-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Senin, Agustus 22, 2022

Semarak HUT ke-77 RI, PMTI Akan Meramaikan Tana Toraja dan Toraja Utara dengan Magical

METRO ONLINE, TATOR - Semarak HUT RI ke-77, Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) akan meramaikan Tana Toraja dan Toraja Utara dengan Magical Toraja yang akan berlangsung pada tanggal 25 agustus di Kota Rantepao tepatnya di Lapangan Bakti, kecamatan Rantepao, kabupaten Toraja Utara. 

Event Magical Toraja ini yang di selenggarakan langsung oleh PMTI akan di hadiri oleh kementrian pariwisata, Kapolda Sulsel, Pangdam, Bupati, anggota DPRD Sulsel, serta dispora Toraja seluruh indonesia. 

Sekretaris Jenderal PMTI Dating Palebangan, di dampingi ketua Panitia Magical Toraja,Belo Tarran, wakil ketua Briken Line Bonting, sekretaris panitia Daming Dampe Suso, wakil sekretaris Norma paiman dalam konfresi pers di kedai iyoo kopi Rantepao,Sabtu 20/8/2022. 

Magical Toraja yang akan di laksanakan ini merupakan event besar yang di dukung dari berbagai pihak baik pemerintah Tana Toraja,Toraja Utara bahkan Kementrian Pariwisata,Pemerintah Provinsi Sulsel bahkan pemerintah dari Kabupaten Mamasa mendukung sepenuhnya dengan adanya event Magical Toraja yang akan di gelar mendatang. 

"Kegiatan Magical Toraja ini kita laksanakan di rangkaikan  dengan hari jadi toraja yg ke 775 dan hari ulang tahun  yang ke 77 serta G20 yang akan di gelar di Bali pada bulan oktober mendatang", Ujarnya. 

Event Magical Toraja merupakan suatu program yang ingin membangkitkan semangat diaspora  untuk hadir di toraja setiap setiap saat dan merupakan juga suatu tujuan untuk membangkitkan pariwisata sendiri serta bagamana membangkitkan ekonomi kerakyatan yang ada di tanah leluhur ini."pungkas Dating Palebangan. 

Ketua Panitia, Belo Tarran mengatakan jika rangakaian Magical Toraja sudah mulai di laksanakan pada 15 agustus lalu namun  kegiatan yang sedang berlangsung itu ada foto,video,serta desain homestay. 

"Pada tanggal  22-31 agustus di Tator yang akan di pusatkan di Pasar Seni Makale dan di Torut akan di gelar pembukaan pada tanggal 25 Agustus di lapangan Bakti Ratepao yang akan di hadiri oleh marching band,dan festival karnaval fashion budaya yang pertama di toraja, serta atraksi budaya", Ujarnya... 

Kegiatan Magical Toraja yang akan di adakan di Pasar Seni Makale akan di isi dengan berbagai perlombaan, seperti catur, paduan suara, tari kreasi dan penampilan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) 

Sekjen PMTI Dating Palebagan berharap agar event Magical Toraja di laksanakan tiap tahunnya dan tetap di dukung  oleh pemerintah setempat dan pemprov Sulsel serta berharap dengan adanya ivent seprti ini  merupakan ivent  daya tarik wisatawan dan orang toraja. 


Kontributor : Asri 

Editor: Muh. Sain

Minggu, Agustus 21, 2022

Personel Polsek Anggeraja Gencar Patroli Malam Sekaligus Sampaikan Pesan Kamtibmas

METRO ONLINE, ENREKANG - Personel Polsek Anggeraja melaksanakan patroli malam serta sambangi warga masyarakat dan sampaikan pesan kamtibmas. 

Kali ini nampak anggota Polri Zulkarnaim bersama Briptu Sadlydar M. Bara S., sedang bertatap muka dengan warga masyarakat juga menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas, Minggu (21/8/2022) 

Kegiatan ini adalah sebagai upaya untuk menjalin kerja sama dan kemitraan dengan tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama dan warga masyarakat guna ciptakan situasi kamtibmas diwilayah hukum Polsek Anggeraja aman dan kondusif, selain itu juga untuk menggali informasi yang berkembang dimasyarakat. 

“Kami mengajak kepada warga masyarakat untuk dapat berperan serta dalam menciptakan keamanan dan ketertiban lingkungan,”ungkapnya. 

Kapolsek Anggeraja AKP Rusli S.H mengatakan bahwa, hal ini dalam rangka mengantisipasi adanya timbul niat tindak pidana curanmor, perlu adanya himbauan kepada masyarakat agar masyarakat lebih peka dan waspada dalam menggunakan dan meletakkan kendaraannya saat di tinggalkan pemiliknya bekerja. 

"Personil senantiasa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga dan tetap menjaga keharmonisan serta kerukunan hidup antar sesama baik dilingkungan tempat tinggal masing-masing", Terangnya.



Editor: Muh. Sain

Personel Polsek Malua Polres Enrekang Hadiri Penutupan Karang Taruna Cup I Badminton Tournament

METRO ONLINE, ENREKANG - PS. Kanit SPKT II Polsek Malua Polres Enrekang Aipda Suharman yang mewakili Kapolsek Malua menghadiri Acara Penutupan Karang Taruna Cup I Badminton Tournament, Sabtu (20/08/2022). 

Penutupan Karang Taruna Cup I Badminton Tournament tersebut dilaksanakan di Lapangan Bulutangkis Desa Tallung Tondok, Kecamatan Malua Kabupaten Enrekang. 

Pelaksanaan Karang Taruna Cup I Badminton Tournament tersebut adalah untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77 dan melaksanakan lomba pada cabang Bulutangkis yang mengundang beberapa pemain se Kecamatan Malua. 

Kapolsek Malua IPTU Syarifuddin Arifin, S.Sos. melalui PS. Kanit SPKT II Polsek Malua Aipda Suharman menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Desa Tallung Tondok yang dalam proses pelaksanaan lomba tetap berjalan aman dan kondusif. 

"Selamat kepada pemenang lomba semoga dengan adanya event seperti ini bisa memunculkan bibit atlet yang dapat membanggakan nantinya", Hara Aipda Suharman.



Editor: Muh. Sain

Bhabinkamtibmas Polsek Alla Polres Enrekang Sambangi Warganya Ajak Jaga Kamtibmas

METRO ONLINE, ENREKANG - Untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Alla Polres Enrekang Bripka Agus Priyanto menyambangi warga masyarakat di Kelurahan Kalosi, Kecamatan Alla, Kabupaten Enrekang, Minggu (21/08/2022) 

Kegiatan sambang ke desa adalah salah satu tugas yang rutin dilaksanakan oleh bhabinkamtibmas guna menjalin tali silaturahmi antara anggota bhabinkamtibmas dengan warga binaan. Selain itu juga untuk menyerap informasi yang berkembang di masyarakat serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman. 

Pada kesempatan ini Bhabinkamtibmas  mengajak kepada warga masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan antar warga. Selain itu terkait cuaca yang tak menentu dan sering turun hujan Bhabinkamtibmas menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan dan keselamatan pribadi, hindari tempat yang rawan terjadinya bencana. 

"Saya menghimbau untuk warg tingkatkan kewaspadaan dengan maraknya pencurian baik siang maupun malam hari. Saya juga mengajak agar tetap waspada dan selalu hati hati saat meninggalkan rumah. Selalu mengunci pintu dan memasang kunci tambahan pada rumah dan kendaraan menjadi salah satu cara untuk mencegah terjadinya pencurian", Ujar Bhabinktibmas.



Editor: Muh. Sain

Wujud Kepedulian Polri ke Masyarakat, Kapolres Luwu Utara Serahkan Kunci Rumah Untuk Nenek Tenri

METRO ONLINE, LUWU UTARA -- Kapolres Luwu Utara, AKBP Galih Indragiri bersama Ketua Bhayangkari Cabang Luwu Utara menyerahkan kunci rumah baru untuk nenek Tenri (80). 

Sebelum penyerahan kunci rumah baru, Kapolres Luwu Utara beserta Ketua Bhayangkari Cabang Luwu Utara terlebih dahulu menjemput nenek Tenri di Rumah lamanya. 

Selain penyerahkan rumah baru untuk nenek Tenri di Tambaksari, Desa Harapan, Kecamatan Mappedeceng, Kabupaten Luwu Utara. AKBP Galih Indragiri juga melengkapi isi perabotan rumah nenek Tenri. 

Kapolres Luwu Utara, menuturkan bahwa bantuan rumah tersebut adalah satu bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat. 

"Bantuan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat. Semoga bantuan dari kami dapat bermanfaat untuk nenek Tenri beserta anaknya," tuturnya, Minggu (21/8/2022). 

Ditempat yang sama, Camat Mappedeceng mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Luwu Utara atas bantuan yang diberikan kepada nenek Tenri. 

"Terima kasih yang setinggi-tingginya kepada bapak Kapolres Luwu Utara dan jajarannya atas bantuan rumah beserta kelengkapan isi rumah kepada warga kami semoga dapat digunakan dengan baik dan bermanfaat kedepannya," ucapnya. 

Diketahui sebelumnya nenek Tenri beserta anaknya tinggal dirumah tak layak huni yang berlantaikan tanah dan berdindingkan tripleks bekas yang berukuran kurang lebih 3x4 meter. 

Turut hadir dalam giat tersebut Wakapolres Luwu Utara, Kompol M. RIFAI bersama PJU Polres Luwu Utara, Camat Mappedeceng, Kades Harapan dan beberapa warga setempat. 


Editor: Muh. Sain

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved