-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Selasa, Februari 04, 2025

Kenaikan Pangkat Pegawai Rutan Pangkajene: Apresiasi atas Dedikasi dan Kinerja

Kenaikan Pangkat Pegawai Rutan Pangkajene: Apresiasi atas Dedikasi dan Kinerja

METRO ONLINE Pangkep - Rutan Kelas IIB Pangkajene menggelar Apel Penyematan Tanda Kenaikan Pangkat Pegawai yang berlangsung di Aula Lantai 2 Rutan Pangkajene, Senin (3/2). Apel yang dipimpin oleh Kepala Rutan Pangkajene ini bertujuan untuk memberikan penghargaan atas dedikasi yang ditunjukkan selama ini.

Apel diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan HAM RI tentang Kenaikan Pangkat Pegawai Negeri Sipil (PNS). Setelahnya, dilanjutkan dengan penanggalan tanda pangkat lama dan penyematan tanda pangkat baru serta pemberian SK Kenaikan Pangkat oleh Kepala Rutan kepada pegawai yang bersangkutan. Adapun pegawai yang secara resmi naik pangkat dari Penata Muda (III/a) menjadi Penata Muda Tk. I (III/b) tersebut ialah Abdul Halim Mujtahid.

Dalam sambutannya, Kepala Rutan, Irphan Dwi Sandjojo menyampaikan bahwa kenaikan pangkat merupakan bentuk apresiasi kepada pegawai yang telah bekerja dengan penuh dedikasi.

"Kami mengingatkan bahwa kenaikan pangkat merupakan awal dari tantangan baru untuk meningkatkan kualitas kinerja. Semoga hal ini menjadi pendorong untuk terus berkembang ke depannya," ujarnya.

Apel yang berlangsung dengan khidmat ini diikuti oleh para pejabat struktural beserta jajaran. Rutan Pangkajene berharap bahwa kenaikan pangkat ini dapat memberikan motivasi kepada para pegawai untuk terus bekerja keras dan menjaga nilai-nilai profesionalisme.


Editor : Muh Sain 

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved