-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Rabu, Agustus 24, 2022

Satlantas Polres lingga Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas di Sekolah SMA dan SMP di kecamatan selayar

 Satlantas Polres lingga Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas di Sekolah SMA dan SMP di kecamatan selayar

METRO ONLINE LINGGA--Personel Satuan Polisi Lalu Lintas Polres lingga  melakukan sosialisasi tertib berlalu lintas di sekolah SMP N1 dan SMA  N 3 lingga di kecamatan Selayar kabupaten lingga Kepri pada Rabu (24/08/2022)

Kegiatan sosialisasi ini di lakukan sebagai upaya pencegahan terjadinya kecelakaan di jalan raya yang di hadiri kepala sekolah dan Kapolsubsektor penuba yang di wakili Bripda Andika Laksono,Bripka Samsurizal (PS.Kanit Kamsel) dan Bripda Panji Setiawan (Banit Kamsel) Satlantas Polres Lingga

Adapun tema dalam sosialisasi ini adalah “Keselamatan Untuk Kemanusiaan STOP PELANGGARAN DAN KECELAKAAN”

Kegiatan sosialisasi ini di pimpin langsung  oleh PS.kanit kamsel Bripka Samsurizal.

Bripka Samsurizal menambahkan untuk sosialisasi ke sekolah-sekolah akan terus digencarkan mulai dari tingkat pendidikan anak usia dini hingga sekolah menengah tingkat atas

Hal ini dilakukan mengingat masih banyaknya pelajar yang menggunakan sepeda motor tanpa memakai helm, ditambah lagi saat pergi maupun pulang sekolah jalan raya dalam keadaan ramai 

Kecelakaan yang terjadi di jalan raya masih didominasi usia pelajar, kami harapkan melalui sosialisasi ini mampu memberikan pemahaman kepada generasi muda akan pentingnya menaati aturan berlalu lintas.

Pada kesempatan itu juga menyampaikan terkait program yang sedang dijalankan Satlantas yaitu bulan tertib dalam berkendraan ,tutupnya.


Penulis : Effendi

Sumber: Bripka Samsurizal

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved