METRO ONLINE Tolitoli - Bertempat di Gereja Patmos Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tolitoli, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah Dalam rangka meningkatkan pelayanan di bidang pembinaan kepada Warga Binaan, melaksanakan Bimbingan Kerohanian rutin bagi Warga Binaan Kristen (24/06/24).
Pengarahan dan bimbingan agama Kristiani dilakukan oleh Feldianto selaku Kasi Bimnadik dan Giatja, dimulai pukul 09.30 WIB diikuti oleh Warga Binaan agama Kristen dengan antusias penuh khitmad, aman dan tertib
“Pembinaan kerohanian rutin dilakukan dan merupakan salah satu bentuk Pelayanan yang diberikan kepada WBP. Kami berharap pelatihan kerohanian dapat berjalan dengan baik sehingga melalui bimbingan secara rohani dapat memberikan kesadaran kepada WBP untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan serta menjalankan ibadah dengan teratur,” ungkap Feldianto.
"Kami berterima kasih kepada lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tolitoli karena dengan diadakan bimbingan kerohanian ini menambah keimanan kami dan semoga kami sadar atas kesalahan yang kami lakukan serta tidak akan mengulangi lagi Sehingga kami dapat diterima di masyarakat dengan baik." Ucap salah satu warga binaan yang tidak mau disebutkan namanya
Editor : Muh Sain