-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Rabu, Juli 27, 2022

Kapolres Palopo Lakukan Safari Subuh di Masjid Nurur Rahmah

Kapolres Palopo Lakukan Safari Subuh di Masjid Nurur Rahmah

METRO ONLINE, PALOPO - Kapolres Palopo AKBP DR (C) H.Muh. Yusuf Usman, S.H, S.I.K, M.T melakukan safari subuh sekaligus berikan Al-Quran kepada Pengurus Masjid Nurur Rahmah  Kelurahan Boting, Kecamatan Wara, Kota Palopo. Rabu (27/07/2022). 

Dalam kesempatan tersebut, Pengurus Masjid mengucapkan terimaksih atas berkenanya Bapak Kapolres Palopo berkunjung ke Masjid Nurur Rahmah Kelurahan Boting Kecamatan Wara Kota Palopo, hal ini suatu kehormatan dan kebanggaan terhadap masyarakat pada khususnya yang nantinya bisa memberikan Pesan Kamtibmas dan bincang santai bersama warga dalam program sapa Kapolres Palopo. 

Usai Shopat Subuh bersama, dalam Pesan Kamtibmas, sebelumnya Kapolres Palopo mengucapkan terimakasih kepada pengurus Masjid “subuh ini saya hadir disini dalam rangka Safari Subuh,” kata Kapolres Palopo. 

Pada kesempatan tersebut juga, Kapolres Palopo mengajak umat islam untuk membantu kepolisian dalam menjaga Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Palopo. 

"Kami mohon kerjasamanya dalam memberikan informasi kepada kepolisian apabila terjadi permasalahan di masyarakat dan sebisanya permasalahan tersebut bisa diselesaikan baik oleh Polsek jajaran, Polres Palopo atau Bhabinkamtibmas setempat,” ucapnya. 

“Kami dari Kepolisian Polres Palopo siap mejaga keamanan dan ketertiban serta mohon diinformasikan kepada sanak keluarga agar vaksin dalam melawan Covid - 19, walaupun Kota Palopo dianggap aman namun tetap lakukan anisipsi sedini mungkin yang bisa terjadi", imbuhnya. 

Selanjutnya Kapolres Palopo bersama PJU dan Personil Polres Palopo lainnya yang mengikuti syafari Subuh melaksanakan Sapa Kapolres Palopo bersama pengurus Masjid, tokoh agama, tokoh masyarakat dan jemaah Masjid setempat. 

Sembari berdiskusi dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat serta masyarakat setempat dalam bincang bincang santai untuk penyelesaian masalah yang ada di sekitar Wilayah tersebut, Kapolres Palopo juga menyumbangkan Al Quran yang diterima langsung oleh Pengurus Mesjid sebagai wujud agar masyarakat sekitar dapat Memakmurkan meajid serta selalu mengingat Allah SWT. 


Editor: Muh. Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved