-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar


Jumat, Juni 24, 2022

Peringati HUT Bhayangkara, Polres Enrekang Gelar Olahraga Bersama dengan Doorprize Menarik

Peringati HUT Bhayangkara, Polres Enrekang Gelar Olahraga Bersama dengan Doorprize Menarik

METRO ONLINE,ENREKANG - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76, Polres Enrekang menggelar olahraga bersama bertajuk jalan santai dan Fun Bike Semarak Bhayangkara 2022 tersebut diikuti ratusan peserta dari unsur Polri, TNI, dan beberapa instansi serta masyarakat. Jumat (24/6/2022). 

Kegiatan olahraga bersama tersebut diawali dengan jalan santai kemudian bersepeda santai, yang dilepas langsung Kapolres Enrekang AKBP Arief Doddy Suryawan, S.IK, dengan start dari Mapolres Enrekang. 

Setelah jalan santai dan bersepeda melewati rute yang ditentukan, peserta kemudian mengikuti acara selanjutnya di Mapolres Enrekang. Para peserta diajak berolahraga bersama dengan senam. 

Tak ketinggalan, untuk memeriahkan acara, juga disediakan berbagai hiburan dan hadiah doorprize. 

AKBP Arief Doddy Suryawan,S.IK, mengatakan bahwa, olahraga bersama ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke 76, yang jatuh pada 1 Juli 2022. 

“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 76, kita melakukan berbagai kegiatan dan hari ini kita melaksanakan jalan santai dan fun bike semarak Bhayangkara,” Ujarnya. 

Selain itu, lanjut AKBP Arief Doddy Suryawan, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara Polri, TNI, dan masyarakat. 

“Tentu tujuan dari kegiatan ini lebih untuk mempererat sinergitas TNI Polri dan masyarakat,” jelasnya. 

Kapolres menambahkan, Hari Bhayangkara ke-76 ini menunjukan usia Polri yang semakin matang. Namun hal tersebut tentunya masih banyak kekurangan yang ada pada organisasi Polri. 

“Untuk itu, kami memohon bimbingan, arahan, masukan, dukungan dan kerjasama dari seluruh pihak, agar Polri ke depan bisa menjadi organisasi yang semakin baik,” Ucapnya.



Editor: Muh. Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved