-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Rabu, Mei 05, 2021

Kapolres Enrekang Lakukan Pengecekan Kampung Tangguh Massenrempulu Balla Ewako di Desa Batu Mila

Kapolres Enrekang Lakukan Pengecekan Kampung Tangguh Massenrempulu Balla Ewako di Desa Batu Mila


METRO ONLINE,Enrekang – Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH, S.Ik, MH, lakukan pengecekan dengan cara monitoring dan evaluasi posko kampung tangguh Massenrempulu Balla Ewako di Desa Batu Mila Kecamatan Maiwa, Selasa (04/05/2021).

Pada kunjungan  monitoring  dan evaluasi Kampung Tangguh Massenrempulu Balla Ewako di Desa Batu Mila, Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH,S.IK,MH, didampingi Kabag Sumda AKP Abdul Azis, SH, Kasat Reskrim AKP Saharuddin, SH, M.Si Kapolsek Maiwa AKP Tu’ba Patanggu, SH, dan personil Bhabinkamtibmas.

Rombongan Kapolres Enrekang kali ini disambut Kepala Desa Batu Mila Hj. Rachmawaty Arsyad bersama petugas satuan penanganan covid-19 yang ada di Desa Batu Mila Kecamatan Maiwa.

Dalam kunjungannya, Kapolres Enrekang melakukan pengecekan posko dengan memantau ruang Isolasi, ruang persediaan obat-obatan dan juga menghimbau kepada Bhabinkamtibmas dan pertugas terkait dalam pencegahan Covid 19 tetap selalu dalam keadaan aman dan kondusif.

AKBP Andi Sinjaya dalam arahannya mengatakan bahwa "Lakukan Mapping, data warga yang terkonfirmasi covid-19 di setiap RT/Dusun yang ada di desa dan setiap petugas kampung tangguh Massenrempulu balla ewako harus memahami tugas dan fungsinya."

Salain itu ia menyampaikan agar inventaris di desa seperti tempat cuci tangan agar dimanfaatkan, dibersihkan serta dirapikan.ini bertujuan untuk memberikan kesadaran terhadap masyarakat agar tetap mengikuti protokol kesehatan karena wabah covid 19 belum berakhir.

Harapan Kapolres Enrekang pada Kunjungan dan Monitoring Kampung Tangguh Massenrempulu Balla Ewako di Desa Batu Mila agar tetap aktif dan bisa terbuka dengan siapa saja serta bisa melakukan penanganan yang lebih efektif juga senantiasa meningkatkan Kesadaranya dalam menghadapi situasi pandemi covid-19.


Editor : Muh Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved