METRO ONLINE Tolitoli, 28 Oktober 2024- Kepala Lembaga Pemasyarakatan kelas IIB Tolitoli, Muhammad Ishak, melakukan kunjungan langsung ke tempat Bimbingan Kerja (Bimker) yang berada di lingkungan Lapas Tolitoli. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau secara langsung kegiatan pelatihan kerja yang sedang dijalankan oleh para warga binaan.
Dalam kunjungannya, Kalapas Tolitoli meninjau berbagai kegiatan pelatihan kerja, seperti kerajinan tangan, pertukangan dan pengelasan. "Kami berkomitmen untuk memberikan bekal keterampilan kepada warga binaan agar mereka memiliki keahlian yang dapat membantu mereka setelah kembali ke masyarakat," ujar Muhammad Ishak.Pelatihan kerja di Bimker Lapas Tolitoli ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan dan membentuk mental kerja yang positif bagi warga binaan. "Kami akan terus memantau dan mendukung kegiatan ini agar berjalan dengan baik dan memberikan hasil yang maksimal," tambahnya.
Beberapa warga binaan yang mengikuti pelatihan mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan ini. "Dengan pelatihan ini, kami berharap dapat memiliki keterampilan yang berguna saat kami kembali ke masyarakat nanti," ujar salah satu warga binaan.
Melalui program bimbingan kerja ini, Lapas Tolitoli berupaya menjalankan fungsinya untuk mendidik dan membina warga binaan agar siap beradaptasi dan berkontribusi positif di masyarakat.
Editor : Muh Sain