-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Kamis, April 18, 2024

Tekan Tingginya Angka Pelanggaran Lalu Lintas, Satlantas Polres Luwu Melaksanakan Binluh Ke Para Sopir Angkutan Umum

METRO ONLINE Luwu - Satuan Lalu Lintas Polres Luwu, laksanakan kegiatan binluh (Pembinaan dan Penyuluhan) kepada para pengemudi angkutan umum, bertempat di Jalan Trans Sulawesi, Kec. Belopa. Kamis (18/4/24).

Diketahui kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya dalam menekan tingginya angka pelanggaran lalu lintas terkait muatan barang berlebih, dan penggunaan angkutan pribadi tidak sesuai peruntukannya.

Kasatlantas Polres Luwu AKP Jumanto Agung, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksnakan oleh unit Kamsel (Keamanan dan Keselamatan) Satlantas Polres Luwu, dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan baik itu kepada sopir maupun kepada penumpang angkutan umum.

Lebih lanjut Jumanto Agung menyampaiakan bahwa, adapun penyampaian dan himbaun kami dalam kegiatan binluh tersebut diantaranya : 

1. Kami menghimbau kepada seluruh pengemudi muatan pick up, untuk menghentikan kebiasaan melakukan pemuatan barang berlebih ( Over load ).

2. Untuk pengemudi mobil pribadi (Omprengan) tidak diperbolehkan memuat penumpang dan menyalahgunakan fungsi kendaraan apalagi memuat barang berlebih.

3. Kepada penumpang mobil pribadi (Omprengan) agar tidak mengulangi hal serupa dilain waktu, guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kami berharap kegiatan yang rutin kami laksnakan ini, diharapkan mampu mengurangi pelanggaran serupa dilain waktu, sehingga kedisiplinan berlalu lintas benar-benar bisa dipahami dan diindahkan oleh seluruh pengguna jalan, serta semoga dapat mencegah angka kecelakaan lalu lintas dan korban fatalitas akibat kecelakaan lalulintas”. Ucap Kasat Lantas Polres Luwu.


Editor : Muh Sain 

Rabu, April 17, 2024

Telah dibuka Pendaftaran Polri, SDM Polres Luwu : Negara dan Bangsa Menunggu Darma Baktimu Remaja Luwu Ayo Bergabung Bersama Polri

METRO ONLINE Luwu - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), resmi membuka pendaftaran penerimaan Polri 2024 jalur Akademi Kepolisian (Akpol), Bintara, dan Tamtama.

Untuk jadwal penerimaan Jalur Bintara dan Tamtama sendiri dimulai sejak tanggal 4 April sampai dengan 25 April 2024, sedangkan untuk jalur Akpol mulai dari tanggal 26 Maret sampai dengan 19 April 2024.

Untuk Polres Luwu sendiri animo pendaftar calon anggota Polri baik secara keseluruhan sampai saat ini telah mencapai 76 orang untuk calon Bintara PTU (Polisi Tugas Umum), 9 orang calon Akpol , dan tamtama Polri 9 orang.

Hal tersebut membuat Polres Luwu khususnya bagian SDM disibukkan dengan persiapan pendaftaran yang cukup membludak.

Seperti pada Rabu (17/4/24), sejumlah peserta pendaftaran calon anggota Polri yang telah melakukan pendaftaran secara online akan selanjutnya melaksanakan kembali verifikasi di Polres Luwu khususnya Bagian SDM.

Ipda Ibrahim. A.M, S.An., selaku ketua Tim Pemeriksa Administrasi pendaftaran Polri untuk Polres Luwu, mengatakan jika usai pendaftaran online dan telah memenuhi syarat tinggi badan dan umur, selanjutnya akan melaksanakan verifikasi dan menunggu pengumuman untuk tahapan pemeriksaan administrasi lanjutan sebelum diberangkatkan menuju Polda untuk tahapan tes selajutnya.

“Untuk para pendaftar calon anggota Polri baik dari Jalur Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri yang telah melaksanakan verifiikasi selanjutnya akan menunggu pengumuman dan akan dilaksnakan pemeriksaan berkas di Polres Luwu oleh instansi yang Kompeten, seperti Dinas Dukcapil yang akan memeriksa identitas Calon anggota Polri, Dinas Pendidikan yang akan memeriksa Ijazah para calon anggota Polri tersebut.” Ujar Ipda Ibrahim.

“Dikesempatan in juga kami sampaikan untuk Remaja Luwu yang berminat menjadi anggota Polri, masih ada kesempatan untuk melakukan pendaftaran dan untuk info selanjutnya bisa langsung mendatangi Polres Luwu Bagian SDM atau mengakses di website penerimaan Polri https://www.penerimaan.polri.go.id. Bangsa dan Negara Menunggu Darma Baktimu” Ucap Ipda Ibrahim.


Editor : Muh Sain 

Selasa, April 09, 2024

Kapolres Luwu Himbau Waspada Microsleep Bagi Pengendara Jarak Jauh, AKBP Arisandi : Silahkan Manfaatkan Pos Kepolisian Untuk Istirahat

METRO ONLINE Luwu - Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si didampingi Ibu Ketua Cabang Bhayangkari Luwu Ny. Rise Arisandi melaksanakan pengecekan Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Operasi Ketupat 2024 Polres Luwu pada Selasa sore (9/4/2024).

Pengecekan tersebut dilakukan pada Pospam Ponrang dan Posyan Barambing Kecamatan Suli untuk memastikan kesiapsiagaan personil jelang malam takbiran dan jelang hari raya Idul Fitri 1445 H. 

Diketahui dalam Operasi Ketupat 2024 dalam rangka pengamanan arus mudik dan arus balik, Polres Luwu telah menyiapkan 4 pos yang terdiri dari 1 pos pelayanan di lokasi Sentra IKM Barambing kecamatan Suli, 2 pos pengamanan di wilayah kecamatan Ponrang dan kecamatan Walenrang serta 1 pos terpadu di Bandara I Lagaligo kecamatan Bua. Semua pos tersebut dalam rangka mendekatkan pelayanan kepolisian kepada masyarakat yang akan merayakan hari raya Idul Fitri.

Dalam kunjungannya, Kapolres Luwu bersama Ketua Cabang Bhayangkari Luwu dan para pejabat utama Polres Luwu berkesempatan memberikan bingkisan kepada para personil yang berjaga di Pos guna mendukung tugas-tugas pelayanan personil kepada masyarakat.

“Sekali lagi kami menghimbau kepada masyarakat yang menempuh perjalanan mudik agar tidak sungkan untuk singgah dan istirahat di pos-pos kepolisian yang ada untuk beristirahat sejenak ataupun juga memeriksakan kondisi kesehatannya. Waspada terhadap bahaya microsleep dalam berkendara dalam jarak tempuh yang jauh." Ujar Arisandi.

Turut hadir dalam peninjauan Pospam dan Posyan Operasi Ketupat 2024 Polres Luwu, Wakapolres Luwu Kompol La Makkanenneng, Kabag Ops AKP Ahmad, S.Sos, Kasat Lantas AKP Jumanto Agung, Kasat Reskrim AKP Saleh, S.H., Kasat Intelkam AKP Sumarre Usman dan Kanit Regident IPTU Asdar serta Pengurus Bhayangkari Cabang Luwu.


Editor : Muh Sain 

Jumat, April 05, 2024

Kasat Lantas Polres Luwu Akp Jumanto Agung Pasang Spanduk Himbauan Dan Beri Penyuluhan Keselamatan Berlalulintas

METRO ONLINE Luwu - Operasi Ketupat dalam rangka pengamanan mudik dan hari raya idul fitri 1445 H, telah berjalan. Satuan Lalu Lintas  Polres Luwu laksanakan Pembinaan dan Penyuluhan kepada para pengendara kendaraan bermotor serta memasang spanduk himbauan serta petunjuk lokasi Pos Pelayanan dan Pengamanan. Jumat (5/4/24).

Diketahui Operasi Ketupat 2024 ini, akan berlangsung selama 13 hari mulai dari tanggal 4 sampai dengan 16 April 2024, untuk Polres Luwu sendiri sejumlah 182 orang personil gabungan akan dilibatkan dalam kegiatan operasi tersebut.

Pada Operasi Ketupat 2024 tahun ini Polres Luwu akan menggelar 4 pos yang terdiri dari 1 pos pelayanan di lokasi Sentra IKM Barambing kecamatan Suli, 2 pos pengamanan di wilayah kecamatan Ponrang dan kecamatan Walenrang serta 1 pos terpadu di Bandara I Lagaligo kecamatan Bua. Sejumlah 182 orang personil gabungan akan dilibatkan dalam kegiatan operasi tersebut.

Dalam kegiatan tersebut Kasat Lantas Polres Luwu AKP Jumanto Agung, S.H., M.H., bersama personilnya, serta didampingi juga oleh Personil Dinas Perhubungan dan Jasa Raharja, melaksanakan penyuluhan dan pemasangan spanduk 500 m hingga 1 Km dari arah utara dan selatan sebelum Pos Pelayanan dan Pengamanan.

Kasat Lantas Jumanto Agung menyampaikan bahwa kegiatan pemasangan Spanduk himbuan dan petunjuk ini, dalam rangka memberikan infromasi kepada para pemudik nantinya, serta tak luput juga dirinya memberikan Penyuluhan keselamatan berlalu lintas kepada para pengendara bermotor yang melintas.

“Kami berharap spanduk yang terpasang sebelum pos dari arah utara dan selatan dapat memberikan informasi lebih awal kepada pemudik nantinya, dan jika dalam keadaan lelah atau letih para pemudik dapat beristirahat di Pos pelayanan tersebut sembari dapat juga memeriksakan kondisi kesehatannya kepada petugas medis yang berjaga di setiap pos pelayanan dan pengamanan”. Ucap AKP Jumanto Agung.

“Dikesempatan ini juga kami sampaikan penyuluhan kepada para pengendara bermotor baik roda dua maupun roda empat yang melintas agar tetap memperhatikan jarak aman dalam berkendara, serta mengingat tingginya volume kendaraan yang melintas seluruh pengguna jalan diwajibkan untuk mengurangi laju kendaraan dan tetap konsentrasi dalam berkendara.” Tutup Jumanto.


Editor : Muh Sain 

Sabtu, Maret 16, 2024

Polres Luwu Bubarkan Aksi Balap Liar Dan Amankan Motor Yang Terlibat Hingga Lebaran

METRO ONLINE Luwu - Satsamapta Polres Luwu mengamankan beberapa unit sepeda motor yang terlibat balapan liar dan menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi di sekitaran traffict light lapangan Andi Djemma Belopa, Kamis (14/3/2024).

Diketahui pada bulan ramadhan, aksi balap liar tersebut kerap dilaksanakan di pagi hari setelah sahur, pelakunya didominasi oleh kalangan remaja dari pelajar SMP sampai SMA. Aksi ini sudah dilarang oleh pihak kepolisian dari Polres Luwu karena selain membahayakan diri sendiri, juga berpotensi mengganggu lalu lintas dan membahayakan pengguna jalan yang lain.

Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si., mengatakan pihaknya akan terus melaksanakan rangkaian kegiatan operasi penertiban balapan liar tersebut selama bulan puasa. Pihaknya tidak segan-segan memberikan tindakan serius kepada para pelanggar aturan atau mereka yang sengaja melakukan aksi balapan liar.

"Dalam bulan ramadhan ini masyarakat pasti akan disibukkan dengan banyak kegiatan ibadah setiap hari di sepanjang waktu. Oleh karenanya kita perlu mengingatkan anak-anak remaja kita agar toleransi dan menjaga kekhusu'an beribadah sebagian besar masyarakat kita dengan tidak melakukan balap liar yang menimbulkan polusi suara dari knalpot racing yang digunakan, juga termasuk penggunaan petasan." Ungkap AKBP Arisandi.

Kapolres Luwu menambahkan bahwa pihaknya telah menerjunkan puluhan personil untuk melakukan pengamanan pada pelaksanaan sholat taraweh di masjid-masjid dan patroli pada jam rawan sampai memasuki waktu subuh. Hal tersebut guna mencegah potensi gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi seperti pencurian, aksi tawuran, pelemparan kendaraan termasuk balap liar.

"Kendaraan yang terjaring dalam aksi balap liar dipastikan akan ditahan di Polres Luwu hingga hari raya Idul Fitri. Jadi jaga motornya, jangan sampai lebaran di Polres Luwu.” Tutup AKBP Arisandi.


Editor : Muh Sain 

Kamis, Februari 22, 2024

Kapolres Luwu AKBP Arisandi Hadiri Pelantikan Penjabat Bupati Luwu

METRO ONLINE Makassar - Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. hadiri acara pengambilan sumpah dan pelantikan Penjabat Bupati Luwu, bertempat di Aula Tudang Sipulung Rujab Gubernur Sulsel, Rabu (21/02/24).

Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan Dr. Bahtiar Baharuddin M.Si. secara resmi melantik Drs. Muhammad Saleh sebagai Pj. Bupati Luwu dan Andi Bataralifu sebagai Pj. Bupati Wajo yang dirangkaikan dengan pelantikan Penjabat Ketua TP PKK dan pengukuhan Penjabat Ketua Dekranasda Kabupaten Luwu dan Kabupaten Wajo.

Diketahui bahwa Drs. Muhammad Saleh, M.Si. sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Provinsi Sulawesi Selatan. Pria kelahiran Lappariaja, Kabupaten Bone, pada tanggal 17 Juli 1969 ini diketahui telah meniti berbagai jabatan dari berbagai tingkatan dan eselon. Perjalanan karirnya selama 25 tahun banyak diabdikannya pada lingkup pemerintah Kabupaten Bone sebelum kemudian ditarik ke Provinsi Sulawesi Selatan.

Drs. Muhammad Saleh, M.Si. menggantikan Bupati Luwu sebelumnya yaitu Dr. Drs. H. Basmin Mattayang, M.Pd. yang berakhir masa jabatannya pada 15 Februari 2024.

Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Luwu Ny. Rise Arisandi mengucapkan selamat dan sukses kepada Pj Bupati Luwu dan Pj. Ketua TP PKK yang baru.

"Selamat bertugas Puang, segenap jajaran Polres Luwu tentu siap membangun sinergi dan kolaborasi bersama demi Luwu yang tetap aman dan kondusif dalam segi harkamtibmas, serta kian maju dalam pertumbuhan ekonominya." Ungkap Arisandi.

Kapolres Luwu bersama segenap jajaran juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Bapak Drs. H. Basmin Mattayang, M.Pd. dan almarhum Syukur Bijak, S.E. atas segala dedikasi, kerja keras dan kontribusinya dalam membangun daerah Kabupaten Luwu sepanjang masa baktinya pada tahun 2019 - 2024.

Turut hadir dalam kegiatan pelantikan tersebut, Ketua DPRD Prov.Sulsel Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.H., Wakapolda Sulsel Brigjen Pol. Chuzaini Pattopoi, SStMK., Kasdam XIV Hasanuddin, Sekda Kabupaten Luwu Drs. H. Sulaiman, segenap Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Luwu, Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Luwu dan segenap Camat se-Kabupaten Luwu.


Editor : Muh Sain 

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved