-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Sabtu, Maret 26, 2022

Setelah Menjabat Kurang dari 1 Jam, Kasat Reskrim Polres Soppeng Berhasil Ungkap Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur

METRO ONLINE, SOPPENG - Timsus Polres Soppeng yang dipimpin Kanit Resmob Aipda Jumaldi mengamankan pelaku pencabulan anak dibawah umur tepatnya di Allaporenge Sumber Jati, Kel. Pajalesang, Kec. Lilirilau, Kab. Soppeng, Jumat 25 Maret 2022 pukul 17.30 wita. 

Kasat Reskrim Polres Soppeng Akp Theodorus Echeal Setiyawan S.I.K saat dikofirmasi setelah pelaksanaan sertijab membenarkan penangkapan tersebut. 

Adapun pelaku yang diamankan yaitu Lel. WY ( 18 ) warga Allaporenge Sumber Jati Kel. Pajalesang Kec. Lilirilau Kab. Soppeng. 

Kasat Reskrim Polres Soppeng Akp Theodorus Echeal Setiyawan S.I.K menambahkan bahwa, kronologis kejadian berawal pada Kamis 23 Maret  pukul 23.00 wita, pelaku masuk ke kamar korban dimana korban bersama kedua sepupu dan Pamannya dalam keadaan tertidur. 

"Sehingga pada saat itu timbul niat jahat pelaku dengan membuka celana serta melakukan pelecehan terhadap korban yang merupakan anak dibawah umur", Jelasnya. 

"Untuk korban dan saksi sementara masih dalam pemeriksaan, sementara pelaku telah diamankan di Mapolres Soppeng guna proses hukum lebih lanjut", tutup Kasat Reskrim. 

Kasus ini merupakan pengungkapan pertama Kasat Reskrim Akp Theodorus Echeal Setiyawan S.I.K setelah menjabat kurang dari 1 jam selaku Kasat Reskrim Polres Soppeng.



Editor: Muh. Sain

Jumat, Maret 25, 2022

Kapolres Soppeng Pimpin Sertijab Kabag Ren, Kasie Propam dan Dua Kasat

METRO ONLINE, SOPPENG - Kapolres Soppeng Akbp Santiaji Kartasasmita, S.I.K memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kabag Ren, Kasat Reskrim, Kasat Samapta serta penyerahan Jabatan Kasie Propam Polres Soppeng di Aula Serba Guna Aspol Polres Soppeng jl. Samudra, Kel. Botto, Kec. Lalabata, Kab. Soppeng, Jumat 25 Maret 2022. 

Adapun pejabat yang diserah terimakan yaitu Kabag Ren Polres Soppeng Kompol Sultan Tabo digantikan oleh Akp Syamsul Syafar S.Sos yang sebelumnya menjabat selaku Kasat Samapta Polres Soppeng. 

Sementara untuk jabatan Kasat Samapta Polres Soppeng diisi oleh Akp Muhram S.E., M.H. yang sebelumnya menjabat Kapolsek Tanasitolo Polres Wajo, untuk Jabatan Kasat Reskrim akan diisi oleh Akp Theodorus Echeal Setiyawan S.I.K yang sebelumnya menjabat selaku Kasat Resnarkoba Polres Pinrang menggantikan  Iptu Noviarif Kurniawan S.Tr.K M.H yang mendapat jabatan baru selaku Kasat Narkoba Polres Bone serta penyerahan Jabatan Kasie Propam Polres Soppeng dari Akp Asrudi S.Sos M.H kepada Kapolres Soppeng. 

Kapolres Soppeng Akbp Santiaji Kartasasmita S.I.K dalam sambutannya mengatakan bahwa, selaku pimpinan mewakili keluarga besar Polres Soppeng menyampaikan penghargaan setinggi - tingginya kepada Kompol Sultan Tabo, Iptu Noviarif Kurniawan dan Akp Asrudi atas pengabdian dan dedikasinya dalam melaksanakan tugas selama menjabat di Polres Soppeng tentunya telah banyak prestasi demi kemajuan Polres Soppeng. 

"Untuk pejabat yang baru saya ucapkan selamat bertugas di tempat yang baru segera menyesuaikan diri dan kenali ruang lingkup ditempat tugas yang baru saudara", Ujarnya. 

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan, Lanjutkan apa yang telah dirintis oleh Pejabat sebelumnya dan tingkatkan apa yang telah dicapai, laksanakan tugas dengan arif dan bijaksana, Inisiatis, kreatif, Inovatif serta Dedikasi, peliharalah rasa kebanggaan yang dimiliki, selamat bertugas di tempat yang baru kepada pejabat lama dan dan selamat datang kepada pejabat baru dan saya harapkan loyalitas dan dedikasi dalam melaksanakan tugas. 

"Saya juga mengajak kepada semua komponen untuk terus aktif mengembangkan kemitraan Polri, guna memelihara Kamtibmas sehingga dapat tetap kondusif", Jelasnya. 

Turut hadir Wakapolres Soppeng Kompol Muhiddin Yunus S.H M.H, PJU Polres Soppeng setingkat Kabag, Kasat dan Kapolsek serta Ketua Bhayangkari Cabang Soppeng Ny. Renzy Santiajia beserta pengurus dengan mempedomani Protokol kesehatan pencegahan Covid - 19.



Editor: Muh. Sain

Kamis, Maret 24, 2022

Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri dan Pemda, Polres Soppeng Laksanakan The Power Of Silaturahmi

METRO ONLINE, SOPPENG - Polres Soppeng melaksanakan The Power of Silaturahmi Sharing Komunikasi dan Motivasi guna meningkatkan sinergitas TNI - Polri dan Pemda Kab. Soppengbsekaligus untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang dibawakan langsung oleh Konsultan Komunikasi Dr. Aqua Dwipayana S.I.Kom di Baruga Rujab Bupati Soppeng jl. Pengayoman Kel. Botto Kec. Lalabata Kab. Soppeng, Rabu 24 Maret 2022. 

Kapolres Soppeng Akbp Santiaji Kartasasmita S.I.K dalam sambutannya mengungkapkan bahwa, kegiatan yang dilaksanakan ini dalam rangka meningkatkan sinergitas TNI- Polri dan aparatur PNS di pemerintahan Kab. Soppeng untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang terbaik. 

"Alhamdulillah kita juga masih diberi kesehatan untuk bertemu dengan bapak Dr. Aqua Dwipayana yang saat ini beliau berkeliling dari Polres ke Polres, Polda ke Polda untuk memberikan Ilmu bagaimana kita bisa meningkatkan motivasi kita sebagai aparatur Negara, melakukan hubungan yang baik sehingga sinergitas kita bisa terjaga dengan baik sehingga outputnya adalah pelayanan masyarakat itu bisa maksimal dan sejahtera", Ujar Akbp Santiaji Kartasasmita. 

Selain itu juga, Ilmu dan Materi yang bapak sampaikan nanti dapat bermanfaat bagi TNI -Polri dan tentunya dapat dirasakan oleh masyarakat Kab. Soppeng dan kami mohon maaf apabila dalam hal penyambutan tempat yang kami siapkan masih banyak kekurangan. 

"Mungkin pada kesempatan ini bapak bisa memberikan materi dan memberikan clue ataupun cara bagaimana kami bisa mengolah kemampuan yang kami miliki saat ini supaya bisa di inpelementasikan dalam tugas sehari - hari di instansi masing - masing", Jelasnya. 

Dalam kegiatan tersebut Dr. Aqua Dwipayana juga memberikan tiga buah buku karyanya kepada Kapolres Soppeng, Sekda Soppeng serta Danposramil selaku mewakili Dandim 1423 Soppeng. 

Turut hadir Sekda Kab. Soppeng Drs. A. Tenri Sessu M.Si, Wakapolres Soppeng Kompol H. Muhiddin Yunus S.H M.H, Dandim 1423 Soppeng atau yang mewakili, Ketua Bhayangkari Cabang Soppeng Ny. Renzy Kansil Santiaji Kartasasmita, para PJU Polres Soppeng setingkat Kabag, Kasat, Kapolsek serta Perwira, Personil Polres, Bhabinkamtibmas, pengurus Bhayangkari Cabang Soppeng, Personil Kodim 1423 Soppeng, serta Perwakilan PNS Pemkab Soppeng.


Editor : Muh Sain

Senin, Maret 21, 2022

Kasat Lantas Polres Soppeng Beri Sosialisasi Safety Riding ke Perwakilan Guru SD dan SLTP

METRO ONLINE, SOPPENG - Kasat Lantas Polres Soppeng AKP.H.M.NAWIR,S.sos melaksanakan giat dan sosialisasi Kamseltibcar lantas berupa materi safety riding /driving yang digelar di Aula Kantor Dines pendidikan jl. Salotungo, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng, Senin (21/3/ 2022) Pukul 10.00 sampai 16.00 wita (dibagi 2 sesi). 

Kasat Lantas AKP H.Muh Nawir memaparkan tentang pentingnya memematuhi aturan tertib dan menjaga disiplin berlalulintas di jalan raya agar bisa terhindar dari resiko kecelakaan lalulintas. 

"Kepada peserta sosialisasi agar menjadi agen pelopor keselamatan berlalulintas baik dilingkungan,keluarga maupun masyarakat,agar budaya tertib berlalulintas menjadi  kebiasaan yg ditanamkan pada saat berkendara", Ujarnya. 

Lebih lanjut Kasat Lantas, terutama dilingkungan sekolah diharapkan agar para peserta (perwakilan guru SD, SLTP) menekankan kepada anak didiknya tidak berkendara sebelum Cukup umur dan sekaligus bersinergi dengan satlantas polres soppeng guna menjaga generasi penerus bangsa agar Tdk menjadi korban sia -sia dijalan raya akibat kecelakaan berlalulintas. 

Kegiatan tersebut terlaksana atas kerjasama antara  Satlantas Polres Soppeng dengan Kalla Toyota Soppeng yang di hadiri Kadis Dikbud Soppeng diwakili Kasi peseta didik pembangunan karakter Trusminardi S.Pd, Manager Kalla toyota Soppeng SALAHUDDIN  SE. MH,Ketua IGI soppeng M. Arfan Mubarak,Kasat Lantas polres Soppeng AKP AKP H. M. NAWIR S, Sos, para guru/kepala sekolah dasar dan SLTP se Kabupaten Soppeng.


Editor : Muh Sain

Kapolres Soppeng AKBP Santiaji Kartasasmita Ngopi Bareng Dengan Rekan Media

METRO ONLINE, SOPPENG - Kapolres Soppeng AKBP Santiaji Kartasasmita S.I.K melaksanakan silaturahmi Ngopi Bareng Media Rekan Jurnalis se Kabupaten Soppeng di Warkop Semarang jl. Pemuda, Kel. Lemba, Kec. Lalabata, Kab. Soppeng, Senin 21 Maret 2022. 

Kapolres Soppeng Akbp Santiaji Kartasasmita S.I.K dalam kesempatannya mengungkapkan bahwa, silaturahami dengan awak media akan menjadi agenda rutin sehingga komunikasi bisa berjalan dengan baik ke depannya. 

Dirinya pun meminta media untuk membantu pemberitaan Polres Soppeng dan tetap menjaga komunikasi, baik itu secara perorangan maupun organisasi. 

“Saya ini tidak antikritik dan silakan rekan media kritik saya dengan kritik membangun, Karena di mana pun saya bertugas saya selalu menganggap media sebagai teman,”Jelasnya. 

Selain itu, menurutnya sebagai perwakilan masyarakat teman media sebisanya menyampaikan informasi yang edukatif dan membangun supaya tidak menimbulkan konflik di tengah masyarakat. 

“Kita jalin komunikasi yang baik, saling - saling menghargai, saya minta dengan segala kerendahan hati saya mohon diterima di soppeng menjalankan amanah dalam menjalankan tugas kedepan dan kehadiran saya disini dapat meningkatkan komunikasi baik sebagai warga maupun selaku Kapolres Soppeng,” Pungkasnya.


Editor : Muh Sain

Minggu, Maret 20, 2022

Kapolres Soppeng AKBP Santiaji Kartasasmita bersama Ketua Bhayangkari Hadiri Pesta Adat Nelayan

METRO ONLINE, SOPPENG - Kapolres Soppeng Akbp Santiaji Kartasasmita S.I.K bersama Ketua Bhayangkari Cabang Soppeng Ny. Renzy Kansil Santiaji Kartasasmita menghadiri Pesta Adat Nelayan "Maccera Tappareng" di Anetue, Kel. Kaca, Kec. Marioriawa, Kab. Soppeng, Minggu 20 Maret 2022. 

Kegiatan diawali dengan Laporan Panitia Pelaksana yang dilanjutkan dengan pembacaan keputusan adat Nelayan sekaligus tata tertib lomba serta ditutup dengan sambutan Bupati Soppeng. 

Pesta Adat Nelayan "Maccera Tappareng" dan Lomba balap perahu dayung tradisional pada umumnya dilaksanakan setiap tahun sebagai bentuk rasa syukur masyarakat nelayan serta untuk memelihara tradisi, adat istiadat masyarakat sebagai bentuk kekayaan budaya dan kearifan lokal yang harus dijaga dan dipertahankan. 

Selain itu, pada kegiatan tersebut juga dikawal ketat Personil Polsek Marioriawa bersama TNI, Dishub dan Sat Pol PP pemkab Soppeng. 

Turut hadir Ketua DPRD Kab. Soppeng H. Syaharuddin M. Adam S.Sos M.M, Dandim 1423 Soppeng atau yang mewakili, Para Pimpinan SKPD, Camat Marioriawa, Kapolsek Marioriawa serta para tamu undangan lainnya.


Editor : Muh Sain

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved