-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Minggu, Juni 28, 2020

Polsek Malua Polres Enrekang Cek Kampung Tangguh Massenrempulu Balla Ewako di Desa Kolai

Polsek Malua Polres Enrekang Cek Kampung Tangguh Massenrempulu Balla Ewako di Desa Kolai

METRO ONLINE,ENREKANG -- Kapolsek Malua AKP Sudarman, S.E., bersama Bhabinkamtibmas Polsek Malua Polres Enrekang Briptu Muhammad Ilham Syam  mengontrol dan mengecek kesiapan kampung tangguh Massenrenpulu di Desa Kolai  Kecamatan Malua Kabupaten Enrekang, Minggu (28/06/2020).

Dalam kunjungannya AKP Sudarman, S.E bersama Bhabinkamtibmas Briptu Muhammad Ilham Syam  mengontrol  langsung terhadap kesiapan desa tangguh sebagai satu-satunya di Kecamatan Malua Kabupaten Enrekang sebagai kampung tangguh Massenrenpulu dan Kapolsek Malua tidak lupa juga mensosialisasikan New Normal Life.
Kelengkapan Fasilitas penunjang seperti portal keamanan,posko kesehatan,lumbung pangan,aplikasi sistem poskamling, serta ketersediaan ruang isolasi tak luput dari perhatian Muspika

Sementara itu, Kapolsek Malua AKP Sudarman,S.E saat dikonfirmasi secara di sela- sela kegiatan mengatakan bahwa, ”Terbentuknya kampung tangguh Massenrenpulu ini dimaksudkan untuk mengajak dan melatih warga setempat agar benar- benar mampu secara mandiri mencegah bahkan menanggulangi penyebaran virus covid 19″, ujarnya Kapolsek Malua.


Editor : Muh Sain

Berita Terkait

Berita Lainnya

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved