-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Jumat, April 02, 2021

Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Bangun Ketahanan Nasional

METRO ONLINE,MANADO— Saat kunjungan kerja ke Sulawesi Utara (Sulut), Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyempatkan hadir dalam acara Tanwir 1 Literasi Kebangsaan Pemuda Muhammadiyah. 

Dalam sambutanya, Kapolri mengingatkan, rongrongan pihak-pihak yang ingin merusak Pancasila tak terhindarkan, untuk itu ia megajak Pemuda Muhammadiyah untuk mengambil peran dalam membangun ketahanan nasional. 

“Peran Pemuda Muhammadiyah dalam membangun ketahanan nasional. Menengok sejarah kemerdekaan RI bahwa Muhammadiyah dan Pemuda Muhammadiyah telah ikut dalam perjuangan merebut kemerdekaan dari penjajah,” kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam keterangan tertulis, Jumat (2/4). 

Kapolri mengatakan, kebijakan politik Pemerintah tentunya akan mempengaruhi sikap negara lain terhadap Indonesia. Yang tentunya, tekan Sigit, lingkungan strategis dan ketahanan nasional harus mengikuti perkembangan situasi global, regional dan nasional. 

“Kebijakan politik yang diambil oleh pemerintah akan mempengaruhi sikap negara lain terhadap Indonesia,” tandas Kapolri.

Disamping itu, Kapolri juga mengingatkan sekaligus mengajak Pemuda Muhammadiyah turut membantu upaya penanggulangan Covid-19 yang dilakukan oleh pemerintah salah satunya dengan program vaksinasi nasional sekaligus, turut menggaungkan pendisiplinan protokol kesehatan dengan menerapkan 3M. 

Dalam kesempatan yang sama, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto yang diwakili oleh Pangkogabwilhan 2 Marsdya Imran Baidirus mengharapkan, dukungan penuh program vaksinasi yang dilakukan oleh pemerintah. 

Imran juga mengingatkan, Indonesia sebagai negara kepulauan yang kerap dihantui oleh bencana alam juga satu hal yang harus diperhatikan seluruh pihak.


Editor : Muh Sain

Pangdam XIV/Hasanuddin Resmi Dijabat Oleh Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno, S.H.


METRO ONLINE,Jakarta - Jabatan Pangdam XIV/Hasanuddin resmi diserahterimakan yaitu dari Pejabat lama Mayjen TNI Andi Sumangerukka, S.E kepada Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno, S.H., digelar di Lantai Dasar Gedung E Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad) Jakarta, Kamis (1/04).

Acara ini dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa, dihadiri oleh pejabat teras di lingkungan Mabesad dan Ketua Umum beserta para pengurus pusat Persit Kartika Chandra Kirana.

Acara pun digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pakai masker dan jaga jarak.

Selain jabatan Pangdam XIV/Hasanuddin, jabatan lain yang diserahterimakan meliputi Asops Kasad dari Mayjen TNI Surawahadi, S.IP, M.Si kepada Mayjen TNI Eka Wiharsa, Gubernur Akmil dari Mayjen TNI Totok Imam Santoso, S.IP., S.Sos., M.Tr. (Han) kepada Brigjen TNI Candra Wijaya, Kapushubad Mayjen TNI Wahyu Agung Prayitno, S.Pd., M.Pd. kepada Brigjen TNI Masri, S.Sos, Danpusintelad dari Brigjen TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M. kepada Brigjen TNI Sudarji, Dirkuad dari Brigjen TNI Temas, S.Sos., M.M. kepada Kolonel Cku Tony Suherman, S.Sos., serta jabatan Kadispenad dari Brigjen TNI Nefra Firdaus, S.E., M.M. kepada Kolonel Inf Tatang Subarna.

Acara Sertijab sekaligus dirangkai dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan Ketua Persit KCK oleh masing-masing Ketua Persit yang melaksanakan serah terima.


Editor : Muh Sain

Minggu, Maret 28, 2021

Bom Bunuh Diri di Katedral, Kapolri: Masyarakat Tidak Usah Panik, Kami Sedang Dalami Pelakunya

 

METRO ONLINE ,JAKARTA- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta kepada seluruh masyarakat untuk tidak panik pasca-terjadinya aksi dugaan bom bunuh diri di depan Gereja Katedral, Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Sigit menegaskan, pihak kepolisian langsung melakukan penyelidikan dan menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mendalami pelaku dari aksi teror tersebut. Korps Bhayangkara menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) usai aksi tersebut.

"Kami sedang dalami dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Dan untuk masyarakat tidak usah terlalu panik, kami sedang dalami pelakunya," kata Sigit saat dikonfirmasi, Jakarta, Minggu (28/3/2021).

Sigit menyebut, pihak Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri sejauh ini akan terus melakukan penindakan terhadap para kelompok teroris. Hal itu merupakan komitmen dari Korps Bhayangkara untuk memberangus para jaringan-jaringan tersebut.

Oleh sebab itu, masyarakat tidak perlu cemas dan khawatir. Mengingat, negara hadir dan tidak akan kalah dengan aksi ataupun serangan teror apapun.

Sementara itu, Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono menyebut, Kapolri juga langsung memerintahkan Kadensus 88 untuk ke Makassar untuk melakukan pendalaman terhadap aksi tersebut. 

"Kemudian berkaitan ini kegiatan teorisme atau bukan tentunya perintah pak Kapolri siang ini Kadensus berangkat ke Makassar dan tentunya di Makassar sudah ada Korwil Densus dibantu serse Polda dan Polrestabes untuk olah TKP. Kami sudah gelar police line disana dan kami juga sudah menyisir benda apa saja sekecil apapun kami olah TKP," ujar Argo.

Disisi lain, Argo memastikan bawah, aparat kepolisian menjamin keamanan dari keberlangsungan momentum peringatan Wafat Isa Almasih 2 April 2021 dan perayaan Paskah 4 April 2021 mendatang. 

Argo menyebut, Asops Kapolri nantinya akan memberikan petunjuk ke seluruh wilayah terkait melakukan penjagaan dengan melakukan operasi rutin jajaran kepolisian di gereja-gereja.

"Tentunya ada operasi rutin kami tingkatkan dari Asops Kapolri berikan petinjuk ke wilayah terutama berkaitan kegiatan kematian tuhan dan kegiatan paskah ini bagian pengamanan yang kami lakukan, kami serentak kerjakan sama-sama kami ajak seluruh elemen masyarakat ikut amankan memelihara Kamtibmas," ucap Argo.

"Masyarakat tetap tenang serahkan ke kepolisian untuk lidik, penyidikan dan identifikasi terkait kasus ini," kata Argo melanjutkan. 

Peristiwa diduga bom bunuh diri terjadi di Jalan Kartini, Kota Makassar. Bom meledak di depan Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021).

Diduga pelaku berjumlah dua menggunakan sepeda motor ketika melakukan aksinya. Mereka diduga langsung meninggal dunia setelah melancarkan aksinya. Saat ini, polisi masih terus melakukan pengamanan di sekitar lokasi.


Editor : Muh Sain

Mutasi TNI, Mayjen TNI Andi Sumangerukka Jabat Pati Mabes TNI AD

 

METRO,ONLINE, JAKARTA – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto melakukan mutasi kepada 99 perwira tinggi (Pati) TNI dari tiga matra.   Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (KH) Edys Riyanto dalam siaran persnya, di Jakarta, Sabtu (27/3/2021), mengatakan mutasi jabatan perwira tinggi TNI itu dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi, pembinaan karier, dan mengoptimalkan pelaksanaan tugas TNI.

Salah satunya posisi Panglima Kodam XIV Hasanuddin atau Pangdam XIV Hasanuddin yang meliputi Provinsi Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara.

Mayjen TNI Andi Sumangerukka yang sebelumnya menjabat Pangdam XIV/Hsn digeser menjadi Pati Mabes TNI AD, sekaligus dalam rangka pensiun. Panglima TNI kemudian menunjuk Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno menjadi Pangdam XIV/Hsn yang baru. Mochamad Syafei sebelumnya menjabat Pa Sahli Tk. III Bid. Komsos Panglima TNI.

Mutasi ini berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/255/III/2021 tanggal 24 Maret 2021 tentang pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI. SK memuat mutasi dan promosi jabatan 99 Pati TNI terdiri atas 66 Pati TNI AD, 12 Pati TNI AL, dan 21 Pati TNI AU.

Adapun rincian ke-66 Pati TNI AD yaitu Letjen TNI Sudirman, S.H., M.H., M.M. dari Dankodiklat TNI menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Mayjen TNI Joko Warsito dari Kaskogabwilhan II menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Brigjen TNI Oerip Soekotjo dari Aspers Kaskogabwilhan II menjadi Kaskogabwilhan II, Kolonel Inf Alrizal dari Paban utama Jahpers Sahli Bid. Jahpers Panglima TNI menjadi Aspers Kaskogabwilhan II.

Brigjen TNI Edy Santoso, S.sos. Irsus Itjenad menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Brigjen TNI Irham Waroihan, S.sos. dari Pa Sahli Tk. II Kasad Bid. Intekmil menjadi Irsus Itjenad, Brigjen TNI John Sihombing, S.H., M.M. dari Kapoksahli Pangdam I/BB menjadi Pa Sahli Tk. II Kasad Bid. Intekmil, Kolonel Inf Junaedi, S.A.P. dari Kadep Oyu Seskoad menjadi Kapoksahli Pangdam I/BB, Brigjen TNI Achmad Sudarsono, S.I.P dari Pa sahli Tk. II Kasad Bid. Ekku menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

Kemudian, Brigjen TNI Temas, S.Sos., M.M dari Dirkuad menjadi Pa sahli Kasad Bid. Ekku, Kolonel Cku Tony Suherman, S.Sos dari Paban V/ Lakgar Srenaad menjadi Dirkuad, Mayjen TNI Surawahadi, S.I.P., M.Si., dari Asops Kasad menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Mayjen TNI Eka Wiharsa dari Wadan Kodiklatad menjadi Asops Kasad, Mayjen TNI Kasuri dari Ir Kodiklatad menjadi Wadan Kodiklatad, Brigjen TNI Gabriel Lema S.Sos., dari Kasdam XVI/Ptm menjadi Ir Kodiklatad.

Brigjen TNI Samuel Petrus Hehakaya dari Danrem 161/Wsa (Kupang) Kodam IX/Udy menjadi Kasdam XVI/Ptm, Brigjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M. dari Irter Itum Itjenad menjadi Danrem 161/Wsa (Kupang) Kodam IX/Udy, Brigjen TNI Yushadi dari Dirjianbang Secapaad menjadi Irter Itum Itjenad, Brigjen TNI Joseph Robert Giri, S.IP., M.Si, dari Danpuslatpur Kodiklatad menjadi Dirjianbang Secapaad, Kolonel Inf Judi Paragina Firdaus, M.Sc. dari Analis Kebijakan Bid. Pengembangan Bela Negara pada Deputi Bidang Pengembangan Setjen Wantannas menjadi Danpuslatpur Kodikaltad.

Selanjutnya, Brigjen TNI Budi Edwar, S.I.P. dari Dirter Pusterad menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Kolonel Arh Jama’ah dari Dirbinlitbang Pussenarhanud Kodiklatad menjadi Dirter Pusterad, Mayjen TNI Wahyu Agung Prayitno, S.Pd., M.Pd. dari Kapushubad menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun), Brigjen TNI Masri, M.Sos., dari Wakapushubad menjadi Kapushubad, Brigjen TNI Suwondo, S.Sos., M.Si. dari Ir Pushubad menjadi Wakapushubad, Kolonel Chb Kembar Maruto Widhi, S.Sos., M.M. dari Kasubdisbinmatsisfo Disinfolahtad menjadi Ir Pushubad.

Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M. dari Pa Sahli Tk. III Kasad Bid Polkamnas menjadi Dosen Unhan, Mayjen TNI Dwi Jati Utomo, S.I.P., M.Tr. (Han) dari Danpussenarmed Kodiklatad menjadi Pa Sahli Tk. III Kasad Bid. (SR.com)


Editor : Muh Sain

Kamis, Maret 25, 2021

Sidak ke Pertandingan Piala Menpora 2021, Kapolri Menyaksikan Protokol Kesehatan Diterapkan Ketat


METRO ONLINE,SOLO – Disela-sela kuinjunganya ke Jawa Tengah, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Stadion Manahan Solo, Kamis (25/3/2021). Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu ingin melihat langsung bagaimana kondisi dan situasi pertandingan antara Persikabo melawan PSIS Semarang dalam perhelatan Piala Menpora 2021.

Kapolri kemudian melakukan swab antigen dan diberi tanda gelang dari kertas di pergelangan kanan. Saat mantan Kabareskrim Polri itu tiba, muncul Menpora Zainudin Amali dan ketua PSSI Muchamad Iriawan di stadion tersebut. Hadir pula Wali Kota Solo Gibran Rangkabuming. 

“Dari hasil sidak, tidak ada penonton, semua pemain dan official sudah di vaksin, para pemain cadangan menggunakan masker dan duduk di bangku berjarak. Persiapan protokol kesehatan dengan petugas kesehatan dan mobil ambulan juga sisah siap,” kata Sigit dalam keterangannya.

Sigit berharap itdak ditemukan pelanggaran prtokol kesehatan di cabang olah raga sepak bola ini karena akan menjadi rule model di pertandingan yang lainnya.

Seperti diketahui, Piala Menpora 2021 bergulir mulai Minggu, 21 Maret 2021. Mabes Polri memberikan izin turnamen tersebut dengan beberapa catatan, yakni semua laga tanpa kehadiran penonton di stadion yang disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi dan media daring. Panitia harus membatasi jumlah pemain, ofisial, panitia, petugas keamanan, undangan, dan awak media di area pertandingan maksimal 299 orang. Penyelenggaraan pertandingan dilaksanakan di stadion pada wilayah zona hijau Covid-19.

"Arahan Pak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kegiatan kepemudaan dan keolahragaan harus dilakukan dengan kedisiplinan dan adanya komitmen dari seluruh pihak dalam menerapkan protokol kesehatan," kata Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono sebelumnya.***

Rabu, Maret 24, 2021

Rakernis SSDM Polri, Kapolri Tekankan Pemanfaatan Teknologi Menuju Era 4.0

 

METRO ONLINE,JAKARTA- Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) internal SSDDM Polri di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (24/3/2021). Rakernis SSDM Polri itu bertajuk 'Megatrend Indonesia Unggul dari 2020-2045, Bonus Demografi, SDM Unggul dan Menuju 4.0'. 

Dalam pengarahannya, Sigit menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran SSDM Polri karena bergerak cepat menerapkan program Presisi atau Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan untuk menciptakan SDM yang unggul. 

"Apresiasi dan terima kasih atas gerak cepat program Presisi di bidang SSDM menuju SDM unggul," kata Sigit.

Sigit menekankan, karena Indonesia menuju era 4.0, sehingga seluruh aparat kepolisian harus mampu memanfaatkan teknologi digital dengan baik serta terus menerus meningkatkan kemampuan dalam implementasinya. 

"Berbagai tantangan yang dihadapi di lingkungan global, regional dan nasional. SDM Polri harus dikelola dan dikendalikan dengan baik serta mengacu pada arus pembinaan SDM Polri yang berkeunggulan meliputi prinsip integritas, proposional dan partnership," ujar eks Kabareskrim Polri itu.

Mantan Kapolda Banten tersebut menyebut, SDM Polri juga harus memikirkan perasaan dan masa depan dari personel kepolisian yang sedang bertugas jauh dari Ibu Kota. 

"SDM Polri juga harus tahu dan peduli serta memikirkan bagaimana perasaan personel yang jauh dengan SSDM Polri, baik jarak maupun kedekatan personal," ucap Sigit. 

Sementara itu, Sigit juga menyambut baik dari inovasi yang dilakukan oleh SSDM Polri dalam menyediakan pelayanan bagi internal Korps Bhayangkara maupun masyarakat. 

"Selaku pimpinan Polri sangat apresiasi inovasi yang telah dikembangkan oleh SSDM Polri yang berisi, sistem informasi personil polri, aplikasi e-yankes (pelayanan kesehatan untuk anggota Polri) dan e-Rekpro dapat diakses oleh masyarakat untk digunakan pendaftaran secara online," tutup Sigit.****

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved