-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Kamis, Juni 04, 2020

Jalankan Program Ketahanan Pangan, Polres Pelabuhan Budidaya Ikan Sunu dan Kerapu

Jalankan Program Ketahanan Pangan, Polres Pelabuhan Budidaya Ikan Sunu dan Kerapu

METRO ONLINE,MAKASSAR- -Kepolisian Resor Pelabuhan Makassar menjalankan program ketahanan pangan dengan budidaya ikan laut seperti Kerapu dan Sunu. Sebagai wujud kongkrit upaya menjaga ketersediaan pangan di tengah pandemi Covid-19.

Kegiatan Program Ketahanan Pangan Dampak Covid-19, dengan memelihara bibit ikan  Sunu dan Kerapu ini dihadiri Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muh Kadarislam Kasim diikuti Wakapolsek Ujung Tanah AKP Ismail, Kasat Pol Air AKP Iksan, Kasat Narkoba AKP Rudi, Kasat Intelkam AKP M. Nur, Kamis (04/6/2020). Di Perairan Wilayah Polres Pelabuhan Makassar.

Kapolres AKBP Kadarislam "Polres Pelabuhan Makassar menjalankan program ketahanan pangan dengan budidaya ikan laut. Sebagai upaya mendukung kebijakan Kapolri Jenderal Pol. Idham Aziz dalam menjaga ketersediaan pangan saat pandemi Covid-19"Ungkapnya

Lebih lanjut, AKBP Kadarislam pihaknya menyikapi dampak pandemi Covid-19 di semua lini kehidupan masyarakat, program ketahanan pangan tersebut dalam rangka untuk menjaga ketahanan pangan masyarakat serta  sebagai upaya Polri khususnya Polres Pelabuhan Makassar ikut membantu tugas pemerintah dalam mensosialisasikan program ketahanan pangan" jelas Kapolres Pelabuhan

Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muh Kadarislam Kasim menilai program pangan dalam membudidaya ikan Kerapu dan Sunu mampu membantu menjaga ketahanan pangan masyarakat ditengah pandemi covid 19, “Saya juga sudah perintahkan untuk seluruh jajaran Polsek Polres Pelabuhan untuk memanfaatkan lahan yang ada untuk melaksanakan program ketahanan pangan , ada polsek yang membudidayakan atau ternak ikan Lele, menanam sayur-sayuran" Ucap AKBP Kadarislam. (ril/Aldi)

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved