-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Rabu, Maret 02, 2022

Hari Pertama Operasi Keselamatan,Ini Yang Dilakukan Sat Lantas Polres Pinrang

Hari Pertama Operasi Keselamatan,Ini Yang Dilakukan Sat Lantas Polres Pinrang


METRO ONLINE
,PINRANG - Dihari pertama pelaksanaan Operasi Keselamatan 2022, Personel Satuan Lalulintas (Sat Lantas) Polres Pinrang melaksanaan sosialisasi pelaksanaan Operasi Keselamatan  dan himbauan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 serta bagi bagi masker secara gratis Kepada warga masyarakat Kab. Pinrang.

Kegiatan sosialisasi himbauan protokol Prokes Covid-19 dan bagi bagi masker ini dilaksanakan kepada para pengunjung Pasar Sore Kampung Jaya serta para pengendara yang melintas di jalan jalan raya tepatnya di Jalan Sultan Hasanuddin Kec. Watang Sawitto Kab. Pinrang. Selasa (1/3/2022)

"mengingat pasar kampung jaya pada sore hari sangat padat pengunjung kami sat lantas polres pinrang melalui operasi keselamatan kami mensosialisasikan tentang Pelaksanaan Operasi Keselamatan yang sedang berlangsung dan memberikan himbauan-himbauan tetang kepatuhan Protokol kesehatan, selain itu kami juga membagikan masker kepada pengunjung pasar dan pengendara yang melintas yang tidak menggunakan masker" ucap KBO Sat Lantas Iptu M. Sabit saat memimpin pelasanaan giat tersebut.

Kegiatan Operasi Keselamatan 2022 ini lebih mengedepankan tindakan preventif dalam bentuk kegiatan sosialisasi dan himbauan agar dapat menimbulkan kesadaran pengguna jalan untuk disiplin serta taat terhadap aturan dalam berlalu lintas. Kemudian selalu berpedoman kepada protokol kesehatan yang berlaku.

“Operasi keselamatan 2022 bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. Tidak hanya itu, operasi juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga protokol kesehatan (prokes) di masa pandemi Covid-19,” ucap Iptu Sabit

Ditempat yang berbeda Kasat Lantas Polres Pinrang AKP Nawir Eming mengatakan bahwa Operasi Keselamatan 2022 di gelar selama 14 hari kedepan dari tanggal 1- 14 Maret 2022.

Lebih jauh dipaparkan Kasat, ada 8 pelanggaran lalu lintas yang menjadi prioritas dalam operasi itu yakni,Pengemudi Ranmor yang meggunakan HP, Pengemudi Ranmor Yang Masih Dibawah Umur, Berboncengan lebih dari satu orang, Tidak Menggunakan Helm SNI, Mengemudikan Ranmor dalam pengaruh alkohol, Melawan arus, Pengemudi Ranmor yang tidak menggunakan safety belt serta truk Over Dimension Over Load (ODOL).

AKP Nawir menuturkan, Operasi Keselamatan 2022 merupakan operasi rutin untuk mewujudkan budaya tertib berlalu lintas guna terciptanya sitkamseltibcarlantas yang kondusif serta dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19

“Kami harap dengan adanya Operasi Keselamatan ini, kepatuhan dan disiplin masyarakat terhadap lalu lintas serta prokes semakin meningkat,” harapnya.


Editor : Muh Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved