-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Minggu, November 08, 2020

Kasat Lantas Polres Gowa Dampingi Wadir Lantas Polda Sulsel Baksos di Malino

METRO ONLINE,GOWA - Kasat Lantas Polres  Gowa AKP Mustari SH mendampingi Direktorat Lalu Lintas Polda Sulsel dalam hal ini diwakili oleh Wadir Lantas Polda Sulsel AKBP Soliyah S.IK saat melaksanakan bakti sosial ke warga pra sejahtera di kelurahan Malino Kecamatan Tinggimoncong, Minggu (8/11/2020).

Dalam rangka operasi zebra tahun 2020 yang di laksanakan oleh Direktorat lalu lintas polda sulsel di wilayah Kecamatan Tinggimoncong dengan cara melaksanakan bakti sosial kepada warga prasejahtera.

Warga prasejahtera yang mendapatkan bantuan berupa beras dan uang adalah keluarga 4 bersaudara sebagai tunawicara yang hidup serba kekurangan dan tinggal di lahan milik orang lain. 

Saat di konfirmasi Awak media AKP Mustari SH mengatakan, kegiatan bakti sosial ini  adalah masih dalam rangkaian dari operasi zebra 2020 sebagai bentuk kepedulian polri kepada warga prasejahtera di tengah pandemi covid 19.

Harapan kami, dengan cara seperti ini dapat membangun citra positif dan memotivasi masyarakat lewat kegiatan bhakti sosial, mari kita patuhi aturan lalu lintas dan protokol kesehatan demi keselamatan kita bersama, pungkas AKP Mustari SH. (Sain)

Sabtu, November 07, 2020

Lepas Rombongan Touring, Kasat Lantas Polres Gowa Ajak Bikers Disiplin Berkendara, Patuhi Prokes

METRO ONLINE,GOWA - Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari SH bersama personelnya lepas Rombongan Touring bikers pecinta motor 2 Tak, dengan titik star Jalan Mesjid Raya Kelurahan Sombaopu Kabupaten Gowa, Sabtu (07/11/2020) sekitar pukul 08.00 Wita.

Dalam arahannya Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari SH berharap kepada bikers pecinta motor 2 tak yakni Makakssar 2 tak lovers dan Gowa 2 tak lovers selama dalam perjalanan menuju obyek wisata Bira Kabupaten Bulukumba agar tetap disiplin dalam berkendara dan tetap patuhi protokol kesehatan.

Kepada para bikers sebelum keberangkatan  harus benar benar safety, tidak kebut kebutan, dan tidak saling mendahului serta patuhi rambu rambu lalu lintas, pungkas AKP Mustari SH saat di temui di sela sela kegiatan.

Selain pengawalan Sat Lantas juga melaksanakan pengaturan di beberapa titik persimpangan jalan sehingga touring 2 tak lovers kali ini tidak menimbulkan penumpukan kendaraan sehingga tidak menggangu aktivitas pengguna jalan lain yang berpotensi menimbulkan kecelakaan.

Di lain pihak Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto S.IK mengapresiasi jajarannya yang senantiasa menggalang komunitas club motor guna menciptakan kamseltibcar lantas di Kabupaten Gowa. (Sain)

Jumat, November 06, 2020

Kasat Lantas Polres Gowa Pimpin Proses Finishing Pembuatan Taman Lalu Lintas

METRO ONLINE,GOWA - Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari SH pimpin Langsung personilnya dalam Proses Finishing pembuatan taman lalu lintas yang berada di TK Kemala Bhayangkari Jl.Poros Malino Kelurahan Batangkaluku Kecamatan Sombaopu Kabupaten Gowa, Kamis (05/11/2020) sekitar pukul 16.00 Wita.

Di Taman Lalu Lintas ini terdapat berbagai rambu-rambu lalu lintas termasuk Lampu Traffic Light, Marka Jalan, Rambu Larangan, Rambu Perintah, Petunjuk, dan Taman Bermain 

Selain itu juga ada kolam ikan, taman dengan aneka bunga bermekaran dan sayur sayuran dengan sistem hidroponik.

Hal ini bertujuan untuk memberikan pendidikan dan pemahaman secara langsung di lapangan kepada anak-anak tentang pentingnya tertib dalam berlalu lintas sejak usia dini.

Maka anak-anak kelak memiliki kesadaran bahwa tertib dalam berlalu lintas itu sangat utama bahkan dijadikan sebagai kebutuhan, sehingga hal tersebut dapat menjadikan Budaya tertib berlalu lintas serta dapat meminimalisir tingkat kejadian Kecelakaan Lalu lintas khususnya di Wilayah Hukum Polres, pungkas AKP Mustari SH.

Di lain pihak Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto S.Ik mengapresiasi terobosan terobosan baru yang di lakukan jajaran sat lantas polres Gowa dalam menciptakan kamseltibcar lantas di Kabupaten Gowa. (Sain)


Kamis, November 05, 2020

Satlantas Polres Gowa Warnai Ops Zebra Hari ke 11 Berbagi ke Pengendara

METRO ONLINE,GOWA - Pada pelaksanaan Operasi Zebra 2020 memasuki hari ke sebelas ada pemandangan unik di traffic light perempatan Jalan Malino - Jalan Usman Salengke - Jalan Andi Malombassang Kelurahan Sungguminasa Kecamatan Sombaopu Kabupaten Gowa, Kamis (05/11/2020) sekitar pukul 08.00 Wita.

Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari SH bersama puluhan personilnya turun ke jalan membagikan air mineral dan roti untuk pengendara yang melintas di perempatan jalan tersebut.

Hal ini kami lakukan sebagai implementasi pelaksanaan operasi zebra 2020 yang lebih mengedepankan pendekatan preventif yang humanis.

Selain membagikan air mineral dan roti kami juga mengedukasi tentang tata cara yang baik dan benar sesuai amanat Undang undang no 2 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan.

Harapan kami dengan pendekatan preventif dan humanis ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas sehingga dapat menekan jumlah angka kecelakaan lalu lintas,pungkas AKP Mustari SH.

Di lain pihak kapolres Gowa AKBP Budi Susanto S.IK mengapresiasi kegiatan positif yang di laksanakan oleh jajarannya,orang nomor satu di Polres Gowa ini menaruh harapan dalam pelaksanaan tugas personil Sat Lantas Polres Gowa Wajib menggunakan alat pelindung diri guna mencegah penularan covid-19. (Sain)

Rabu, November 04, 2020

Hari Ke 10 Ops Zebra, Kasat Lantas Polres Gowa Pimpin Aksi Berbagi Ini ke Pengendara

METRO ONLINE,GOWA - Hari ke sepuluh pelaksanaan Operasi Zebra 2020 Satlantas Polres Gowa kembali membagikan Air mineral dan permen kepada pengendara yang melintas di perempatan Jalan Mesjid Raya - Jalan Sultan Hasanuddin- Jalan Andi Malombassang Kelurahan Sungguminasa Kecamatan Sombaopu Kabupaten Gowa, Rabu (04/11/2020) sekitar pukul 08.00 Wita.

Dalam kegiatan tersebut Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari SH bersama puluhan personelnya membagikan air mineral dan permen kepada pengemudi angkutan umum, tukang ojek, tukang becak, dan masyarakat yang kebetulan melintas di jalan tersebut.

Operasi zebra tahun ini berbeda dengan tahun tahun sebelumnya, operasi zebra tahun ini lebih mengedepankan pendekatan humanis, harapan kami, dengan upaya tersebut dapat mendekatkan Pihak Kepolisian Khususnya jajaran Sat Lantas Polres Gowa dengan masyarakat," ujar AKP Mustari.

Sehingga lahir kesadaran masyarakat untuk tertib berkendara sebab keselamatan adalah sebuah kebutuhan, tambahnya.

Di lain Pihak Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto S.Ik berharap masyarakat Kabupaten Gowa disiplin berkendara dengan mematuhi rambu rambu lalu lintas serta melengkapi surat surat kendaraan bermotor. (sain)

Selasa, November 03, 2020

Sulap Taman Lalu Lintas Jadi Lebih Keren, Personel Satlantas Polres Gowa Lakukan Ini

METRO ONLINE,GOWA - Guna menciptakan lingkungan bersih dan Indah Sat Lantas Polres Gowa melaksanakan korvey di area taman lalu lintas TK Kemala Bhayangkari Gowa Jalan Poros Malino Kecamatan Sombaopu Kabupaten Gowa, Selasa (03/11/2020) sekitar pukul 16.00 wita.

Terlihat beberapa Personel Sat Lantas Polres Gowa sedang mencabut rumput rumput liar, mengangkut tanah, menyapu, menanam bunga dan mengecat Taman.

KBO Sat Lantas Polres Gowa Iptu Ida Ayu Made SH menjelaskan kegiatan Korvey membersihkan lingkungan adalah sebagai implementasi Operasi Zebra 2020, dengan lingkungan sekitar yang bersih dan sehat secara tidak langsung kita dapat memutus mata rantai penularan covid-19.

Senada dengan hal tersebut, Kasat Lantas Polres Gowa menuturkan "Insya allah dalam waktu dekat kami akan melakukan pengecatan pada tembok sebelah selatan, membuat kolam ikan, kemudian memasang Replika Rambu Rambu Lalu lintas Contohnya Marka Jalan.

"Harapan kami dengan memberikan edukasi dan pengenalan rambu sejak dini dapat menumbuhkan kesadaran tertib berlalu lintas sehingga kelak dewasa akan menjadi warga yang tertib berlalu lintas," pungkas AKP Mustari SH. (Sain)

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved