-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar

Kamis, Juni 03, 2021

BPD Desa penuba Lantik Panitia Pilkades 2021 ini pesannya?

BPD Desa penuba  Lantik Panitia Pilkades 2021  ini pesannya?

METRO ONLINE LINGGA+-Pelantikan pengambilan sumpah janji Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD),desa penuba kecamatan Selayar berjalan lancar,kegiatan di laksanakan di Aula gedung PKK Desa penuba, pada kamis (03/03/2021).

Kegiatan di  Dihadiri oleh :Kasi Pemerintahan Kec.Selayar Santon Antoni,Kepala Desa Penuba Safri dan staf,ketua BPD desa penuba Abu bahzar beserta anggota,Polsek Daik Lingga Polres Lingga Aipda Andi Saputra, Bamin kapolsubsektor penuba Polres Lingga Bripda Andika Laksono,anggota LPM,anggota PPKD yang dilantik,Kepala Dusun Se-Desa Penuba,RT dan RW ,Toga, Toda dan Tomas Desa Penuba

Kasi pemerintahan kecamatan Selayar Santon antoni  dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua peserta yang hadir

Pada kegiatan pelantikan PPKD desa penuba, meskipun di saat ini kita terdampak dengan Pandemi Covids - 19, kita tetap harus melaksanakan tugas dengan SOP dan Tetap Mematuhi Protokol Kesehatan dengan Cara 5 M. 

Dilanjutkan penyampaian dari ketua BPD desa penuba Abu Bahzar juga menyampaikan:,Sesuai tahapan harus Melaksanakan Pengambilan Sumpah Janji PPKD.

Ia juga berharap pesta  pemilihan Pilkades serentak pada bulan juli mendatang bisa berjalan lancar aman, damai,dan sukses menghasilkan kades yang benar-benar pilihan warga, tentu yang amanah dan terbaik bagi warga desa dan kepada panitia yang sudah di Lantik pada hari iniagar bisa bekerja sesuai tahapan dan aturan yg ada serta netral,pungkasnya

Pada kesempatan tersebut, kapolsubsektor penuba Aipda Andi Saputra menghimbau kepada masyarakat, khususnya panitia dan perangkat desa, jika timbul permasalahan, para calon harus bisa mereda dan diselesaikan jangan sampai berkepanjangan.

Kami dari pihak Kepolisian hanya bertugas menjaga kondusifitas. Selebihnya, masyarakat yang harus bisa menciptakan situasi yang aman di lingkungannya. Sebisa mungkin hindari konflik, baik antar calon maupun antar pendukung. Tetaplah pelaksanaan Pilkades dalam suasana damai,” pesan Aipda Andi Saputra,

Dalam suasana kegiatan tetap mengikuti protokol kesehatan,semua para peserta yang hadir menggunakan masker, situasi dalam keadaan aman dan terkendali.


Laporan: Effendi

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved