-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Sabtu, Oktober 31, 2020

Kunjungan Ke Polsek Anggeraja, Kaporles Enrekang Tekankan Ini

Kunjungan Ke Polsek Anggeraja, Kaporles Enrekang Tekankan Ini

 

METRO ONLINE,ENREKANG -- Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.IK., M.H., melakulan kunjungan kerja ke salah satu Polsek yaitu Polsek Anggeraja. Kunjungan di sambut langsung Kapolsek Anggeraja Polres Enrekang IPTU Lukman, S.H., Sabtu (31/10/20).

Kunjungan kerja Kapolres Enrekang ke Polsek Anggeraja tersebut merupakan rangkaian program kerja Kapolres Enrekang guna melakukan silaturrahmi dan pendekatan terhadap personil Polsek sekaligus memberikan motovasi kepada seluruh anggota Polsek Anggeraja Jajaran Polres Enrekang agar dapat melaksanakan tugas dengan baik dan profesional.

Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.IK., M.H., menyampaikan tujuan kunjungan kerja tersebut merupakan salah satu Program Polres Enrekang untuk mengetahui secara langsung keadaan personil yang ada serta situasi di Wilayah Hukum Polsek Anggeraja dengan memeriksa bangunan disekitar mako, ruangan kerja, dan ruang tahanan serta melakukan pemasangan masker kepada masyarakat sekitar Polsek Anggeraja.

"Kita ini pelayan masyarakat, kita ini pelindung masyarakat, kita ini pengayom masyarakat, jadi sudah sepatutnya kita memberikan yang terbaik untuk masyarakat kita', tuturnya di hadapan seluruh personel Polsek jajaran. 

"Buat masyarakat kita nyaman dan percaya akan keberadaan kita", Harapnya.

Kapolres Enrekang menambahkan untuk seluruh personel selalu melakukan pembenahan dan saling mengevaluasi kinerja masing-masing. 'Terapkan SOP yang ada' pungkasnya

Mengakhiri kunjungannya, Kapolres Enrekang berpesan untuk tetap memperhatikan Protokol kesehatan dan gencar melaksanakan Operasi Yustisi serta untuk kebersihan mako untuk tetap di perhatikan" Tutupnya


Editor : Muh Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved