-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Sabtu, Agustus 27, 2022

Pangdam XIV Hasanuddin Lantik 2500 Warga Pangkep Untuk Komcad Pertahanan Negara Angkatan 2022

Pangdam XIV Hasanuddin Lantik 2500 Warga Pangkep Untuk Komcad Pertahanan Negara Angkatan 2022

METRO ONLINE, PANGKEP - Pangdam XIV/Hsn Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki, SH., MH melantik 500 Orang Komcad Pertahanan Negara TA. 2022 dimana di dalamnya 44 orang Warga Kab. Pangkep di lapangan Sapta Marga Mako Rindam XIV/Hsn Jl. Poros Malino Dusun Wirabuana Desa Mata Allo, Kec. Bontomarannu Kab. Gowa. 

Menteri Pertahanan RI Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto yang diwakili oleh Pangdam XIV/Hsn sekaligus membacakan amanat tertulisnya mengatakan bahwa sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas kesiapan dan kerelaan untuk ikut serta menjadi bagian dari Komponen Cadangan. 

"Ini merupakan wujud tanggung jawab bersama akan pentingnya kesadaran Bela Negara bagi seluruh Rakyat Indonesia. Mengingat Bela Negara bukan hanya menjadi tanggung jawab Pemerintah dalam hal ini Kemhan, TNI dan Polri semata namun Bela Negara merupakan tugas dan kewajiban kita semua sebagai Warga Negara Indonesia dimanapun berada, apapun pendidikan, profesi atau pekerjaan kita. Semua memiliki hak, kewajiban dan kesempatan yang sama untuk Bela Negara", Ujarnya. 

Lebih lanjut Menhan mengatakan, secara geografis, Indonesia memiliki posisi Strategis dimana potensi ancaman militer atau kemungkinan terjadinya perang konvensional masih mungkin terjadi. Sehingga diperlukan kemampuan Negara untuk menata, menyiapkan dan menggunakan segala sumber daya serta sarana prasarana yang dimiliki untuk kepentingan Nasional. 

Eksistensi sebuah negara sangat bergantung kepada kemampuan Bangsa tersebut dalam mempertahankan diri dari setiap ancaman dan gangguan, baik dari luar maupun dari dalam negara itu sendiri. Oleh karenanya, Pemerintah Indonesia telah mengakomodir sistem Pertahanan Negara yang dipersiapkan secara dini dalam Sistem Pertahanan dan Keamanan Rakyat Semesta (Sishankamrata) melalui usaha pengelolaan seluruh sumber daya nasional sebagai satu kesatuan pertahanan untuk menanggulangi acaman. 

"Sebagai bagian Strategis dari Sishankamrata, Komponen Cadangan merupakan sumber daya nasional yang telah disiapkan untuk di kerahkan melalui mobilisasi guna memperbesar dan memperkuat kekuatan dan kemampuan Komponen Utama” yang mampu bekerjasama dengan komponen-komponen lain dalam meningkatkan keamanan dan stabilitas pada pelaksanaan tugas ke depan. DaÅ‚am prosesnya harus didasarkan pada kebutuhan dan kemampuan kekuatan pertahanan Negara Indonesia dalam memadukan antara kekuatan Militer dan Non Militer", Tegas Menhan. 

Dalam rangka pembentukan 2400 orang Komponen Cadangan Tahun 2022, maka dilaksanakan kegiatan latihan Dasar Militer (Latsarmil) selama 3 bulan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di wilayah Rayon I (Pulau Jawa) rayon Il (Pulau Sumatra) dan Rayon III (Pulau Kalimantan). 

"Dengan kegiatan ini, diharapkan para anggota Komponen Cadangan dapat melaksanakan tugas pada saat mobilisasi, sehingga mampu memperbesar dan memperkuat kekuatan komponen utama dalam menghadapi ancaman", Harapnya. 

Status menjadi anggota Komponen Cadangan bagi ASN/karyawan/ buru selama menjalani masa aktif tidak menyebabkan pemberhentian atau putusnya hubungan kerja dengan instansi/ perusahaan tempat bekerja, begitu pula bagi mahasiswa, tidak akan kehilangan status sebagai Mahasiswa dan tetap akan memperoleh hak akademisnya. 

Selanjutnya tidak hanya berhenti sampai disini, setelah penutupan Latsarmi hari ini, akan dilanjutkan dengan materi latihan pembulatan Komponen Cadangan. Kegiatan tersebut merupakan latihan dan pembelajaran lanjutan dalam rangka memperoleh sumber daya manusia yang berkualitas serta untuk melihat sampai sejauh mana tingkat keberhasilan pemahaman selama mengikuti Latsarmil di Satuan Pendidikan Matra Darat, Laut dan Udara. Pada akhirnya, para anggota Komponen Cadangan mampu menerapkan ilmu pengetahuan dan keterampilan secara teori maupun praktek di lapangan dengan baik dan benar. 

Masa aktif Komponen Cadangan hanya pada saat pelatihan dan mobilisasi. Akan tetapi, anggota Komponen Cadangan harus selalu siaga jika dipanggil oleh Negara,  Komponen Cadangan dikerahkan bila negara dalam darurat militer a



Editor: Muh. Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved