-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar

Rabu, November 04, 2020

Kapolres Enrekang Kumpulkan Para Bhabinkamtibmas, Ini yang Disampaikan

Kapolres Enrekang Kumpulkan Para Bhabinkamtibmas, Ini yang Disampaikan


METRO ONLINE,ENREKANG -- Kapolres Enrekang AKBP Dr.Andi Sinjaya, S.H., S.IK., M.H melaksanakan kegiatan tatap muka dan silaturahim dengan para personel bhabinkamtibmas jajaran Polres Enrekang, Rabu (04/11/20).

‘Turut hadir, Kasat Binmas Polres Enrekang AKP Yulianus Teddang, S.H serta diikuti oleh seluruh Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas jajaran Polres Enrekang di Aula Wira Pratama Polres Enrekang.

Kapolres Enrekang dalam arahannya mengatakan merasa sangat bangga dan beruntung bisa berada di depan rekan-rekan sebagai bapak, saudara rekan-rekan di dalam lingkungan kita ini Polres Enrekang.

"Tak kenal maka Tak Sayang, maka dari itu kita laksanakan kegiatan tatap muka ini. Saya tahu betul saya ini tidak ada artinya tanpa bantuan dari rekan-rekan sekalian" Jelasnya.

"Tantangan bagi bhabinkamtibmas adalah harus bergabung di dalam masyarakat dan dianggap mereka sebagai keluarga sehingga nantinya masyarakat pun akan menganggap kita sebagai keluarganya dan kita dapat mendengarkan segala keluh kesah mereka"  Ungkapnya.

Beliau menambahkan, Saya sebagai kapolres tidak ada apa-apanya tanpa bantuan rekan-rekan bhabinkamtibmas karena Bhabinkamtibmas merupakan perpanjangan tangan sehingga kita harus membangun jaringan komunikasi yang baik maka dari itu jangan ada jarak diantara kita.

Sebelum mengakhiri AKBP Dr.Andi Sinjaya, S.H., S.IK., M.H., berpesan untuk seluruh bhabinkamtibmas dalam pelaksanaan tugas untuk selalu menjaga diri baik-baik, tetap mematuhi protokol kesehatan dan kedepannya untuk selalu disiplin.


Editor : Muh Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved