-->
BADAN HUKUM " PT METRO MEDIA INDONESIA >>> AKT NO.13 TGL. 21-08-2018 SK. KEMENKUMHAM RI NO.AHU-0040828.AH.01.01. TGL. 29-08-2018 >>> Alamat Kantor Redaksi Jalan Yusuf Kallah No 31 Makassar



Senin, Mei 09, 2022

Jabat Kapolda Sulbar, Irjen Pol Verdianto Iskandar Batticaca Secara Perdana Berikan Arahan ke Seluruh Personelnya

METRO ONLINE, SULBAR - Menduduki jabatan barunya sebagai Kapolda Sulbar, Irjen Pol Verdianto Iskandar Batticaca,M.Hum secara perdana memberikan arahan kepada seluruh personel pada kegiatan apel rutin, Senin (9/5/22). 

Pada kesempatan pertamanya, Jenderal bintang dua ini mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1443 H minal aidzin wal faidin kepada seluruh personel. Bersamaan dengan itu, pihaknya mengungkapkan tidak akan mampu bekerja dengan baik tanpa dukungan seluruh personel. 

“Minal Aidzin wal Faidzin mohon maaf lahir bathin, terima kasih kepada seluruh personil karena tanpa dukungan kalian, Kami tidak akan mampu bekerja dengan baik”, Ucapnya. 

Dalam kesempatan yang sama, Kapolda juga menyampaikan dukungan Polri terhadap pembangunan, khususnya di wilayah provinsi Sulawesi Barat. 

“Polri hadir di tengah-tengah masyarakat dan wajib membantu pembangunan darerah sebagai wujud representasi dari tujuan negara Republik Indonesia yang berdasarkan pembukaan UUD 1945 yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia dan tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, serta mencerdaskan kehidupan bangsa”, Ujarnya. 

Sebelum mengakhiri amanatnya, Jenderal bintang dua yang kini menjabat Kapolda Sulbar ini meyampaikan kehadiran polisi di tengah masyarakat harus mampu menjadi solusi bagi terciptanya harkamtibmas. 


Sumber: Humas Polda Sulbar

Editor: Muh. Sain

Sabtu, Mei 07, 2022

Kapolres Mamasa AKBP Herry Andreas S.ik Tinjau Langsung Lokasi Longsor di Jl. Mamasa - Polewali

METRO ONLINE, Mamasa– Kapolres Mamasa Akbp Harry Andreas S.I.K,. MM meninjau langsung lokasi bencana alam tanah longsor di Jalan poros Polewali-Mamasa, tepatnya di perbatasan Desa Tamalantik dan Desa Balabatu, Kecamatan Tanduk Kalua, pada Sabtu (07/05/22).

Curah hujan tinggi menyebabkan tebing yang ada di samping jalan mengalami longsor, menutupi sebagian badan jalan yang mengakibatkan arus lalu lintas terganggu.

Tiba di lokasi, Kapolres Mamasa bersama personel Sat Samapta Polres Mamasa dan anggota Polsek Mamasa langsung melakukan kegiatan Gatur Lantas (Penjagaan dan Pengaturan Lalu Lintas), guna mengurai kemacetan dan antisipasi lakalantas

“Langkah sigap yang kami lakukan ini utamanya yaitu pengaturan lalu lintas di area tanah longsor serta membersihkan material lumpur, tanah, pohon bahkan bebatuan yang menghalangi jalan,” Ucap Kapolres Kapolres.

Sebelumnya Penyebab Terjadinya Longsor diakibatkan Curah Hujan Yang Cukup tinggi sehingga menyebabkan terjadinya Tanah Longsor akibatnya Material longsor menutup badan jalan menyebabkan pengendara dari dua arah berlawanan tak dapat melintas.

Dalam Kesemepatan Tersebut Kapolres Mamasa Juga Menghimbau kepada seluruh masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan akan potensi bencana alam tanah longsor mengingat saat ini Cuaca ekstrim yang ditandai dengan curah hujan tinggi ini.


Editor : Muh Sain

Sabtu, April 30, 2022

Untuk Menciptakan Kamtibmas, Kapolda Sulbar Silaturahmi dengan Tokoh Agama

METRO ONLINE, SULBAR -Jelang perayaan hari raya Idul Fitri 1443 H / 2022 M, Eskalasi aktifitas Masyarakat semakin meningkat yang dinilai rawan terjadinya gangguan kamtibmas ataupun aksi kriminal lainnya. 

Kepolisian sebagai salah satu institusi Negara yang terdepan dalam menjaga Masyarakat dituntut untuk bekerja lebih ekstra untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan Kondusif. 

Salah satu langkah yang ditempuh oleh Kapolda Sulbar dalam mewujudkan hal tersebut adalah dengan melakukan buka puasa bersama dan silaturahmi dengan para tokoh Agama. 

Silaturahmi tersebut dilakukan oleh Jenderal bintang dua ini disela-sela waktunya saat melakukan pengecekan Pos pengamanan operasi ketupat marano 2022, Jumat (29/04/22). 

Silaturahmi ini merupakan strategi Kapolda yang baru saja menjabat ini untuk memperkuat sinergitas lintas sektor khususnya di bidang pemeliharaan Kamtibmas. 

“Peran tokoh Agama sangat vital dalam menjaga Kamtibmas dan kerja sama dengan Pihak Kepolisian sangat kami butuhkan saat ini khususnya di momen besar hari raya Idul Fitri”, Ujar Irjen Pol Verdianto I. Bitticaca. 

Kedepannya, Jenderal kelahiran Pulau Sulawesi ini berjanji akan terus membangun sinergitas dengan pihak-pihak lainnya untuk mewujudkan Sulawesi Barat yang lebih maju. 

“Tak sampai disini, hal seperti ini akan terus kami lakukan dengan berbagai pihak dan stake holder demi memajukan daerah yang kita cintai ini”, pungkas Kapolda. 


Editor : Muh Sain

Kamis, April 28, 2022

Jalin Sinergitas, Kapolda Sulbar lakukan Kunjungan Silaturahmi ke kantor Gubernur

METRO ONLINE Sulbar - Mamuju, Kapolda Sulbar Irjen Pol Verdianto I. Bitticaca kembali melanjutkan perjalanan kunjungan kerjanya, kali ini ia menyambangi kantor kepala Pemerintahan Provinsi Sulawesi Barat.

Dengan didampingi oleh Dir Intel, Dirlantas, Dit Binmas dan Kabid Propam, Kedatangan Jenderal Polisi berpangkat dua bintang ini disambut langsung Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar.

Irjen Pol Verdianto I. Bitticaca menyampaikan bahwa kunjungannya adalah dalam rangka silaturahmi dan perkenalannya sebagai pejabat baru di lingkungan Forkopimda Sulbar yang baru saja dilantik sebagai Kapolda.

Selain itu, ia menegaskan bahwa pihaknya akan mendukung Pemerintahan dan pembangunan di Sulbar dengan memelihara keamanan serta ketertiban Masyarakat.

“Di era kepemimpinan saya sebagai Kapolda, Kami akan selalu mendukung pemerintah dalam membangun Sulbar yang lebih baik dengan menjaga Kamtibmas yang kondusif”, ucap Jenderal kelahiran Sulawesi ini.

Sementara itu, Gubernur Sulbatlr menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kunjungan silaturahmi Kapolda dan jajarannya.

Ia mengatakan, melalui silaturahmi dan hubungan yang sinergis akan memberikan dampak positif, baik dalam pembangunan, pemerintahan maupun menjaga kondusifitas daerah.

“Atas nama Pemerintah Provinsi dan masyarakat Kaltara, selaku Gubernur saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pak Kapolda dan seluruh jajaran Polri di Sulbar,” ungkap Gubernur.

“Kami dari Pemerintah Provinsi juga siap untuk selalu bersinergi, membantu Polri dalam rangka mewujudkan keamanan, kedamaian dan kesejahteraan masyarakat Kaltara,” tutupnya.


Editor : Muh Sain

Rabu, April 27, 2022

Bangun Sinergitas penegakan Hukum, Kapolda Sulbar Kunker ke Kajati

METRO ONLINE SULBAR- Mamuju, Usai resmi menjabat sebagai Kapolda Sulbar, Irjen Pol Verdianto I. Bitticaca langsung melakukan kunjungan kerja ke Kantor Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat (Kejati).

Bersama dengan Dir Reskrimum, Dir Krimsus dan Dir Res Narkoba, Kedatangan orang nomor satu di Polda Sulbar ini disambut hangat oleh Kajati Sulbar Didik Istiyanta, Selasa (26/04/22).

Kunker Kapolda ini membawa angin segar bagi Sulbar mengingat kedua Instansi ini merupakan garda terdepan dalam bidang penegakan hukum sehingga sinergi dan solidaritas yang sudah terjalin baik antara dua instansi ini dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi.

Dalam pertemuan yang berlangsung singkat namun penuh rasa kekeluargaan tersebut, Kajati Sulbar mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan Kapolda Sulbar beserta jajarannya ke Kantor Kejati.

“Selamat datang Kapolda Sulbar dan Semoga kunjungan ini semakin meningkatkan hubungan kerja sama yang telah terjalin dan terjaga baik selama ini antara Kejati dengan Polda Sulbar”, Ungkap Didik Istiyanta.

Pada kesempatan yang sama, Mantan Kakorps Polairud ini berharap agar penegakan hukum, khususnya di bidang hukum pidana agar terus-menerus diorientasikan sehingga terwujudnya rasa keadilan dalam masyarakat serta kemanfaatan dan kepastian hukum seperti yang sudah berjalan selama ini.

“Kami akan terus bersinergi dalam hal penegakan hukum sehingga Masyarakat Sulbar dapat merasakan Keadilan serta kemanfaatan dan kepastian Hukum”, Tutur Irjen Pol Verdianto.


Editor : Muh Sain

Jumat, April 22, 2022

Kapolres Mamasa Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Marano 2022

METRO ONLINE,Mamasa - Kapolres Mamasa AKBP Harry Andreas SI.K,. M.M menjadi Inspektur Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Marano 2022 yang dilaksanakan di lapangan Apel Mapolres Mamasa, Jumat  (22/04/22)

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Mamasa Dr. H. Ramlan Badawi M.H, Para Forkopimda Kabupaten Mamasa atau yang mewakili Serta Seluruh Pejabat Utama Polres Mamasa

Pasukan upacara terdiri dari anggota Kodim 1428 Mamasa, Personil Polres Mamasa, Dinas Perhubungan Kab. Mamasa dan Sat Pol PP Kab. Mamasa

Kapolres Mamasa Akbp Harry Andreas  Mengatakan Apel Gelar Pasukan ini dilaksanakan Sebagai Bentuk Pengecekan Akhir Kesiapan Pelaksanaan Operasi Ketupat 2022 Baik Pada Aspek Personel Maupun sarana Prasarana serta Keterlibatan Unsur Terkait, Ucap Kapolres Mamasa

Perayaan hari raya idul fitri sudah menjadi bagian dari tradisi masyarakat indonesia untuk melaksanakan kegiatan ibadah, berkumpul, dan bersilaturahmi dengan keluarga serta sahabat. Pemerintah telah menetapkan libur nasional hari raya idul fitri 1443/tahun 2022 pada tanggal 2 dan 3 mei 2022 dan juga menetapkan cuti bersama idul fitri pada tanggal 29 april dan tanggal 4 sampai dengan 6 mei 2022.

Berbeda dengan idul fitri tahun lalu, pada tahun ini pemerintah memberikan kelonggaran-kelonggaran kepada masyarakat untuk dapat merayakannya dengan berkumpul bersama keluarga, kegiatan mudik tidak dilarang dan tidak dilakukan penyekatan-penyekatan di jalur-jalur lintasan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik.

Kebijakan Pemerintah Untuk Tidak Melarang Masyarakat Melakukan Perjalanan Mudik Telah Ditanggapi Dengan Eforia, Hal Ini Terbukti Berdasarkan Hasil Survey Badan Litbang Kemenhub Ri, Diprediksi Sekitar 85,5 Juta Masyarakat Akan Melaksanakan Mobilitas/Perjalanan Selama Lebaran. 

Berbagai permasalahan menjelang, pada saat dan pasca idul fitri 1443 h /tahun 2022 harus diantisipasi, kita harus bergandengan tangan bersinergi dengan seluruh stakeholder terkait agar umat muslim dapat menjalankan ibadah ramadan dengan khusuk dan puncaknya pada perayaan idul fitri serta masyarakat yang mudik berjalan lancar, aman dan sehat. Lanjut Kapolres Mamasa

Untuk mengendalikan penyebaran covid-19 menjelang, pada saat dan sesudah idul fitri 1443 H/tahun 2022 harus dapat dilaksanakan dengan baik dengan melakukan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Melakukan himbauan dan mengawasi kedisiplinan masyarakat agar taat terhadap protokol kesehatan 3m; 

2. Mendorong pengelola tempat wisata untuk memastikan aplikasi peduli lindungi terpasang dan harus benar-benar digunakan. Jika terdapat pengunjung yang belum Divaksin langsung diarahkan ke gerai- gerai vaksin terdekat. Jika terdapat pengunjung yang masuk kategori hitam, siapkan ruang isolasi sementara sebelum mendapatkan penanganan lebih lanjut;

3. Melaksanakan penjagaan dan pengamanan terhadap pelaksanaan ibadah idul fitri di masjid-masjid maupun di lapangan; 

4. Mengawasi terpenuhinya persyaratan perjalanan mudik pada berbagai moda transportasi agar masyarakat pengguna moda transportasi terlindung dari bahaya penularan covid-19; 

5. Melakukan testing, tracing, dan treatment terhadap kasus yang terkonfirmasi covid-19 bersama satgas covid-19, tni dan pemerintah daerah untuk makukan isolasi mandiri, isolasi terpusat, atau perawatan di rumah sakit rujukan sesuai dengan standar yang ada;

6. Melaksanakan random check swab antigen kepada para pelaku perjalanan dan siapkan pelayanan vaksinasi serta isolasi sementara di posyan;

7. Melakukan percepatan program vaksinasi terutama pada kab/kota yang belum mencapai target; 

8. Melakukan manajemen rekayasa lalu lintas, mulai dari contraflow, buka tutup gate tol, one way, ganjil-genap pada jalan tol maupun ruas jalan tertentu saat arus mudik/balik maupun jalan-jalan menuju tempat wisata dan sosialisasi melalui media secara masif sehingga masyarakat dapat mengatur rencana perjalanannya.

Adapun beberapa penekanan kapolri selama pelakasanaan operasi ketupat 2022

1. Jaga stamina dan kesehatan mental beserta fisik selama perjalanan operasi, niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah kepada tuhan yme; 

2. Lakukan deteksi dini terhadap dinamika dan fenomena yang berkembang sehingga dapat melakukan langkah-langkah pencegahan yang prediktif. 

3. Laksanakan pengamanan secara profesional dan humanis, berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dimanapun dan kapanpun. Rekan- rekan adalah wujud representasi negara di tengah- tengah masyarakat. 

4.  Gelar kekuatan polri pada pos-pos pengamanan dan pelayanan serta di titik-titik rawan kriminalitas, titik-titik kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, sehingga mampu bertindak cepat dan tepat dalam melakukan tindakan kepolisian guna menjamin masyarakat aman dan sehat. 

5. Lakukan koordinasi dan kerjasama dengan satgas covid-19 untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi terjadinya lonjakan mobilitas masyarakat saat libur idul fitri 1443 h/2022 dengan melakukan test antigen secara acak terhadap warga masyarakat di tempat keramaian seperti rest area, mall, tempat wisata, dll untuk memonitor kemungkinan terjadinya penyebaran covid-19 di area-area tersebut. 

6. Dorong para pengelola tempat wisata, pusat perbelanjaan, dan tempat lainnya yang dapat menimbulkan kerumunan untuk memasang dan menerapkan aplikasi peduli lindungi. 

7. Satgas pangan agar betul-betul memainkan peran untuk membantu pemerintah dalam menjamin ketersediaan bahan-bahan pokok dan pengendalian harga. 

8. Mantapkan kerja sama, sinergi, dan soliditas para pihak yang terlibat. Satukan visi dan tujuan demi keberhasilan pelaksanaan operasi.


Editor : Muh Sain

© Copyright 2019 METRO ONLINE | All Right Reserved