-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Senin, Januari 16, 2023

Kalapas IIA Parepare Pimpin Pemeriksaan Kelengkapan Artibut dan Beri Bimbingan Serta Pembinaan ke WBP

Kalapas IIA Parepare Pimpin Pemeriksaan Kelengkapan Artibut  dan Beri Bimbingan Serta Pembinaan ke WBP

METRO ONLINE, PAREPARE - Usai pimpin apel pagi, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Parepare Totok Budiyanto, A.Md.I.P., S.H dalam amanatnya menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan pelaksanaan tugas dan fungsi pegawai serta kedisiplinan pegawai. 

Amanatnya meminta Seluruh pejabat Struktural Eselon IV V dan Jajarannya serta CPNS, diharapkan selalu menjaga kedisiplinan dalam segala hal untuk mewujudkan iklim kerja cepat tepat akurat akuntable dan tuntas. 

"Kedisiplinan yang dimaksud adalah disiplin waktu (kedatangan, istirahat, maupun waktu pulang), disiplin dalam bekerja di instansi, serta tidak kalah penting adalah disiplin dalam menggunakan pakaian dinas", Ujarnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kelengkapan atribut pakaian dinas ini didasarkan pada Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor 26 Tahun 2018 Tentang Pakaian Dinas dan Atribut Bagi Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia. 

"Hasil pemeriksaan Kepala Lapas IIA Parepare, seluruh pegawai telah memenuhi kelengkapan atribut dan kedisiplinan berpakaian dinas. Kedisiplinan dalam berpakaian menjadi penting untuk diperhatikan karena akan membawa citra intansi di mata masyarakatdan mitra kerja Lapas IIA Parepare", Jelasnya. 

Selanjutnya dilaksanakan kegiatan pembinaan dan bimbingan agama Islam kepada petugas dan warga binaan yang pimpjn Tauziah  (Ceramah islami) oleh Al ustadz KH. Hisbul Rouf pimpinan pondok pesantren Nahdatul Qurro'Wat Tadrib Kota Parepare Sekaligus memberikan bantuan Buku iqro sebanyak 20 buku kepada perwakilan warga binaan. 

"Setelah itu Dilanjutkan dengan sambutan dan penyerahan bantuan kitab suci Al-Qur'an sebanyak 100 buku dari Ketua Majelis Ta'lim Asmaul Husna Kota Parepare Ibu Hj Nuraeini kepada Kepala Lapas IIA Parepare Bapak Totok Budiyanto, AmdIP, SH untuk pembinaan dan bimbingan agama Islam warga binaan", Ucapnya. 

"Doa bersama dipimpin oleh Al Ustad  KH. Hisbul Rouf pimpinan pondok pesantren Nahdatul Qurro'Wat Tadrib Kota Parepare. 

Hadir dalam kesempatan yang sama Tim Penyuluh Agama Islam dari Kementerian Agama Kota Parepare", Sambungnya. 

Setelah itu, Ketua Badan Kontak Majelis Ta'lim Kota Parepare Ibu Hj Erna Rasyid Taufan memberikan tauziah Islami kepada petugas dan warga binaan perempuan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kitab suci Al-Qur'an sebanyak 20 buku dan peralatan sholat (sarung) sebanyak 100 lembar. 

Dalam tauziahnya beliau mengajak seluruh warga binaan untuk kembali ke jalan Allah SWT. Jaga kesabaran dan keikhlasan menjalankan masa tahanan dan pidananya di Lapas IIA Parepare. 

Kepala Lapas IIA Parepare Bapak Totok Budiyanto, AmdIP, SH menyambut baik serta mengapresiasi atas kunjungan Ketua Badan Kontak Majelis Ta'lim Kota Parepare dan mohon kiranya untuk dapat kembali memberikan tausiah kepada seluruh petugas dan warga binaan Lapas IIA Parepare. 


Editor: Muh. Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved