-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Kamis, Juli 15, 2021

Antisipasi Tindak Pidana dan Laka Lantas, Personel Polsek Alla intensifkan Patroli malam hari

Antisipasi Tindak Pidana dan Laka Lantas, Personel Polsek Alla intensifkan Patroli malam hari


METRO ONLINE,ENREKANG -- Kegiatan Patroli malam secara mobile dengan kendaraan dinas Back dan menyalakan lampu rotator (Blue Light Patrol) intensif dilaksanakan Polsek Alla Polres Enrekang, yang dipimpin langsung Ka SPKT III Bripka Suhardiansah bersama anggota jaga melaksanakan Patroli malam untuk mencegah berbagai gangguan Keamanan pada malam hari di wilayah hukum Polsek Alla.

Dengan pelaksanaan Patroli dengan menyalakan lampu rotator tersebut dapat menghadirkan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang masih melaksanakan aktifitasnya maupun yang sedang beristirahat, Kamis (15/07/2021).

Dengan selalu menyalakan lampu rotator dalam Patroli tersebut di intensifkan di Obyek Vital yang ada di wilayah Kecamatan Alla untuk antisipasi dan meminimalisir berbagai gangguan keamanan.

Tak lupa Bripka Suhardiansah sempatkan sambangi warga yang masih melaksanakan aktifitasnya, kemudian menyampaikan himbauan dan pesan Kamtibmas kepada mereka untuk selalu menjaga lingkungan agar tetap aman dan kondusif.

Patroli malam terus digiatkan dan diintensifkan sehingga keamanan tetap terjaga dengan aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Alla.

Kapolsek Alla IPTU Sainal Masing menuturkan pihaknya rutin melaksanakan Patroli (Blue Light Patrol) kewilayahan terutama di Obyek Vital yang rawan akan gangguan Keamanan maupun Kriminalitas sehingga dengan adanya Patroli ini dapat meminimalisir terjadinya tindak pidana dan laka lantas.

Editor : Muh Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved