-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Minggu, Oktober 20, 2019

Kapolres Enrekang Monitoring Ke Sejumlah Gereja Antisipasi gangguan Kamtibmas

 Kapolres Enrekang Monitoring Ke Sejumlah Gereja Antisipasi gangguan Kamtibmas


METRO ONLINE ENREKANG --  Untuk memastikan kondisi keamanan di wilayah hukum Polres Enrekang, Kapolres Enrekang AKBP Ibrahim Aji Melakukan Kontrol dan Monitoring di Sejumlah Gereja di Kabupaten Enrekang, Minggu (20/10/2019) Pagi.

Turut mendampingi Kapolres Enrekang,  Kasat sabhara polres Enrekang AKP RUSLI SH, Kasat Binmas polres Enrekang AKP YULIANUS TE’DANG SH, kapolsek enrekang AKP ANTONIUS T S,Pd dan KBO lantas IPDA MUSTAFA AZIZ SH.

Dalam kunjungannya di Gereja Toraja Jemaat Immanuel Enrekang Lingk. Bamba Kel. Pussereng Kec. Enrekang, Kapolres Enrekang AKPB. Ibrahim Aji mengatakan, kunjungannya tersebut di laksanakan untuk memastikan kondisi keamanan di wilayah hukum Polres Enrekang dan memberi rasa aman kepada Masyarakat.
“Mengantisipasi gangguan Kamtibmas yang akan terjadi menjelang pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden terpilih yang di jadwalkan di lantik hari ini, kami dari polres Enrekang berupaya semaksimal mungkin memberi rasa aman kepada seluruh masyarakat enrekang.”  jelas Kapolres Enrekang AKBP Ibrahim Aji

Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untu bersama sama menjaga keamanan di hari yang bertepatan dengan pelantikan presiden dan wakil presiden,” tutupnya


Editor : Muh Sain / Sukardi

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved