Rutan Pangkep Tingkatkan Pengawasan Lewat Tes Urine Petugas dan Warga Binaan

Advertisement

Rutan Pangkep Tingkatkan Pengawasan Lewat Tes Urine Petugas dan Warga Binaan

Kamis, 08 Januari 2026

METRO ONLINE Pangkep - Sebagai bentuk keseriusan dalam memerangi penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba, Rutan Kelas IIB Pangkep menggelar tes urine bagi petugas dan warga binaan, Selasa (7/1). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai langkah deteksi dini sekaligus penguatan komitmen integritas jajaran Rutan Pangkep.

Tes urine merupakan bagian dari upaya preventif untuk memastikan lingkungan Rutan Pangkep tetap bersih dan bebas dari Narkoba. Kepala Pengamanan Rutan Pangkep, Abd Jalil, menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya bersifat seremonial, melainkan bentuk pengawasan nyata.


“Kami ingin memastikan seluruh unsur di Rutan Pangkep, baik petugas maupun warga binaan, tidak terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba,” tegasnya.


Proses pengambilan sampel hingga pemeriksaan dilakukan oleh tim kesehatan sesuai dengan ketentuan dan standar kesehatan yang berlaku. Hasil pemeriksaan menunjukkan seluruh peserta tes dinyatakan negatif dari penggunaan Narkoba. Hasil tersebut menjadi cerminan dari upaya pembinaan dan pengawasan yang terus dilakukan.


Rutan Pangkep berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan serupa secara berkala serta memperkuat pengawasan internal. Diharapkan melalui langkah ini, seluruh jajaran Pemasyarakatan dapat terus menjaga marwah institusi dan berperan aktif dalam upaya pemberantasan penyalahgunaan Narkoba.


Editor : Muh Sain