-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Sabtu, April 01, 2023

Pastikan Pelayanan Prima Terlaksana Dengan Baik, Karutan Kelas IIB Pangkajene Tegur Sapa Keluarga Warga Binaan

Pastikan Pelayanan Prima Terlaksana Dengan Baik, Karutan Kelas IIB Pangkajene Tegur Sapa Keluarga Warga Binaan

METRO ONLINE, PANGKAJENE - Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Pangkajene Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Selatan, Hakim Sanjaya kembali menyapa langsung pengunjung sekaligus keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Rabu (29/03/2023).

Karutan menyapa dan berbincang dengan keluarga warga binaan khususnya mengenai layanan kunjungan yang terlaksanakan di Rutan Pangkajene.

Hakim mengatakan, kegiatan menyapa dan berbincang dengan para keluarga warga binaan ini merupakan salah satu bentuk hadirnya jajaran Rutan Pangkajene dalam memberikan  kualitas pelayanan public yang prima, ramah, cepat serta memastikan seluruh pelayanan bebas pungli.

"Pelayanan serta komunikasi adalah hal penting untuk memastikan pelayanan prima terlaksana dengan baik, komunikasi yang baik jelas menjadikan Keluarga Warga Binaan serta pengunjung merasa nyaman dan aman pada saat berkunjungan. Kenyamanan pengunjung akan melahirkan kepercayaan," kata Hakim.

Kegiatan semacam ini secara intensif di lakukan sebagai upaya mengetahui secara langsung proses layanan kunjungan dalam rangka memberikan pelayanan prima baik kepada masyarakat maupun kepada para Warga Binaan Rutan Pangkajene sekaligus menutup cela penyimpangan yang dilakukan petugas.

Menurut beberapa keluarga Warga Binaan yang dijumpai diketahui bahwa mereka merasa puas atas keramahan, kecepatan, kemudahan dalam hal pelayanan yang diberikan selama ini, tak lupa mengapresiasi program pembinaan yang diberikan kepada keluarga mereka yang sedang menjali masa pidana di Rutan Pangkajene.


Editor: Muh. Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved