya Desa persiapan buyu telah melahirkan 2 orang sntri Pondok Pesantren Tebu Iring Surabaya,” tutup Firman ST.

 

Sumber:Indra/ pendi

Sekcam Bakung Serumpun hadiri rapat penyusunan RPJMDES di Desa Cempa,ini pesannya

METRO ONLINE LINGGA--Gunamensingkronisasikan segala kegiatan dan kebijakan dari tingkat Kabupaten, Kecamatan hingga desa,Sekletaris Bakong serumpun hadiri  rapat Pembentukan Tim Penyusunan RPJMDes tahun 2022-2027.Bertempat di Ruangan Kesenian Desa Cempa,Pada Sabtu (23/10/2021)

 Kegiatan di hadiri Sekcam Bakung Serumpun Firman,Kasi Pemerintah Kecamatan Bakung Serumpun Razul, S.Pd ,Tenaga Ahli Kabupaten Bpk. Ir. Imral Martunus dan Bpk. Rianto, SH, Babinsa Desa Cempa, RT/RW, Tokoh Masyarakat, BPD, serta Lembaga Kemasyarakatan Desa,

Sekcam Firman dalam kesempatan itu mengatakan bahwa penyusunan perencanaan RPJMDes haruslah disesuaikan dengan Visi Misi Kepala Daerah, dan meminta agar RPJMDes tidak hanya asal disusun saja.

“Sebelum menyusun isi RPJMDes, seluruh tim kita minta harus lebih dahulu memahami arah kebijakan Pemerintah Kabupaten sehingga tidak terjadi tumpang-tindih dan ketidaksesuaian,” ujar Firman, 

Firman juga mengingatkan kepada Tenaga Ahli (TA) Pendamping (PD) Desa dan Pendamping Lokal Desa (PLD) agar benar-benar menyampaikan dan memberi petunjuk serta mengawasi dan mengontrol kepala desa. Agar seluruh kepala desa di kecamatan Bakung Serumpun ini tidak ada bermasalah dengan hukum. Seperti baru-baru ini terjadi di salah satu Desa yang ada di kabupaten Lingga.

“Saya berharap kepada petugas yg telah ditunjuk untuk melaksanakan tugas sebaiknya-baiknya, jika ada Kepala Desa yang melakukan kesalahan laporkan, salah katakan salah, benar katakan benar,” harapnya

“Kepada Inspektorat jika didalam pengauditor nanti ada ditemukan penyelewengan yang tidak sesuai dengan aturan di LHP nanti sampaikan sesuai hasil Audit Inspektorat,” tutupnya


(Abu/Effendi)

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved